Menakar Kekuatan Guinea, Calon Lawan Timnas Indonesia U-23 di Play-Off Olimpiade Paris 2024
Timnas Indonesia U-23 harus bersiap menghadapi Guinea dalam laga play-off Olimpiade Paris 2024 mendatang, segini kekuatan Guinea.
Timnas Indonesia U-23 harus bersiap menghadapi Guinea dalam laga play-off Olimpiade Paris 2024 mendatang, segini kekuatan Guinea.
Menakar Kekuatan Guinea, Calon Lawan Timnas Indonesia U-23 di Play-Off Olimpiade Paris 2024
Timnas Indonesia U-23 harus menerima kenyataan takluk oleh Irak di pertandingan perebutan juara ke-3 Piala Asia U-23 Qatar.
Indonesia hanya bisa mencetak 1 gol ke Gawang Hussein Hasan, sedangkan Irak berhasil melesakkan 2 gol ke gawang Ernando Ari.
Hal itu membuat Timnas Indonesia harus menunda langkahnya untuk bisa melaju ke turnamen bergengsi Olimpiade Paris 2024 mendatang. Timnas kita terlebih dahulu harus berjuang di laga penentuan melawan Guinea U-23.
Apakah Timnas Indonesia bisa bangkit dan mengalahkan Guinea? Bagaimana sebenarnya kekuatan dari Guinea? Simak ulasannya sebagai berikut.
Laga Play-Off Olimpiade Paris
Indonesia harus bersusah payah untuk ikut dalam turnamen Olimpiade Paris mendatang. Timnas Indonesia harus melawan Guinea yang juga finish di urutan ke-4 Piala Afrika U-23.
Pertandingan tersebut akan digelar di INF Clairefontaine, Perancis, pada 9 Mei 2024 mendatang.
Pemenang pertandingan play-off ini akan otomatis langsung meraih tiket ke Olimpiade Paris dan bergabung di Grup A bersama tuan rumah Perancis, Amerika Serikat, dan Selandia Baru.
Ini adalah satu-satunya harapan Indonesia untuk bisa ikut dalam salah satu turnamen bergengsi tersebut. Maka dari itu, laga melawan Guinea menjadi sangat penting dan membutuhkan fokus yang tinggi.
Menakar Kekuatan Timnas Guinea U-23
Sementara itu, Guinea pun bukan lawan yang mudah untuk ditaklukkan. Sama-sama ingin berjuang mendapatkan tiket Olimpiade, kedua tim akan bertanding habis-habisan yang mereka bisa.
Guinea memiliki skuad yang cukup bagus, salah satunya adalah Aguibou Camara. Dikutip dari transfermarkt, pemain bernomor punggung 10 itu mempunyai nilai pasar 2.5 miliar Euro atau sekitar Rp44 miliar.
Mereka hanya berhasil menang 1 kali melawan Congo, imbang 2 kali melawan Ghana dan Mali, dan kalah 2 kali melawan Mesir dan Amerika Serikat.
Guinea adalah peringkat ke-4 di Piala Afrika U-23 tahun 2023. Jika dilihat dari statistik yang ditunjukkan, Timnas Indonesia tentu memiliki peluang yang terbuka untuk mencuri tiket Olimpiade dari Guinea.
Meski demikian, Witan dkk harus terus fokus selama pertandingan agar bisa memenangkan laga dan memastikan diri untuk ikut dalam turnamen Olimpiade di Paris 2024 mendatang.