Resep Masakan Nusantara Berkuah Tanpa Santan, Penuhi Nutrisi dengan Konsumsi Sayuran
Berbagai resep masakan Nusantara banyak dicari oleh masyarakat luas.
Berbagai resep masakan Nusantara banyak dicari oleh masyarakat luas. Baik itu masakan yang digoreng, tumis hingga dibuat berkuah. Resep masakan Nusantara berkuah banyak dicari saat mulai memasuki musim hujan. Hal ini lantaran dengan mengonsumsi makanan berkuah bisa membuat tubuh menjadi lebih hangat.
Tak hanya itu saja, saat musim hujan rata-rata masyarakat lebih tertarik untuk mengonsumsi makanan berkuah. Apalagi masakan yang banyak mengandung sayuran bergizi.
-
Di mana resep makanan tradisional Indonesia ini ditemukan? Melansir dari berbagai sumber, Selasa (5/9), simak ulasan informasinya berikut ini.
-
Di mana informasi tentang resep Sayur Asem Nusantara didapat? Melansir dari berbagai sumber, Selasa (5/9), simak ulasan informasinya berikut ini.
-
Kapan resep-resep kue nastar ini dikumpulkan? Berikut adalah beberapa resep kue nastar dengan berbagai variasi isian mulai dari keju hingga klepon, yang dikumpulkan dari berbagai sumber pada Rabu (3/4/2024).
-
Dari mana resep tumis sayur ala Oriental yang dikumpulkan? Dilansir dari laman Cookpad, berikut ini adalah beberapa resep tumis sayur ala Oriental yang telah kami pilih secara khusus hanya untuk Anda.
-
Di mana kita bisa menemukan resep es jeruk selasih yang berbeda-beda? Dilansir dari Cookpad, berikut kami merangkum beberapa resep es jeruk selasih berbagai bahan, bisa menjadi rekomendasi Anda.
-
Siapa yang memberikan resep menu sat set ini? Pilihan resep kali ini dikutip dari akun Tiktok Chef @firhan_ashari.
Namun bagi kalian yang ingin hidup lebih sehat, bisa mengonsumsi masakan berkuah tanpa santan. Meski tanpa santan, masakan berkuah ini tetap lezat untuk dinikmati.
Lantas apa saja resep masakan Nusantara berkuah tanpa santan? Melansir dari berbagai sumber, Rabu (27/10), simak ulasan informasinya berikut ini.
Sayur Asem
Bahan:
- 5 kacang panjang
- 2 lembar daun salam
- 1 buah labu siam sedang, potong kotak
- 1 buah jagung
- 1 genggam kulit melinjo
- 1 genggam tauge kedelai
- 1 inci lengkuas geprek
- 1 sendok teh asam jawa
- Air secukupnya
Bumbu Halus:
- 4 cabai merah
- 4 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 buah kemiri
- 1 sendok teh terasi
Instagram/makmon5 ©2021 Merdeka.com
Cara Membuat:
- Rebus air sampai mendidih dengan api sedang
- Masukkan jagung ke dalam rebusan
- Rebus sebentar jagung
- Masukkan sayuran lainnya yang sudah dipersiapkan
- Masak hingga sayuran matang
- Tambahkan bumbu halus, lengkuas dan daun salam
- Tambahkan garam dan penyedap rasa
- Resep masakan Nusantara berkuah tanpa santan telah siap disajikan
Sup Ayam
Bahan:
- 1 paha ayam fillet
- 1 liter air
- 1 buah wortel iris
- 1 buah kentang potong kotak
- 1 buah jagung potong-potong
- 1 buah tomat iris
- 1 batang daun bawang iris
- Kaldu bubuk bila suka
- Garam
- Merica
Bumbu Tumis:
- 3 butir cengkih
- 3 siung bawang putih cincang
- 3 siung butir bawang merah iris
- 2 cm kayu manis
- 1 biji bunga lawang
Instagram/yscooking ©2021 Merdeka.com
Cara Membuat:
- Rebus ayam sampai empuk
- Potong ayam kotak-kotak sesuai selera
- Saring air kaldunya
- Masukkan kembali ayam dan didihkan
- Tumis bumbu tumis sampai wangi di wajan terpisah
- Masukkan tumisan bumbu ke dalam air rebusan
- Masukkan wortel jagung dan kentang
- Tambahkan garam, merica dan kaldu bubuk sesuai selera
- Masak hingga sayuran matang
- Menjelang diangkat masukkan tomat dan daun bawang
- Resep masakan Nusantara berkuah tanpa santan telah siap dihidangkan
Sup Kacang Merah
Bahan:
- 250 gram daging sapi, iris kotak-kotak kecil
- 100 gram kacang merah
- 5 siung bawang merah, iris halus
- 4 siung bawang putih, geprek, cincang halus
- 2 batang seledri, iris kasar
- 2 buah wortel, potong bulat
- 2 cm jahe, memarkan
- 1,5 liter air
- 1 batang daun bawang, iris kasar
- 1 buah kaldu blok rasa sapi
- 1/4 buah pala, memarkan
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Lada bubuk secukupnya
Instagram/susie.agung ©2021 Merdeka.com
Cara Membuat:
- Presto daging selama 15 menit
- Ambil dagingnya lalu saring kaldunya. Sisihkan
- Bisa juga tanpa presto, namun daging direbus agak lama sampai empuk
- Rebus kembali air kaldu bersama kacang merah sampai empuk
- Tumis bawang putih dan merah sampai wangi dan agak kecokelatan
- Masukkan tumisan bawang ke panci berisi air kaldu
- Masukkan daging, jahe dan pala ke dalam rebusan
- Masak dengan api kecil
- Masukkan wortel dan daun bawang ke dalam rebusan
- Tambahkan garam, gula, lada dan kaldu blok
- Tambahkan daun seledri di dalamnya
- Resep masakan Nusantara berkuah tanpa santan telah siap disajikan
Asem-Asem Daging Buncis
Bahan:
- 5 siung bawang merah, iris
- 3 siung bawang putih, iris
- 2-3 sendok makan kecap manis
- 2 buah tomat hijau
- 2 lembar daun salam
- 1-2 buah cabai hijau keriting, iris
- 1 sendok teh asam jawa
- Daging sapi
- Buncis sesuai selera
- Cabai rawit utuh
- Kaldu sapi bubuk
- Garam
- Gula pasir
Instagram/selasar_rasa ©2021 Merdeka.com
Cara Membuat:
- Rebus daging sapi sampai matang
- Tuang sedikit minyak di panci lain
- Tumis bawang merah, bawang putih dan daun salam hingga wangi
- Masukkan air kaldu dan daging sapi ke dalam tumisan
- Tambah air sedikit jika dirasa airnya kurang
- Masukkan buncis ke dalam masakan
- Tambahkan kecap, asam jawa, kaldu sapi dan garam sesuai selera
- Masukkan cabai dan tomat hijau
- Resep masakan Nusantara berkuah tanpa santan telah siap dihidangkan
Sayur Bening
Bahan:
- 5 siung bawang merah, iris tipis
- 3 cm temu kunci, iris tipis atau memarkan
- 2 liter air untuk merebus
- 2 buah jagung muda, potong-potong
- 1 ikat bayam, cuci bersih, siangi
- 1 potong labu air, potong dadu
- 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh gula pasir
Instagram/dapoersikoko ©2021 Merdeka.com
Cara Membuat:
- Rebus jagung, temu kunci dan irisan bawang merah
- Biarkan hingga air mendidih dan jagung menjadi empuk
- Masukkan labu air dan bayam ke dalam masakan
- Beri garam dan gula sesuai selera
- Aduk masakan sebentar hingga tercampur rata
- Resep masakan Nusantara berkuah tanpa santan telah siap disajikan
Sayur Bening Katuk
Bahan:
- 3 siung bawang merah, iris bulat
- 3 buah temu kunci, geprek
- 1 liter air
- 1 ikat daun katuk, siangi, cuci bersih lalu tiriskan
- 1 siung bawang putih, geprek
- Garam secukupnya
Instagram/mayasefry ©2021 Merdeka.com
Cara Membuat:
- Rebus air secukupnya dalam panci
- Masukkan bawang merah, bawang putih dan temu kunci
- Masak hingga air berubah mendidih
- Masukkan daun katuk ke dalam rebusan masakan
- Tambahkan garam secukupnya sesuai selera
- Tutup panci dan masak hingga daun katuk layu
- Balik sekali dan tutup kembali panci masak sebentar
- Aduk masakan hingga tercampur rata kembali
- Resep masakan Nusantara berkuah tanpa santan telah siap dihidangkan