Cara Membuat Kolak Pisang, Mudah dan Praktis
Kolak pisang adalah minuman khas yang sering disajikan saat berbuka puasa Ramadhan.
Kolak pisang adalah minuman khas yang sering disajikan saat berbuka puasa Ramadhan. Rasanya yang manis dan gurih membuat kolak pisang ini kian digemari oleh banyak orang sebagai santapan buka puasa.
Tidak sulit, simak cara membuat kolak pisang yang praktis dan mudah yang dikutip dari berbagai sumber berikut ini.
-
Bagaimana cara membuat es pisang cokelat yang enak dan segar? Kesegaran es yang dipadukan dengan manisnya pisang dan rasa gurih cokelat menciptakan kombinasi yang memikat lidah. Saat pertama kali menyantapnya, sensasi dingin dari es yang menyejukkan tenggorokan menjadi pengalaman menyegarkan yang tak terlupakan, terutama di saat-saat terik. Pisang yang segar dan manis memberikan tambahan tekstur yang lembut dan cita rasa alami yang menyatu sempurna dengan lapisan cokelat yang melapisi setiap potongan. Rasa cokelat yang kaya dan legit menambah dimensi kenikmatan, memberikan sentuhan manis yang memuaskan dan menyempurnakan kombinasi kesegaran es pisang cokelat ini.
-
Bagaimana cara membuat pisang goreng pasir? 225 gram tepung terigu75 gram gula pasir6 lembar daun pandan1 sisir pisang kepok1 sendok teh vanilli bubuk1/4 sendok teh garam325 ml air putihBreadcrumbs secukupnya
-
Bagaimana cara menyimpan kolak pisang agar tetap tahan lama? Letakkan kolak dalam wadah kedap udara.Kemudian simpan di dalam kulkas. Kolak dapat disimpan hingga tiga hari.
-
Bagaimana cara membuat Kipang Kacang? Untuk proses pembuatannya sangatlah mudah, cukup menyiapkan bahan dasar berupa kacang tanah dan gula aren. Lalu, kedua bahan dipanaskan dan dilarutkan dengan air. Kemudian aduk merata kacang dan gula aren, masukkan dalam loyang dan tunggu sampai dingin. Terakhir, dipotong sesuai selera.
-
Bagaimana cara membuat camilan pisang cokelat beku yang lezat? Tusuk pisang dengan stik es krim, Masukan ke dalam freezer agar pisang membeku, Setelah beku, masukkan pisang ke dalam lelehan cokelat, Taburkan topping, Masukan kembali ke dalam freezer agar tidak meleleh, Frozen chocolate banana siap disajikan
-
Bagaimana cara membuat kue kacang? Campur semua bahan adonan kering. Lalu tuang minyak sambil diuleni hingga tercampur rata. Giling dan pipihkan adonan. Lalu, cetak sesuai selera. Tata kue kacang di loyang yang sudah diolesi margarin. Olesi permukaan kue dengan bahan olesan. Panaskan oven. Panggang kue hingga matang dan berwarna kecoklatan.
Kolak Pisang Mutiara
Bahan:
- 8 buah pisang kapok
- 2 lembar daun pandan
- 1 butir telur dan air, kocok
- 750 ml santan segar
- sdt garam
- 1 sdm gula pasir
- Gula merah secukupnya
- 1 bungkus sagu mutiara rebus, rebus pada air yang sudah mendidih
Cara membuat kolak pisang mutiara:
- Rebus santan dengan garam dan daun pandan hingga mendidih.
- Aduk dengan api yang kecil.
- Masukkan potongan pisang dan air rebusan gula merah.
- Aduk kembali.
- Masukkan sagu mutiara.
- Masukkan kocokan telur secara perlahan sambil diaduk.
- Siap disajikan.
Kolak Pisang Singkong & Kolang Kaling
Bahan:
- 800 gr pisang
- 300 gr gula merah, sisir
- 3 lembar daun pandan
- 150 gr kolang kaling
- 200 gr singkong
- Santan, gula, dan garam secukupnya
- sdt vanili bubuk
Cara membuat kolak pisang singkong dan kolang kaling:
- Potong singkong dan cuci bersih.
- Kupas dan potong pisang.
- Rebus gula merah dengan 100 cc air.
- Rebus kolang kaling dan tiriskan.
- Rebus santan, air gula merah, gula, vanili bubuk, dan daun pandan pada api sedang sambil diaduk.
- Masukkan singkong dan kolang-kaling.
- Masukkan pisang saat singkong sudah setengah matang.
- Diamkan hingga 10 menit.
- Matikan kompor dan siap disajikan.
Kolak Pisang Ubi
Bahan:
- 500 gr pisang
- 500 gr ubi
- 300 gr gula merah
- 3 lembar daun pandan
- Gula dan garam secukupnya
Cara membuat kolak pisang ubi:
- Cuci dan potong pisang beserta ubi sesuai selera.
- Rebus gula merah, saring.
- Rebus santan, ubi, air gula merah, gula, dan daun pandan sambil diaduk hingga mendidih.
- Masukkan pisang dan aduk hingga merata.
- Masak pada api yang kecil.
- Matikan kompor dan sajikan selagi hangat.
Kolak Pisang Nangka
Bahan:
- 300 gr singkong
- 200 gr nangka
- 200 gr pisang
- 100 gr gula merah
- 150 gr gula pasir
- sdt garam
- 1 siung bawang merah
- Santan secukupnya
Cara membuat kolak pisang nangka:
- Kupas, cuci, lalu potong singkong sesuai selera.
- Kukus hingga matang.
- Kupas dan potong pisang, sisihkan.
- Buang biji nangka dan potong, sisihkan.
- Sisir gula merah dan masukkan ke dalam santan.
- Masukkan bawang merah, pisang, nangka, dan garam.
- Masak hingga mendidih.
- Tambahkan singkong yang telah dikukus sambil diaduk.
- Koreksi rasa.
- Matikan kompor dan sajikan ke dalam mangkuk cantik.
Kolak Pisang Cokelat
Bahan pisang:
- 7 buah pisang
- 50 gr tepung beras
- 25 gr cokelat bubuk
- 200 ml santan
- 1/8 sdt garam dan gula
- sdt air kapur sirih dan pasta cokelat
Bahan kolak:
- 2.000 ml santan
- 300 gr gula merah
- 3 lembar daun pandan
- sdt garam
- 200 gr singkong
- 100 gr kolang-kaling
- 8 buah nangka
Cara membuat kolak pisang cokelat:
- Campur tepung beras, cokelat bubuk, santan, garam, gula, air kapur sirih, dan pasta cokelat dengan pisang.
- Masak dengan api sedang sambil diaduk.
- Ambil adonan dan pipihkan.
- Letakkan pisang di atasnya dan tutup adonan dengan membentuknya seperti pisang.
- Kukus di atas api kecil hingga matang.
- Potong-potong.
- Campur kolak, santan, gula merah, garam, dan daun pandan, aduk hingga merata.
- Jika gula telah larut, saring.
- Masak kembali bersama singkong, kolang-kaling, dan nangka di atas api kecil.
- Masak hingga mendidih.
- Koreksi rasa dan sajikan.
Kolak Pisang Labu Kuning
Bahan:
- 8 buah pisang raja, kupas dan potong
- 300 gr labu kuning, kupas dan potong
- 200 ml santan
- 800 ml air
- 2 lembar daun pandan
- Gula dan garam secukupnya
Cara membuat kolak pisang labu kuning:
- Rebus air, gula, dan daun pandan hingga mendidih.
- Masukkan dan aduk labu kuning hingga setengah matang.
- Masukkan pisang dan tambahkan santan.
- Aduk santan terus-menerus agar tidak pecah.
- Koreksi rasa.
- Siap disajikan.
Kolak Pisang Legit
Bahan:
- 5 buah pisang kapok
- 100 gr gula merah, sisir
- 2 sdm gula pasir
- 250 ml air
- 500 ml santan
Cara membuat kolak pisang legit:
- Kupas dan potong-potong pisang sesuai selera.
- Masak air hingga mendidih.
- Masukkan gula pasir, gula merah, dan garam. Aduk hingga larut.
- Masukkan pisang ke dalam air gula, masak hingga matang.
- Masukkan santan dan aduk secara terus-menerus agar tidak pecah.
- Koreksi rasa dan matikan kompor.
- Sajikan.
Kolak Pisang Ketan Durian
Bahan:
- 100 gr beras ketan
- Santan cair
- Garam
- 5 buah pisang kepok
- 5 biji durian
- 4 sdm creamer
- sdt garam
- 1 lembar daun pandan
- 2 sdm gula pasir
- 500 ml air
- 5 sdm kental manis
Cara membuat kolak pisang ketan durian:
- Cuci beras ketan hingga bersih, tiriskan.
- Kukus beras ketan selama 10 menit.
- Rebus air santan. Masukkan garam dan creamer, aduk.
- Setelah air meresap, kukus kembali beras ketan hingga matang dan empuk, sisihkan.
- Masukkan kental manis, garam, gula, dan pandan pada rebusan air santan.
- Masak hingga mendidih lalu masukkan potongan pisang.
- Setelah beberapa saat, matikan kompor dan masukkan buah durian.
- Tuangkan ketan yang telah matang ke dalam rebusan santan.
- Siap disajikan.