Jenderal Polri Minta Maaf ke Seorang Ibu, Buntut Dugaan Anggota Lecehkan Anak Tiri
Ibu korban langsung melapor ke Kapolda Jabar. Sang jenderal Polri pun langsung meminta maaf.
Anggota Polisi Cirebon diduga melakukan tindak pelecehan seksual kepada anak tiri. Tak terima sang putri diperlakukan demikian, ibu korban seketika melapor.
Merasa janggal atas penanganan penyidik terhadap perkara, sang ibu langsung meminta bantuan hukum kepada pengacara Hotman Paris Hutapea. Hotman Paris kemudian 'mencolek' Kapolda Jabar hingga sang Jenderal menemui ibu korban dan meminta maaf.
-
Apa yang dimaksud dengan pangkat polisi? Mengutip dari laman polisi.com, tanda kepangkatan Polri adalah daftar tanda pangkat yang dipakai oleh Kepolisian Negara Indonesia.
-
Bagaimana polisi tersebut disekap? Saat aksi percobaan pembunuhan itu dilakukan, korban memberontak sehingga pisau badik yang dipegang pelaku N mengenai jari korban dan mengeluarkan darah. "Selanjutnya tersangka N melakban kedua kaki agar korban tidak berontak.
-
Kapan Polri mengatur pangkat polisi? Hal itu sesuai dengan peraturan Kapolri Nomor 3 Tahun 2016 tentang Administrasi Kepangkatan Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia.
-
Siapa yang ditangkap polisi? "Kami telah mengidentifikasi beberapa pelaku, dan saat ini kami baru menangkap satu orang, sementara yang lainnya masih dalam pengejaran," ujar Kusworo.
-
Siapa saja yang memiliki pangkat polisi? Setiap anggota Polisi pasti masing-masing memiliki pangkat.
-
Di mana polisi tersebut disekap? Kasat Reskrim Polrestro Tangerang, Kompol Rio Mikael Tobing, menjelaskan percobaan pembunuhan terhadap korban anggota Polri terjadi di Jalan Tol Tanah Tinggi, Batu Ceper, Kota Tangerang, terjadi pada Rabu (18/10) silam.
Berikut ulasan selengkapnya.
Jenderal Polri Sampaikan Permintaan Maaf
Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Suntana beberapa saat lalu memenuhi undangan pengacara kondang Hotman Paris untuk tampil interaktif dengan warga. Dalam kesempatan tersebut, turut hadir ibu korban yang langsung mengungkap kegelisahan.
Anggota polisi berinisial Briptu CH diduga melakukan pelecehan terhadap sang buah hati yang merupakan anak tirinya sendiri. Momen interaksi antara Suntana dengan ibu korban tersebut diabadikan Hotman Paris serta diunggahnya dalam akun Instagram @hotmanparisofficial.
Instagram/@hotmanparisofficial ©2022 Merdeka.com
"Ini pertama kali dalam sejarah hukum Indonesia, Kapolda-nya langsung yang meminta maaf kepada ibu korban atas kelakuan dari anak buahnya," ungkap Hotman Paris.
Semua mata lantas tertuju kepada Suntana. Jenderal bintang dua tersebut secara langsung menyampaikan permohonan maaf atas tindakan bejat salah satu anggotanya tersebut.
"Ibu, terima kasih. Minta maaf, saya berjanji akan menyelesaikan. Bapak dan ibu yang kuat dan sabar, ya," tukas Suntana.
Bakal Langsung Ditindak
Lebih lanjut, mantan Wakapolda Metro Jaya itu menyebut bakal langsung menindak serta meluruskan apa yang diperbuat oleh sang anggota. Kejadian tersebut dianggapnya sebagai permasalahan serius.
"Saya berjanji akan meluruskan anggota saya yang bermasalah. Saya akan tindak," ungkap Suntana.
Instagram/@hotmanparisofficial ©2022 Merdeka.com
Ibu korban seketika tak kuasa membendung air mata. Hotman Paris lantas memberi penegasan terhadap sanksi yang bakal diterima pelaku.
"Ini langsung dari Bapak Irjen Pol Suntana. Agar pelaku tersebut ditindak secara kode etik ya," terang Hotman.
"Iya," singkat Suntana.
"Kalau sudah lengkap semua, oknum polisi itu akan?" tanya Hotman.
Beri Dukungan ke Ibu Korban
Pihaknya secara gamblang berjanji bakal menindak pelaku secara profesi.
"(Akan dikenai) kode etik dengan sanksi pemecatan," tegas Suntana.
Dalam kesempatan tersebut pula, Suntana turut memberi dukungan moril kepada sang ibu korban. Dengan banjir air mata, ibu korban lantas mengungkap ucapan terima kasih mendalam atas kesempatan yang diberikan sekaligus tindak lanjut Kapolda Jabar kala itu.
"Ibu yang tenang ya," terang Suntana.
"Terima kasih, bapak," jawab ibu korban.
Kapolda Banjir Apresiasi
Atas aksi Suntana tersebut, sang jenderal pun banjir sorotan sekaligus apresiasi. Tak sedikit dari warganet yang turut mengungkap ucapan terima kasih.
"Hatur nuhun Pak Kapolda Jabar," tulis akun @mohamadaldi2121
"Semoga hukum di Indonesia menjadi semakin baik lagi," tulis akun @bayker_pengedar_kebahagiaan
"Luar biasa hotman 911 .....salut buat Kapolda Jabar," tulis akun @ethansutanto
"Semoga kapolda yang lain bisa mengikuti contoh ini," tulis akun @badrunibrahim
Video
Kapolda Jabar secara langsung meminta maaf kepada ibu korban pelecehan yang dilakukan oleh anggota.
Berikut video selengkapnya yang dapat Anda saksikan.
View this post on Instagram