Potret Rumah Mewah Bak Istana Milik Pengusaha Asal Wonogiri, di Halamannya Terparkir Private jet
Sebuah rumah mewah bak istana berhasil membius setiap pasang mata yang memandang. Tak main-main, di depan halamannya terparkir sebuah private jet.
Sebuah rumah mewah bak istana berhasil membius setiap pasang mata yang memandang. Tak main-main, di depan halamannya terparkir sebuah private jet.
Potret Rumah Mewah Bak Istana Milik Pengusaha Asal Wonogiri, di Halamannya Terparkir Private jet
Rumah mewah yang terletak di pedesaan Wonogiri ini disebut milik seorang pengusaha setempat bernama Suparno. Rumah tersebut memiliki desain arsitektur unik yang mirip dengan Istana Negara.
- Potret Rumah Mewah Miliarder Terbengkalai, Perabotan di Dalamnya Masih Lengkap dan Mobil Mewah di Zamannya
- Potret Rumah Mewah Terbengkalai Milik Keluarga Korban Pesawat Jatuh, di Dalamnya Masih Banyak Perabotan
- Pemiliknya Meninggal Dunia, Begini Potret Rumah Mewah Bak Istana Terbengkalai Beratapkan Pesawat Terbang
- Mewah Bak Istana, Potret Rumah Idaman Bella Shofie yang Akhirnya Rampung - Berlapis Marmer Berharga Fantastis
Tak main-main rumah tersebut mempunyai halaman yang begitu luas. Bahkan di halaman tersebut juga sudah terparkir sebuah private jet. "Wow cocok banget ini buat spot selfie," ungkap pria perekam video.
Rumah yang begitu megah ini ternyata kini telah dijadikan tempat wisata. Untuk berkunjung ke sana, para pengunjung dikenakan biaya yang murah yaitu hanya Rp5 ribu saja.
Di bagian samping rumah tersebut sudah tersedia sebuah kantin. Berdesain kolonial dan terlihat nyaman, kantin ini dibuka untuk umum. Jadi bagi siapapun yang ingin membeli makanan bisa langsung menuju kantin tersebut.
Suparno membutuhkan uang sebanyak lebih dari Rp1 Miliar untuk mendirikan komplek Istana Parnaraya tersebut. "Di area seluas 2.500 meter persegi," lanjut keterangan yang dipaparkan.
Bangunan ini berfungsi sebagai tempat wisata dan juga edukasi bagi masyarakat umum. Suparno sendiri merupakan pengusaha di bidang, air mineral kemasan, otomotif hingga batik. Nama Parnaraya sendiri diambil dari usaha batik yang dimiliki oleh Suparno.
"Di dalam istana ini pengunjung bisa menikmati interior megah yang bisa dipakai spot foto dan tentunya Instagramable," ujar keterangan. Bahkan juga bisa dipergunakan untuk sesi foto pre-wedding.
Di rumah utama, terdapat sebuah potret dari Suparno yang kian menarik atensi perekam video. Ternyata Suparno dulunya sempat menjadi seorang bintang tamu dalam acara Talkshow Dedi Corbuzier 'Hitam Putih' yang ditayangkan di salah satu stasiun televisi swasta.
Rumah ini juga memiliki sebuah ruangan pertemuan yang sudah dilengkapi dengan meja, kursi, bendera Merah-Putih hingga hiasan foto-foto Presiden, mulai dari Soekarno sampai dengan Jokowi.
Itu tadi merupakan penampakan setiap sisi rumah Istana Parnaraya megah milik pengusaha asal Wonogiri, Jawa Tengah Suparno.