Resmi jadi Perwira, Ini Sosok Peraih Lulusan Terbaik dari 3 Matra TNI & Polri 'Calon Jenderal Masa Depan'
Peraih Adhi Makayasa itu bukan hanya terbaik dalam bidang akademik, tapi juga mampu menyelesaikan pendidikan fisik dan mental.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi melantik 833 perwira TNI dan Polri di Istana Negara.
Resmi jadi Perwira, Ini Sosok Peraih Lulusan Terbaik dari 3 Matra TNI & Polri 'Calon Jenderal Masa Depan'
Upacara pelantikan digelar di halaman Istana Merdeka Jakarta, Rabu (26/7). Mulai hari ini para perwira TNI-Polri resmi berpangkat Letnan dua (Letda) dan Inspektur polisi dua (Ipda). Dari ratusan perwira dilantik hanya satu yang menjadi lulusan terbaik dan meraih penghargaan Adhi Makayasa, baik di tiga matra TNI dan juga Polri. Peraih Adhi Makayasa itu bukan hanya terbaik dalam bidang akademik, tapi juga mampu menyelesaikan pendidikan fisik dan mental. Berikut perwira lulusan terbaik dan peraih Adhi Makayasa dari TNI Polri.
- Potret Terbaru Jenderal Kopassus Peraih Gelar 3 Lulusan Terbaik, Kini Pendidikan di Lemhannas
- Pesan Penuh Haru Peraih Adhi Makayasa Akmil 2023 untuk Teman Satu Angkatan
- Cerita Letda Inf Sawung Setyawan Selama Pendidikan di Akmil yang Berkesan Jiwa Korsa Jadi Terbentuk
- Ini Sosok Sermatutar Hermawan Burhanudin Lulusan Terbaik Akademi TNI AL, Raih Bintang Adhi Makayasa
Irfan Urane Azis menjadi lulusan terbaik dan peraih Adhi Makayasa Akpol 2023. Setelah dilantik Presiden Jokowi, Irfan kini resmi berpangkat Ipda.
Irfan Urane Azis
Irfan mampu menyelesaikan studinya dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) di atas 3,50 dengan predikat Cum Laude. Selain itu beberapa penghargaan ditorehkannya selama menempuh pendidikan di Akademi Kepolisian.
Penghargaan yang diraihnya adalah; - Adhi Makayasa ( Prestasi terbaik I Nilai Kumulatif Seluruh Aspek) - Ati Tanggap Emas (Prestasi terbaik I Nilai Kumulatif Gatra Pengetahuan Dan Ketrampilan) - Ati Tanggon Emas (Prestasi terbaik I Nilai Kumulatif Gatra Karakter) - Wira Karya Nugraha Perak (Prestasi terbaik II Nilai Karya Tugas Akhir) - Wira Cendikia (Penghargaan Indeks Prestasi Kumulatif diatas 3,50 / Cum Laude)
Sosok Irfan juga bukan dari keluarga sembarangan. Sang ayah merupakan mantan Kapolri Jenderal (Purn) Idham Azis.
Pada upacara penutupan pendidikan Taruna AKPOL Angkatan ke-54 Batalyon Promoter T.A. 2023, sang jenderal bintang empat hadir didampingi istri. Kala itu Idham terlihat tidak bisa menahan rasa bangganya. Siapa sangka, Irfan merupakan putra dari Idham Azis.
Senyum dan rasa bahagia tersimpul pada raut wajah Idham dan istri. Idham menyalami Irfan lalu menepuk pipi putra kesayangannya itu dua kali. Dilanjutkan dengan pelukan dari Ibu Irfan.
Sawung Setyawan perwira Akmil yang baru saja dilantik oleh presiden Jokowi. Dia sosok yang berprestasi lantaran menjadi lulusan terbaik dan meraih penghargaan Adhi Makayasa. Sawung kini resmi berpangkat Letda.
Sawung Setyawan
Sebelum dilantik di Istana Negara, Sawung lebih dulu diwisuda bersama sekitar 356 taruna Akmil di Gedung Lili Rochly, Magelang, Jawa Tengah pada Kamis (13/7) lalu. Wisuda dan penutupan pendidikan taruna Akmil TA 2022-2023 tingkat IV juga dihadiri oleh Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman. Dalam amanatnya, Dudung berpesan agar para perwira menjalankan tugas dengan baik.
"Bagi para perwira muda, saya berharap kalian selalu mengedepankan idealisme dalam berpikir dan bertindak, jangan mudah terpengaruh hal-hal negatif di lingkungan kalian bertugas".
Pesan Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman.
Di matra TNI Angkatan Laut Hermawan Burhanudin Tri Putro menjadi lulusan terbaik serta peraih Adhi Makayasa.
Hermawan Burhanudin Tri Putro
Hari ini, Hermawan Burhanudin Tri Putro resmi berpangkat Letda setelah dilantik oleh Presiden Jokowi di Istana Negara. Sebelumnya, Hermawan diwisuda oleh KSAL Laksamana Muhammad Ali. Dia berhasil lulus dengan meraih IPK 3.569 Prodi Manajemen Pertahanan Matra Laut. Hermawan mampu menyelesaikan pendidikan di Akademi Angkatan Laut (AAL) baik fisik, mental, dan akademik selama empat tahun di Kampus AAL, Bumimoro, Surabaya.
Lulusan terbaik juga diraih oleh Muhammad Galuh Safari Rahmat dari TNI Angkatan Udara. Prestasi lain yang diraihnya ialah penghargaan Adhi Makayasa. Galuh juga kini resmi berpangkat Letda setelah dilantik Jokowi.
Muhammad Galuh Safari Rahmat
Sebelumnya, Muhammad Galuh bersama taruna Akadaemi Angkatan Udara (AAU) lainnya diwisuda oleh Kasau Marsekal TNI Fadjar Prasetyo di Gedung Sabang-Merauke Kampus AAU, Yogyakarta, Jumat (7/7). Pada Penutupan Pendidikan dan Wisuda Sarjana Taruna AAU tahun 2023 ini tercatat ada 102 Taruna dan 12 Taruni AAU. "Secara khusus, saya menyampaikan selamat kepada Sermatutar Muhammad Galuh Safari Rahmat, sebagai wisudawan terbaik dan berhak menyandang penghargaan Adhi Makayasa, sekaligus peraih Adhi Sakti Aeronautika," ucap Kasau.