Resep Sambal Tomat Menggugah Selera, Pedas Namun Segar dan Buat Ketagihan
Resep sambal tomat memang merupakan salah satu warisan kuliner nusantara. Bagi orang Indonesia rasanya kurang lengkap jika menikmati nasi panas dan beberapa lahk namun tak ditambahkan sambal.
Resep sambal tomat memang merupakan salah satu warisan kuliner nusantara. Bagi orang Indonesia rasanya kurang lengkap jika menikmati nasi panas dan beberapa lahk namun tak ditambahkan sambal.
Di Tanah Air sendiri sudah banyak sekali olahan sambal yang menjadi ciri khas daerahnya masing-masing. Salah satu sambal yang cukup terkenal dan mudah dijumpai ialah sambal tomat. Cita rasa pedas namun tetap segar membuat varian sambal satu ini banyak digemsari masyarakat.
-
Kapan Sambal Bawang menjadi trending? Dilansir merdeka.com dari briliofood.net, Kamis (5/10) berikut di antaranya.
-
Bagaimana cara membuat Sambal Bawang? Selain dengan komposisi bahan berupa cabai, tomat, garam, dan bawang, namun anda bisa mencampurkan dengan cumi, udang, atau tempe sebagai campuran sambal.
-
Bagaimana cara membuat Sambal Beser? Hewan beser menjadi campuran sambal bawang, di mana beberapa buah cabai rawit, bawah merah dan putih serta terasi ditaruh di cobek dan diulek.
-
Siapa yang menciptakan resep sambal ini? Berikut lima resep sambal yang dikreasikan Chef Devina Hermawan.
-
Mengapa resep sambal goreng ala anak kos populer? Yaps, hidangan pedas dan menggugah selera ini memang menjadi penyelamat di tengah kebosanan menu sehari-hari.
-
Siapa yang membuat resep Sambal Bawang Praj'na? Purwanti mengaku jika racikan sambal bawang buatannya menggunakan idenya sendiri dan sudah lama digunakan sebagai bahan masakan di keluarganya.
Untuk menghidangkan sambal tomat ini, Anda juga bisa menambahkan beberapa bahan pelengkap seperti terasi dan juga bumbu lainnya.
Bagi Anda yang ingin membuatnya sendiri di rumah, varian sambal ini tergolong mudah dibuat. Berikut adalah ragam resep sambal tomat menggugah selera yang berhasil dirangkum dari beragam sumber.
Resep Sambal Tomat Mentah
Bahan:
- 5 buah cabai rawit merah
- 1 buah tomat ukuran besar, kupas, buang biji nya
- Garam
- Kaldu jamur
- Gula
- Jeruk kunci secukupnya
Instagram/matthewmaureen©2022 Merdeka.com
Bahan yang digoreng:
- 2 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
Cara membuat:
1. Ulek cabai, bahan yang digoreng, dan tomat.
2. Tambahkan garam, gula, dan kaldu jamur, aduk rata.
3. Kucuri dengan jeruk kunci, aduk rata, koreksi rasa.
Resep Sambal Tomat dan Terasi
Bahan 1:
- 16 buah cabai merah keriting
- 1 genggam penuh cabai rawit hijau
- 1 buah tomat merah besar
- 6 siung bawang merah
- 1 sdt terasi
Bahan 2:
- Air jeruk limau
- Gula merah
- Garam
- Penyedap
Instagram/andiskitchen©2022 Merdeka.com
Cara membuat:
1. Goreng bahan 1 sampai matang (jangan sampai hangus). Biar tidak meledak, cabai dan bawangnya disayat atau dipotong terlebih dahulu. Tiriskan.
2. Haluskan bahan 1 yang sudah digoreng, tambahkan bahan 2, lalu haluskan kembali. Koreksi rasanya dan siap sajikan.
Resep Sambal Tomat Matang
Bahan:
- Cabai rawit merah
- Cabai keriting merah
- Tomat merah
- Bawang merah
- Bawang putih
- Kemiri
- Garam dan gula pasir
- Minyak goreng
- Air putih matang
- Daun jeruk
Instagram/ithadiy©2022 Merdeka.com
Cara pembuatan:
1. Blender halus semua cabai, tomat, bawang putih, bawang merah, kemiri, dan sedikit air.
2. Panaskan minyak, masukkan blenderan cabai tadi dan tambahkan daun jeruk.
3. Aduk-aduk, bumbui dengan garam dan gula pasir, masak sampai sambal matang dan tanak (air menyusut, warna sambal mulai merah pekat dan minyak terpisah). Koreksi rasa.
4. Angkat dan biarkan dingin, sambal tomat matang siap dinikmati.
Resep Sambal Tomat Tidak Pakai Terasi
Bahan A:
- 7 cabai rawit hijau
- 7 cabai keriting hijau
- 5 cabai rawit merah
- 5 cabai keriting merah
- 1 buah tomat merah
Instagram/sessykitchen©2022 Merdeka.com
Bahan B:
- Garam (kaldu jamur)
- Gula pasir atau gula merah
- 2 sdm air jeruk limau
Cara membuat:
1. Tumis bahan A hingga cukup layu.
2. Ulek bahan A, tambahkan garam dan gula, koreksi rasa.
3. Jika rasa sudah pas, tambahkan air perasan jeruk limau (keasaman sesuai selera).
Resep Sambal Tomat Rebus
Bahan:
- 10 butir bawang merah
- 5 butir bawang putih
- 100 gram cabai rawit merah dan cabai merah keriting
- 4 buah tomat sedang
- Garam, gula pasir, dan kaldu bubuk sesuai selera
- 1 buah jeruk sambal, ambil airnya
- Sedikit air untuk merebus
Instagram/regunancha©2022 Merdeka.com
Cara membuat:
1. Rebus bawang merah, bawang putih, cabai dan tomat hingga matang.
2. Ulek dan beri garam, gula, dan kaldu bubuk. Terakhir kucuri dengan air jeruk sambal. Ulek merata. Koreksi rasa. Sajikan.
Resep Sambal Tomat dan Kemangi
Bahan:
- 10 buah cabai merah keriting
- 10 buah cabai rawit merah
- 7 butir bawang merah, iris
- 1 buah tomat, potong jadi 8
- 1 sdt terasi
- Garam
- Gula
- Penyedap
- 1 jeruk limau
- 10 batang kemangi, ambil daunnya
Instagram/idemakansiang©2022 Merdeka.com
Cara membuat:
1. Ulek semua cabai, beri garam seujung sendok, 1 sdt gula, dan 1 sdt penyedap.
2. Goreng bawang merah dengan 3 sdm minyak hingga setengah matang, masukkan terasi dan tomat, masak hingga terasi matang dan tomat layu. Matikan api lalu tuang semua ke dalam cobek.
3. Ulek semua bahan hingga halus, perasi jeruk limau, masukkan beserta kulitnya, koreksi rasa, tambahkan kemangi, aduk rata.