Hormat Komando Kakak Beradik TNI-Polri, Ini Kunci Kekompakan dan Kesuksesannya
Momen kehangatan saat sang kakak yang Perwira TNI menjenguk adiknya yang Inspektur Polisi lantas ramai di media sosial.
Kisah inspiratif dari keempat putra Kombes (Purn) Maruli Siahaan kerap kali mencuri perhatian publik. Keempatnya kini menjadi perwira TNI dan Polri.
Meski keempat putranya harus berpisah di matra masing-masing, tapi kekompakan mereka tak diragukan lagi. Hal itu tak lepas dari didikan sang ayah yang selalu memberikan nasihat dan ilmu untuk bekal.
-
Di mana TNI dibentuk? Dahulu TNI dibentuk dan dikembangkan dari sebuah organisasi bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR).
-
Siapa menantu Panglima TNI? Kini Jadi Menantu Panglima TNI, Intip Deretan Potret Cantik Natasya Regina Ini potret cantik Natasya Regina, menantu panglima TNI.
-
Siapa yang kagum dengan kekuatan TNI? Gamal Abdul Nasser Adalah Sahabat Dekat Presiden Sukarno Keduanya menjadi pelopor gerakan Non Blok. Karena dekat, Nasser bicara terus terang pada Presiden Sukarno.
-
Apa yang terjadi pada anggota TNI di Bekasi? Seorang anggota TNI Angkatan Darat (AD) berinisial Praka S (27) tewas dengan luka-luka dan berlumuran darah di tubuhnya. Korban tewas setelah menjalani perawatan di Unit Gawat Darurat RSUD Kota Bekasi.
-
Siapa sosok penemu ransum TNI? Pencipta ransum TNI ternyata bukanlah seorang tentara, melainkan seorang dokter.
-
Di mana ledakan gudang amunisi TNI terjadi? Lokasi ledakan Gudang Amunisi Daerah (Gudmurad) Desa Ciangsana, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (30/3) lalu menyisakan pertanyaan.
Momen kehangatan saat sang kakak yang Perwira TNI, menjenguk adiknya yang Inspektur Polisi lantas ramai di media sosial. Tak sedikit warganet salut, bahkan menyematkan doa untuk sang adik.
Simak video dan ulasan selengkapnya berikut ini, seperti dihimpun dari akun Instagram @dansuideddy, Senin (23/5).
Cara Sang Perwira Membuktikan ke Orangtua
Instagram @dansuideddy ©2022 Merdeka.com
Kapten POM Deddy Surya Putra Siahaan memang terkenal aktif di media sosial. Ia merupakan putra kedua dari Kombes Maruli. Kapten Deddy acap kali mengunggah aktivitas kesehariannya, termasuk saat bertugas dan bertemu keluarga.
Belum lama ini Kapten Deddy mengunggah video kebersamaannya dengan sang adik. Hal itu diungkapkannya sebagai bentuk menjaga kekompakan.
"Orang tua akan memberikan masa kecil yang sama terhadap anak-anaknya, sehingga akan tercipta banyak kenangan, harapan, dan impian yang sama," tulis
"Balasan yang dilakukan anaknya tetap menjalin komunikasi serta menjaga kekompakan satu dengan yang lainnya," sambungnya.
Tetap Jalin Komunikasi
Instagram @dansuideddy ©2022 Merdeka.com
Kapten Deddy kini menjabat sebagai Komandan Satuan Provost Detasemen Markas Komando Operasi Udara II atau Dansatprov Denma Koopsud II.
Ia merupakan lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU). Sementara sang adik, yang akrab disapa Boy ini berprofesi sebagai anggota Polri dengan pangkat Inspektur Polisi Satu (Iptu).
Meski mereka berada di matra berbeda, keduanya tetap berusaha meluangkan waktu untuk bisa berjumpa. Karena kehangatan persaudaraan yang dipupuk sejak dini, akan terjaga sampai saat ini.
"Walau tempat berbeda dan waktu yang terbatas bukan menjadi rintangan, tinggal kita yang berupaya mengaturnya dengan baik. Sehingga kekompakan akan tetap terjaga dari masa kecil hingga saat ini, GBU (God Bless You atau Tuhan Memberkatimu)," imbuhnya.
Beri Semangat ke Adik yang Ambil Sekolah Lagi
Instagram @dansuideddy ©2022 Merdeka.com
Diketahui putra sulung dari Kombes Maruli adalah Kapten Inf. Jimson Andre Siahaan. Lalu anak kedua yaitu Kapten POM Deddy Surya Putra Siahaan.
Kemudian anak ketiga yakni Iptu Pol. Tri Boy Alvin Siahaan, serta yang paling bungsu adalah Letda Inf. Ferry Christianto Siahaan.
Menurut informasi, Tri Boy saat ini tengah melanjutkan pendidikanya ke Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian atau STIK.
Tampak dalam video, Kapten Deddy menerima hormat komando dari adiknya di halaman gedung STIK. Kehadirannya sekaligus untuk memberi semangat.
"Selamat belajar dan menempuh pendidikanya STIK nya adinda @triboysiahaan," pungkasnya.
Hormat Komando Kakak Beradik Perwira TNI-Polri
Video momen kehangatan dan keakraban kakak beradik yang sukses di institusinya masing-masing.
Berikut videonya.