Varian Baru Virus Covid-19 Bernama 'Mu', Patut Diketahui dan Ketahanannya pada Vaksin
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) melacak varian Covid-19 baru yang disebut 'Mu', yang disinyalir kurang rentan terhadap perlindungan kekebalan yang telah berkembang dari vaksinasi sebelumnya.
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) melacak varian Covid-19 baru yang disebut 'Mu', yang disinyalir kurang rentan terhadap perlindungan kekebalan yang telah berkembang dari vaksinasi sebelumnya.
Varian baru ini dikenal sebagai B.1.621, pertama kali diidentifikasi di Kolombia pada bulan Januari 2021.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
"Varian Mu memiliki konstelasi mutasi yang menunjukkan sifat potensial untuk lolos dari kekebalan," tulis dalam buletin mingguan WHO tentang pandemi, Selasa (31/8).
Mengutip dari WebMD, data awal menunjukkan bahwa varian Mu mungkin dapat menghindari antibodi pada tingkat yang mirip dengan varian Beta atau dikenal sebagai B.1.351.
Menurut Outbreak.info, lebih dari 4.700 kasus varian Mu telah diidentifikasi di seluruh dunia melalui pengurutan genom. Bahkan telah menyebar di 49 negara. Masih terus dilakukan identifikasi, ada yang belum selesai melaporkan kasus 'Mu', serta prevalensinya yang meningkat secara konsisten.
Pelaksana Tugas (Plt) Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan RI, Maxi Rein Rondonuwu, mengatakan bahwa pemerintah berupaya agar varian Covid-19 Mu ini tidak masuk ke Indonesia.
"Tentunya, memerkuat surveilans genomik. Di daerah-daerah, khususnya pintu-pintu masuk Indonesia (bandara, pelabuhan), kita lebih banyak mengirimkan sampel," kata Maxi dalam dialog Kesiapan Hidup Berdampingan Dengan COVID-19 pada Selasa (7/9).
"Jadi, kalau orang (pelaku perjalanan) masuk (pintu Indonesia) itu, sampelnya kami periksa secara Whole Genome Sequencing (WGS). Tujuannya, untuk kita lihat, adakah varian-varian baru. Ini salah satu cara yang harus kita perkuat ya," imbuhnya.
Oleh sebab itu, alangkah baiknya masyarakat tetap disiplin menerapkan Protokol Kesehatan 5M. Sesuai yang ditegaskan oleh Kemenkes, Berikut ini protokol kesehatan 5M:
1. Mencuci Tangan
2. Memakai Masker
3. Menjaga Jarak
4. Menjauhi Kerumunan
5. Mengurangi Mobilitas
Mengutip dari The Guardian, sejumlah orang yang dites positif Mu telah menerima satu atau dua dosis vaksin Covid sebelumnya.
Meski begitu, sejauh ini varian Mu belum menimbulkan kekhawatiran sebanyak Alpha dan Delta. Penilaian risiko varian Mu setidaknya sama resistennya dengan varian Beta, terhadap kekebalan yang timbul dari vaksinasi.
Tetapi lebih banyak bukti diperlukan dari penelitian terhadap varian Covid-19. Seberapa besar ancaman yang ditimbulkan varian Mu ini.
(mdk/kur)