Momen Presiden AS Joe Biden Diteriaki 'Diktaktor Genosida', Begini Responnya
Momen saat Presiden AS Joe Biden diprotes langsung oleh pengunjuk rasa pro-Palestina.
Momen saat Presiden AS Joe Biden diprotes langsung oleh pengunjuk rasa pro-Palestina.
Momen Presiden AS Joe Biden Diteriaki 'Diktaktor Genosida', Begini Responnya
Hal tersebut terjadi ketika Biden hadir dalam rapat umum yang diadakan di Georgia beberapa waktu lalu.
Saat Biden akan mulai berbicara, dia mendadak diinterupsi oleh pengunjuk rasa pro-Palestina. Simak ulasan selengkapnya:
Joe Biden Diiterupsi Pengunjuk Rasa Pro-Palestina
Dalam video di akun Tiktok @middleeasteye, membagikan video merekam momen saat Joe Biden menghadiri acara rapat umum di Georgia, AS (9/3/2024).
Dalam video, Biden terlihat akan memulai memberikan sambutannya. Pertama, dia menyampaikan ucapan terima kasih.
Namun, kalimatnya mendadak dipotong oleh teriakan seorang pengunjuk rasa pro-Palestina.
- Deretan Pejabat Tinggi AS yang Ditugaskan Joe Biden Hadiri Pelantikan Prabowo
- Absen di Pelantikan Prabowo sebagai Presiden, Joe Biden Kirim Enam Utusan
- VIDEO: Joe Biden Telepon Prabowo Beri Selamat, Kagum dengan Angka Kemenangan di 2024
- Sambil Gendong 2 Jenazah Bayi, Pria Palestina ini 'Tampar' para Pemimpin Arab & Presiden AS Joe Biden
"Anda seorang diktaktor 'Genosida Joe'. Puluhan ribu warga Palestina tewas. Anak-anak tewas," teriak seorang pria.
Massa pendukung Biden justru terlihat membelanya. Mereka langsung meneriakan kalimat 'four more years'.
Dilakukan sebagai bentuk dukungan agar Biden bisa memenangkan pemilu selanjutnya.
"Tunggu..tunggu..tunggu," kata Biden.
Dia mengatakan, jika tidak marah dengan tuduhan yang diberikan oleh seorang pria pro-Palestina itu.
"Baik, terima kasih. Saya tidak membenci hasratnya (menyebutnya diktaktor).
(memang) ada banyak warga Palestina yang menjadi korban secara tidak adil," kata Biden.
Joe Biden Sebut Serangan Israel ke Palestina Bukan Kejahatan Genosida
Sebelumnya, Joe Biden sempat mengeluarkan pernyataan dan menyebut jika serangan yang dilakukan Israel ke Palestina bukan lah suatu kejahatan genosida.
"Biar saya perjelas, bertentangan dengan tuduhan terhadap Israel yang dibuat oleh Mahkamah Internasional, apa yang terjadi bukanlah genosida.
Kami menolak hal itu," kata Biden pada perayaan Bulan Warisan Yahudi Amerika di Gedung Putih dikutip dari antara (31/5).
Biden juga menentang keputusan jaksa Pengadilan Pidana Internasional (ICC) Karim Khan.
Lantaran mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap pejabat senior Israel, termasuk Perdana Menteri Benjamin Netanyahu.
Israel telah menewaskan lebih dari 35.000 warga Palestina di Gaza. Serangan udara dan darat telah menghancurkan daerah kantong tersebut.
Banyak wargan Gaza yang masih bertahan kini kehilangan tempat tinggal.
Mereka bahkan seperti hidup diambang kematian lantaran Israel tak kunjung menghentikan serangannya.