Ingat Syahrul Faizin Taruna Akpol yang Hafal 30 Jus Alquran saat Jadi Imam Salat Jumat Banjir Pujian
Syahrul Faizin merupakan seorang hafiz Alquran. Beberapa waktu lalu, ia juga sempat menjadi seorang imam memimpin salat Jumat.
Syahrul Faizin merupakan seorang hafiz Alquran. Beberapa waktu lalu, ia juga sempat menjadi seorang imam memimpin salat Jumat.
Ingat Syahrul Faizin Taruna Akpol yang Hafal 30 Juz Alquran saat Jadi Imam Salat Jumat Banjir Pujian
Masih ingat dengan Syahrul Farizin? Ya, dia merupakan seorang taruna Akademi Kepolisian (Akpol) yang sempat viral di jagat media sosial.
Syahrul mulai menjadi sorotan lantaran hafal 30 juz Alquran. Ternyata, ia bukanlah seorang taruna biasa.
- Terlambat Sholat Subuh Gara-Gara Bangun Kesiangan, Begini Cara Mengqadhanya
- Tata Cara Sholat Jenazah dalam Agama Islam, Dilengkapi dengan Urutan hingga Bacaannya
- Urutan Sholat Malam antara Taubat dan Tahajud, Lengkap dengan Tata Caranya
- Bacaan Niat Sholat Jumat Beserta Tata Caranya yang Benar, Buat Imam & Makmum
Diketahui, pria berbadan tegap ini merupakan seorang hafiz Alquran.
Beberapa waktu lalu, ia juga sempat menjadi seorang imam memimpin salat Jumat, seperti apa momennya? Simak selengkapnya dalam ulasan berikut, Rabu (28/2).
Syahrul Faizin mulai dikenal sejak dirinya menjadi seorang calon taruna (Catar) Akpol Polda Jabar.
Lewat sebuah video viral, Syahrul unjuk kebolehannya dalam menghafal 30 juz Alquran.
Selain itu, ia juga berhasil mendapatkan nilai jasmani yang sangat baik.
Disebutkan dalam video viralnya yang diunggah oleh akun TikTok @manangsoebeti_official, Syahrul menjadi salah seorang catar peraih ranking 1 dengan nilai 87,85 untuk tes jasmani.
“Catar Akpol Polda Jabar, Hafidz Quran 30 Juz. Jasmani Ranking 1 Nilai 87.85,” tulis keterangan dalam video viralnya.
Beberapa waktu lalu, ia kembali berhasil mencuri perhatian Direktur Reserse Narkoba Polda Riau AKBP Manang Soebeti.
Lewat unggahannya di akun Tiktok resminya, ia sempat mengabadikan momen ketika Syahrul memimpin sholat Jumat sebagai imam.
Momen ini diabadikan ketika Manang Soebeti masih menjabat sebagai Kabag Dalpers Polda Jabar.
“Bhayangkara Taruna Syahrul Faiz, Alhamdulillah salah satu Taruna Akpol Panda Jabar, saat saya menjabat Kabag Dalpers Polda Jabar ikut mengantarkan Faiz untuk meraih cita-cita, semoga keberhasilan Faiz bisa menjadi inspirasi bagi adik-adik yang lain..,” tutur Manang.
Menurut video yang dibagikan, momen Syahrul menjadi imam sholat Jumat ini diabadikan di Masjid Raya At-Taqwa kota Cirebon, Jawa Barat pada Jumat, 29 Desember 2023 lalu.
Setiap lantunan bacaan doa-doa yang dilantunkan terdengar begitu merdu.
Hal ini tentu mampu membuat para jamaah dan makmumnya semakin khusyuk dalam menjalankan sholat Jumat.
Video yang dibagikan sontak mampu menarik simpati dan atensi publik di jagat media. Maka tak ayal jika banyak dari netizen yang memuji sosok Syahrul Faizin.
“Definisi kejar akhirat yang didapat sama dunianya🥺,” tulis komentar @Sedikit_se_SAD.
“Syahrul Faiz... turut bangga,” lanjut @uchan560.
“Ini orang lebih muda dari saya 3 tahun sudah bisa menggapai cita cita nya, masya Allah salut banget, insya Allah saya nyusul tahun depan jadi tentara 🙏,” timpal @Ultramanbiru.
“MasyaAllah, Tabarakallah,” papar @FaniThaib.