Resep Opor Ayam Kuning yang Lezat dan Mudah Dibuat
Aneka resep opor ayam kuning yang lezat dan menggugah selera.
Resep opor ayam kuning bisa coba Anda buat dan praktikkan di rumah. Opor ayam sendiri merupakan makanan wajib yang hampir selalu ada di momen lebaran.
Ada dua jenis bumbu opor, yakni kuah putih dan kuning. Opor ayam kuah putih biasanya dikreasikan dengan bumbu khas Solo dengan cita rasa cenderung gurih dan manis.
-
Bagaimana cara membuat Kari Ayam? Untuk memasak kari biasanya, dibutuhkan rempah, seperti salam, lengkuas, kemiri, kunyit, asam, cengkeh, bunga lawang dan banyak lainnya. Salah satu jenis kari yang biasa dibuat adalah kari ayam. Meski bernama kari ayam, ada beragam jenis kari ayam yang dibuat dengan komposisi yang berbeda. Apakah anda penasaran dengan cara membuat kari ayam yang lezat namun mudah dibuat di rumah?
-
Bagaimana cara membuat pangsit ayam? 1. Campurkan semua bahan isi pangsit dan 1 butir telur dan 1 butir kuning telur aduk aduk sampai rata. Pisahkan 2 butir putih telur untuk merekatkan kulit pangsit. 2. Ambil kulit pangsit, masukkan adonan pangsit, bentuk pangsit sesuai selera rekatkan dengan putih telur. 3. Didihkan air, tambahkan beberapa tetes minyak wijen (agar pangsit tidak saling menempel. Rebus pangsit sampai mengapung. Angkat tiriskan.
-
Bagaimana cara membuat Ayam Tangkap? Kemudian, ayam ini diolah dengan cara direndam dalam bumbu bawang putih, bawang merah, cabe rawit, kunyit, jahe, lengkuas, ketumbar, serai, dan asam jawa. Selain itu, ada pula penggunaan jenis daun-daunan sebagai penambah cita rasa, mulai dari daun kari, daun ganja, dan salam koja.
-
Bagaimana cara membuat gohyong ayam? Buat kuah: rebus sampai mendidih, koreksi rasa, lalu saring. Sisihkan. Tuang adonan kulit di pan anti lengket, tipis-tipis seperti membuat kulit risol. Masak sampai matang (tidak perlu dibalik). Campur bahan isian jadi satu, aduk rata. Kalau mau koreksi rasa bisa goreng sedikit adonan. Tuang adonan isi ke atas kulit. Gulung, rekatkan ujungnya dengan adonan isi. Potong sesuai selera. Goreng di minyak panas sampai matang kecokelatan. Angkat, tiriskan. Sajikan bersama kuah dan potongan cabai rawit hijau.
-
Bagaimana cara membuat Ayam Kodok? Dagingnya dicincang lalu dimasukkan ke tubuh ayam Untuk melengkapi rasa uniknya, warga Jakarta di zaman dahulu juga menambahkan dua sampai tiga telur rebus utuh atau jeroan ayam untuk dimasukkan ke dalam kulitnya. Untuk jenis ayam yang digunakan adalah yang berusia tua agar kulitnya tidak mudah lepas saat adonan daging ditambahkan.
Sedangkan bumbu opor ayam kuning identik dengan kunyit dan memiliki rasa yang gurih dan segar. Tak harus menunggu momen lebaran, opor ayam bisa dibuat dan dinikmati kapan saja.
Agar bisa membuat sendiri di rumah, berikut merdeka.com membagikan aneka resep opor ayam kuning yang lezat dan menggugah selera, dilansir dari BrilioFood dan berbagai sumber, Rabu (22/6/2022):
Resep Opor Ayam Kuning
Foto: BrilioFood ©2022 Merdeka.com
Bahan:
- 1 ekor ayam kampung potong jadi 8 bagian.
- 10 siung bawang merah haluskan
- 5 siung bawang putih haluskan
- 3 butir kemiri haluskan
- 1 sdm ketumbar haluskan
- 5 cm kunyit haluskan
- 1 jempol lengkuas haluskan
- 1 cm jahe haluskan
- 2 batang serai memarkan
- 3 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 200 ml santan instan
- 800 ml air
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Merica bubuk secukupnya
Cara Membuat:
- Tumis semua bumbu yang dihaluskan sampai harum, masukkan serai, salam, daun jeruk. Aduk rata.
- Masukkan ayam, aduk sampai berubah warna, lalu masukkan santan dan air. Aduk rata.
- Tambahkan gula, garam, merica.
- Koreksi rasa
- Masak sampai daging ayam matang dan empuk dengan api kecil
- Angkat dan sajikan hangat
Resep Opor Ayam Telur Tahu Kuning
Foto: BrilioFood ©2022 Merdeka.com
Bahan:
- 1/2 ekor ayam kampung (atau sesuai selera)
- 3 butir telur rebus (optional)
- 6 potong tahu, goreng setengah matang
- 6 potong tempe, goreng setengah matang
- 1 bungkus segitiga santan instan, cairkan dengan air sampai 500 ml
- 3 lembar daun salam
- 2 lembar dau jeruk
- 3 ruas jari lengkuas, geprek
- 1 ruas jari jahe, geprek
- 1 batang sereh, geprek
- 15 buah cabai rawit
- 2 sdm minyak untuk menumis
- 700 ml air putih
- Gula Secukupnya
- Garam secukupnya
Bumbu halus:
- 9 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 3 buah kemiri, sangrai
- 2 ruas kunyit, bakar atau goreng
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt jinten
- 2 sdt merica bubuk
Cara Membuat:
- Cuci bersih ayam kemudian rebus dengan air sampai mendidih, buang airnya dan tiriskan ayam
- Tumis bumbu halus dengan daun salam, lengkuas, jahe, dan sereh sampai wangi.
- Masukkan 700 ml air putih, aduk aduk sampai mendidih
- Setelah itu masukkan ayam, telur, tempe, dan tahu
- Kecilkan api dan biarkan mendidih
- Masukkan santan sambil diaduk agar tidak pecah.
- Masukkan cabai rawit
- Setelah mendidih, biarkan tanak terlebih dahulu.
- Koreksi rasa
- Masak sesuai kekentalan kuah yang diinginkan
- Taburi bawang goreng dan sajikan dengan ketupat
Opor Ayam Kuning Kering
Foto: BrilioFood ©2022 Merdeka.com
Bahan:
- 1 ekor ayam kampung (berat 1-1,5 kg), potong-potong
- 2 batang serai, geprak
- 4 lembar daun salam
- 8 lembar daun jeruk
- Minyak untuk menumis
- 200 cc santan kental instan
- 800 cc air
- Garam secukupnya
- Kaldu bubuk secukupnya
- Gula secukupnya
Bumbu halus:
- 12 siung bawang merah
- 8 siung bawang putih
- 1 sdm biji ketumbar
- 1,5 sdt biji merica
- 1 sdt jintan
- 1/3 butir pala
- 4 butir kemiri
- 1 ruas jari lengkuas
- 1 ruas jari jahe
- 1 ruas jari kunyit tua
Cara Membuat:
- Tumis bumbu halus hingga matang. Setelah matang tambahkan air, serai, daun salam, dan daun jeruk.
- Setelah mendidih, masukkan ayam
- Tambahkan gula, kaldu bubuk, dan garam.
- Masak hingga ayam empuk dan air menyusut.
- Bila ayam belum empuk dan kuah keburu menyusut, maka bisa ditambahkan lagi air.
- Setelah ayam empuk, masukkan santan kental.
- Aduk-aduk terus sekitar 5-10 menit agar santan tidak pecah. Matikan api.
- Sajikan opor ayam kering dengan taburan bawang goreng.