Profil Zita Anjani Anak Ketum PAN Zulkifli Hasan Pamer Starbucks di Depan Kabah, Diingatkan Netizen Malah Menantang
Sosok anak perempuan Zulkifli Hasan yang tengah ramai jadi sorotan di media sosial.
Sosok anak perempuan Zulkifli Hasan yang tengah ramai jadi sorotan di media sosial.
Profil Zita Anjani Anak Ketum PAN Zulkifli Hasan Pamer Starbucks di Depan Kabah, Diingatkan Netizen Malah Menantang
Zita Anjani, putri Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) yang juga Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, tengah ramai jadi sorotan di media sosial.
Dia dikritik usai memposting foto gelas kopi Starbucks dengan latar belakang Kabah.
Banyak warganet geram lantaran perusahaan kopi tersebut kini ramai diboikot karena dianggap mendukung kejahatan genosida Israel di Palestina.
Melihat respons netizen, Zita justru membalas kritikan yang diarahkan padanya lewat tulisan panjang di postingan lain. Simak ulasannya:
- Hendak Kabur ke Sorong, Pelaku Pukul Pengunjung Kafe saat Aksi Bela Palestina Diringkus
- Starbucks Bantah Dukung Israel: Kami Tidak Memberi Sumbangan Politik
- Starbucks Indonesia Salurkan Bantuan Kemanusiaan Rp5 Miliar untuk Penduduk Jalur Gaza
- Umi Pipik ke Zita Anjani soal Pamer Starbucks di Makkah: Apa Sih yang Mau Disombongkan, Anak Pejabat-Petani Sama di Depan Kabah
Unggahan Zita Anjani
Melalui akun Instagram @zitaanjani, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta itu awalnya mengunggah foto saat berada di Masjidil Haram, Makkah, Arab Saudi.
Dalam postingannya, Zita mengunggah foto gelas kopi dari brand Starbuck dengan latar belakang Ka'bah.
Lewat keterangan unggahan, dia menyebut jika kopi itu diberikan oleh seseorang untuknya.
"Lagi makan malam ehh ada yang kasih kopi, menurut kalian gimana guys? 🤔," tulisnya.
Postingan Zita itupun langsung ramai mendapat kritik pedas dari warganet.
Banyak netizen menyayangkan sikap Zita sebagai wakil rakyat dan public figure yang justru terang-terangan membagikan foto gelas kopi Starbucks.
Padahal, banyak orang kini tengah ramai menyerukan boikot terhadap beberapa brand yang dianggap mendukung Israel.
Itu dilakukan sebagai salah satu bentuk dukungan untuk rakyat Palestina.
Respons Zita Anjani
Melihat respons yang diberikan warganet, Zita pun kemudian membagikan postingan baru di Instagramnya.
Dia mengunggah potret selfie dirinya disertai foto tangkapan layar beberapa brand yang masuk daftar boikot.
"Sibuk huru-hara cuma karena satu brand, padahal masih banyak yang harus diperhatiin kalau memang mau full support," tulisnya.
Lewat tulisannya, Zita terlihat kesal dengan kritikan netizen padanya.
"Nge-boikot satu brand karena ikut-ikutan enggak bikin kalian semua jadi paling keren.
Coba dong terapin juga ke kehidupan kalian sehari-hari," tulisnya.
Siapa Zita Anjani?
Zita Anjani adalah seorang politikus Indonesia yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta.
Putri kedua Zulkifi Hasan ini terjun ke dunia politik di tahun 2018 sebagai bakal calon legislatif tahun 2019 dari PAN.
Zita berhasil menduduki kursi jabatan di DPRD DKI Jakarta dengan perolehan suara sebesar 14.701 suara.
Pada Agustus 2019, dia diusulkan sebagai Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta dan dilantik pada Oktober 2019.
Zita menjadi pemimpin termuda serta satu-satunya wanita yang menduduki jabatan tersebut.