Cerita Haru Pria Ini Sampai Dijuluki Raja Utang dan Nekat Ingin Bunuh diri, Ending-nya Jadi Bos Ikan Lele
Hasan sempat hampir mengakhiri hidupnya dengan cara bunuh diri lantaran terlilit banyak hutang sebelum akhirnya menjadi sosok sukses bos ikan lele.
Hasan sempat hampir mengakhiri hidupnya dengan cara bunuh diri lantaran terlilit banyak utang.
Cerita Haru Pria Ini Sampai Dijuluki Raja Utang dan Nekat Ingin Bunuh diri, Ending-nya Jadi Bos Ikan Lele
Sebagian orang pernah mengalami stres saat terhimpit masalah yang menguras pikiran. Bahkan ada orang yang hampir putus asa akibat masalah yang tak kunjung menemukan solusi.
Seperti yang dialami Fathul Hasan asal Kediri. Ia hampir mengakhiri hidupnya dengan cara bunuh diri lantaran terlilit banyak utang.
Namun siapa sangka, dengan penuh kerja keras kini Hasan justru tumbuh menjadi sosok inpsiratif.
- Terlalu Bucin Sampai Serahkan ATM & Gaji Selama 6 Tahun, Pria ini Syok Berat Ditinggal Nikah Sang Pacar
- Ditagih Utang Rp140 Ribu, Pria di OKI Bunuh Tetangga
- Momen Briptu Tiara Polwan Disalami Erdogan Pulang Kampung, Penuh Haru Sujud di Kaki Sang Ibu
- Cerita Perajin Terompet Sunda di Pandeglang, Rintis Usaha sampai Sukses Terjual ke Luar Kota
Kini Hasan menjadi pengusaha sukses dengan omset puluhan juta.
Seperti apa kisahnya? Simak selengkapnya dalam ulasan berikut ini, Senin (6/11).
Youtube/PecahTelur
Terjebak di Lingkaran Utang
Hasan sejak dulu berprofesi sebagai wirausaha. Untuk membangun usahanya, ia memutuskan untuk berutang kepada pihak-pihak peminjaman uang hingga bank.
Keputusannya itu membuat Hasan justru terjebak di lingkaran utang.
Tak terasa, jumlah nominal utangnya membengkak. Bahkan hal ini membuatnya sempat berpikiran untuk nekat mengakhiri hidupnya.
“Bank itu kan kalau misalkan kita bulan pertama itu lancar akan menawarkan untuk top up terus. Jadi terpaksalah top up, awalnya untuk nambah modal usaha waktu itu kayaknya cair Rp60 juta. Dari situ itu nambah-nambah terus itu kita utang teman, saudara, bank mingguan yaitulah mentok sampai kita enggak bisa ngapa-ngapain,”
ujar Hasan dalam pembicaraannya bersama podcast laman Youtube PecahTelur.
Utang Capai Rp160 Juta, Tersebar di Berbagai Titik ‘Jadi Raja Utang’
Tak disangka, jika ditotal utang Hasan mencapai Rp160 jutaan. Semua itu tersebar di berbagai titik sehingga membuatnya semakin bingung dan kuwalahan.
Akhirnya, julukan ‘Raja Utang’ melekat dalam diri Hasan.
“Banyak banget mas. Sampai kalau mungkin dibukukan dalam satu lembar buku gitu enggak cukup untuk data titik di banknya, saudara, sampai orang yang baru kenal saja kita berani (utang). Karena kita itu punya muka yang melas gitu ya, jadi orang itu iba sama kita hahaha,” ucap Hasan sembari tertawa.
“Iya akhirnya saya waktu itu benar-benar ngegembel. Enggak punya rumah itu awal-awal pernikahan,” imbuh dia.
Usaha demi usaha dilakukan. Hasan tidak hanya berdiam diri melihat keterpurukan yang menghantam kehidupannya.
Hingga pada akhirnya ia fokus dalam usaha pembenihan lele yang dinamai Sejati Catfish Farm. Siapa sanka, usaha inilah yang kini membuatnya jadi sosok pengusaha sukses.
Bermodal hanya Rp200 ribu, benih ikan lele pertamanya laku Rp1 juta dari modal yang ia habiskan. Ia mengandalkan faktor air dan cuaca sebagai cara membudidayakan benih lelenya.
Youtube/PecahTelur
“Mas Fathul saat ini memiliki 12 kolam permanen dan 3 kolam indukan. Cara pemijahan ikan lele di Farm Mas Fathul ini dengan cara disuntik mhormon perangsang atau striping. Satu kolam lele biasanya ia isi dengan isi 50rb - 70rb ekor. Harge benih lele yang cukup stabil membuatnya msetidaknya survive di bisnis ini," tulis keterangan dalam unggahan."Biaya opersional selama 2 bulan hingga panen diperkirakan sekitar 16jt - 20jt, termasuk perhitungan pakan lele, listrik, air dan lain-lain. Satu kolam lele menghasilkan omset minimal 60jt rupiah,” keterangan seperti dikutip dari unggahan video laman Youtube PecahTelur.
Video
Berikut adalah video selengkapnya.