Resep Jus Buah Bit Ala Rumahan yang Segar, Nikmat, dan Menyehatkan
Buah bit merupakan tanaman yang memiliki kandungan nutrisi yang melimpah. Buah bit juga memiliki beragam manfaat untuk kesehatan.
Resep jus buah bit dapat Anda coba di rumah. Buah bit merupakan tanaman yang memiliki kandungan nutrisi yang melimpah. Buah bit juga memiliki beragam manfaat untuk kesehatan.
Beragam manfaat buah bit untuk kesehatan, di antaranya untuk menurunkan tekanan darah, menjaga kesehatan jantung, mencegah pikun, meningkatkan kinerja fisik, memiliki sifat anti radang, baik bagi penderita diabetes, baik bagi ibu dan janin, mendukung kerja saraf dan otot, memelihara kesehatan saluran pencernaan, serta mencegah kanker.
-
Kenapa minuman sehat penting saat diet? Ketika Anda sedang menurunkan berat badan, konsumsi makanan dan minuman sehari-hari merupakan hal yang perlu diperhatikan.
-
Apa saja resep menu makan siang untuk diet yang lezat dan bikin nagih? Berikut resep menu makan siang untuk diet yang lezat dan bikin nagih.
-
Dari mana resep-resep masakan sehat ini didapatkan? Berikut ini adalah beberapa hidangan yang cocok bagi penderita asam urat dan kolesterol, dikutip dari berbagai sumber pada (17/5).
-
Apa yang dimaksud dengan makan sehat? Menurut Davis pada dasarnya, makan sehat adalah mengisi tubuh dengan makanan bergizi dan utuh.
-
Bagaimana cara memasak makanan sehat tapi tetap lezat? Gunakan bahan-bahan segar dan berkualitas tinggi untuk menghasilkan hidangan yang lezat.
-
Bagaimana cara mendapatkan lemak sehat? Namun, penting untuk memilih lemak yang sehat seperti lemak tak jenuh tunggal dan lemak tak jenuh ganda yang ditemukan dalam alpukat, kacang-kacangan, biji-bijian, ikan berlemak, dan minyak zaitun.
Buah bit dapat dikonsumsi dengan beberapa cara, salah satunya di jus. Jika Anda ingin mencoba membuat jus buah bit di rumah, merdeka.com telah melansir resep jus buah bit ala rumahan dari Cookpad.
Berikut ulasan lengkapnya.
Jus Buah Bit + Wortel dan Apel
©2020 Merdeka.com/www.pixabay.com
Bahan-bahan:
- 1 buah bit ukuran besar (100 gram)
- 1 buah apel malang (ukuran besar)
- 1 buah wortel (ukuran besar)
Cara membuat:
- Siapkan bahan-bahan lalu kupas dan cuci bersih buah bit. Potong-potong dan sisihkan.
- Kemudian cuci bersih wortel dan apel. Buang biji apel lalu potong-potong.
- Masukkan ke dalam blender lalu tambahkan sedikit air. Blender lalu saring.
- Sajikan.
Jus Buah Bit + Buah Naga
Bahan-bahan:
- 1 buah bit
- 1 sdm gula pasir
- 1/4 buah naga
- 500 ml air
Cara membuat:
- Siapkan bahan-bahan lalu kupas buah bit dan buah naga yang sudah dicuci.
- Masukkan ke dalam blender dan tambahkan 1 sdm gula pasir.
- Kemudian tambahkan 500 ml air atau sesuai selera. Blender dan saring.
- Sajikan dan tambahkan es batu secukupnya.
Jus Buah Bit + Lemon
Bahan-bahan:
- 2 buah bit (ukuran kecil)
- 1 iris lemon
- Air secukupnya
Cara membuat:
- Siapkan bahan-bahan lalu kupas dan potong-potong buah bit yang sudah dicuci.
- Kemudian iris dan kupas lemon. Sisihkan.
- Masukkan buah bit dan lemon ke dalam blender dan tambahkan air secukupnya.
- Blender sampai halus dan saring.
- Sajikan.
Jus Buah Bit + Wortel dan Pear
Bahan-bahan:
- 1 buah bit organik
- 1/2 buah pear
- 1 buah wortel
- Air mineral secukupnya
Cara membuat:
- Siapkan bahan-bahan lalu cuci bersih.
- Kupas dan potong-potong semua bahan. Sisihkan.
- Blender semua bahan jadi satu, kemudian saring.
- Sajikan.
Jus Buah Bit + Tomat dan Jeruk Nipis
Bahan-bahan:
- 1 buah bit
- 2 buah jeruk nipis
- 2 buah tomat merah
- 3 sdm gula pasir atau sesuai selera
- 300 ml air matang
Cara membuat:
- Siapkan bahan-bahan lalu cuci bersih buah bit.
- Kupas dan potong-potong buah bit dan tomat.
- Kemudian blender buah bit dan tomat. Saring lalu beri perasan jeruk nipis.
- Masukkan gula pasir dan aduk sampai larut.
- Setelah itu, tuang jus ke dalam gelas saji. Masukkan es batu secukupnya lalu tambahkan potongan jeruk nipis.
- Sajikan.