Menteri di Inggris Mundur karena Malu Telat Ikut Rapat, Sosoknya Ternyata Doyan Jalan Kaki Ribuan KM
Terungkap, ternyata sosoknya begitu gemar jalan kaki ribuan kilometer.
Menteri di Inggris Mundur karena Malu Telat Ikut Rapat, Sosoknya Ternyata Doyan Jalan Kaki Ribuan KM
Kisah eks Menteri Pembangunan Negara Inggris, Michael Bates pernah terdengar hingga menjadi sorotan dunia.
Dia resmi mengundurkan diri usai merasa malu lantaran terlambat mengikuti rapat. Terungkap, ternyata sosoknya begitu gemar jalan kaki ribuan kilometer.
Berikut ulasan selengkapnya.
Gemar Berjalan Kaki Ribuan Kilometer
Dia adalah Michael Bates. Pemilik nama lengkap Michael Walton Bates, Baron Bates itu mengundang atensi usai aksinya yang menarik di panggung parlemen Inggris tahun 2018 silam.
Siapa sangka, Bates ternyata merupakan sosok yang gemar berjalan kaki ribuan kilometer. Bahkan, pria kelahiran Gateshead, Inggris itu rela melintasi sejumlah negara dengan kaki sendiri.
Semua hal tersebut tak lain bertujuan untuk misi kemanusiaan.
- Kata-Kata Ucapan Selamat Sore Bahasa Inggris, Penuh Makna Cocok Diberikan pada Orang Tersayang
- Melihat Meriam Menes Pandeglang, Peninggalan Belanda untuk Mencegah Penjajahan Inggris di Jawa
- Padahal Jualan di Kampung, Pedagang Donat ini Jago Ngomong Bahasa Inggris, Begini Reaksi Pembeli
- 35 Ucapan Tahun Baru Bahasa Inggris 2024 Keren, Sambut Awal Tahun dengan Senyum Bahagia
Seperti halnya pada tahun 2013 silam, dia berjalan kaki sejauh 518,8 mil dari London ke Derry, Irlandia Utara untuk mengumpulkan dana kemanusiaan di Suriah.
Dalam misi tersebut, setidaknya Bates butuh waktu 35 hari untuk menyelesaikannya.
Namun, misi Bates itu membuahkan hasil manis. Dia mendapat lebih dari 50 ribu poundsterling dalam kampanye amal tersebut.
Tak hanya sekali, Bates dilaporkan juga kembali melangkahkan kaki sendiri pada tahun 2014 lalu.
Kala itu, dia memulai perjalan sejauh 1.054 mil dari London ke Berlin, Jerman demi badan amal Jerman bertajuk Friendensdorf Internasional.
Tahun 2015 tepatnya pada 27 Juli lalu, Bates kembali berjalan kaki seorang diri.
Dia berjalan sejauh 1.059 mil dari Beijing ke Hangzhou, Tiongkok.
Misinya kala itu pun berhasil mengumpulkan lebih dari 90 ribu poundsterling yang ditujukan untuk beragam proyek organisasi kemanusiaan berupa Palang Merah di Tiongkok.
Sebelumnya, nama Michael Bates begitu menjadi daya tarik usai dirinya diketahui mengundurkan diri usai terlambat beberapa menit saja saat datang ke rapat parlemen Januari 2018 lalu.
Bates kemudian meminta maaf sebesar-besarnya, mengajukan pengunduran dirinya, dan kemudian meninggalkan House of Lords atau parlemen.
"Saya ingin menyampaikan permintaan maaf yang sebesar-besarnya kepada Baroness Lister atas ketidak sopanan saya karena tidak berada di tempat saya untuk menjawab pertanyaannya tentang masalah yang sangat penting di awal sesi tanya jawab," ungkapnya.
Dia mengungkap, hal itu begitu membuatnya malu di hadapan para anggota parlemen.
“Saya benar-benar malu karena tidak berada di tempat saya dan karena itu saya akan mengajukan pengunduran diri saya kepada perdana menteri dengan segera. Saya mohon maaf.” ungkapnya.