3 Menteri Ekonomi bakal hadiri forum alumni ITB bahas nasib industri
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan dijadwalkan akan menghadiri forum Indonesianisme Summit 2017 yang diadakan oleh Ikatan Alumni Institut Tehnologi Bandung (IA ITB). Acara tersebut juga akan dihadiri oleh Menteri Pariwisata Arief Yahya serta Sekretaris Kabinet Pramono Anung.
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan dijadwalkan akan menghadiri forum Indonesianisme Summit 2017 yang diadakan oleh Ikatan Alumni Institut Tehnologi Bandung (IA ITB). Acara tersebut juga akan dihadiri oleh Menteri Pariwisata Arief Yahya serta Sekretaris Kabinet Pramono Anung.
Sementara pada sesi siang hari, forum tersebut akan dihadiri oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arcandra Tahar, Dirjen Kerjasama dan pengembangan akses Industri Kementerian Perindustrian, I Gusti Putu Suryawirawan dan Direktur Hulu PT Pertamina (Persero) Syamsu Alam.
-
Kapan Lembaga Eijkman diresmikan? Wacana tersebut akhirnya terealisasi pada tahun 1992 dan laboratorium mulai beroperasi setahun setelahnya lalu diresmikan langsung oleh Presiden Soeharto.
-
Kapan Amran Sulaiman dilantik menjadi Menteri Pertanian? Pelantikan dilakukan di Istana Negara Jakarta, pada Rabu (25/10) pukul 09.00 WIB.
-
Siapa yang dilantik menjadi Wakil Menteri Desa PDDT? Paiman Raharjo dilaporkan memiliki harta kekayaan sebesar Rp 45 Miliar. Harta kekayaan laki-laki yang kini menjadi Wakil Menteri Desa PDDT ini berupa tanah bangunan, 3 unit mobil, harta bergerak, kas dan setara kas, juga harta lain-lain.
-
Apa yang dikampanyekan Kementerian Perhubungan? Kemenhub kampanyekan keselamatan pelayaran kepada masyarakat. Indonesia selain negara maritim, juga merupakan salah satu negara di dunia yang memiliki lalu lintas pelayaran yang sangat padat dan ramai dan keselamatan pelayaran menjadi isu penting.
-
Kapan Harsono menjabat sebagai wakil Perdana Menteri? Selanjutnya, pada tahun 1955, ia menjabat sebagai wakil Perdana Menteri dalam Kabinet Burhanuddin Harahap.
-
Kapan Lukman Hakim meninggal? Lukman Hakim meninggal di Bonn pada 20 Agustus 1966.
Ketua Umum pengurus pusat IA-ITB, Ridwan Djamaluddin mengatakan tujuan pengadaan acara tersebut untuk menggaungkan kembali semangat masyarakat Indonesia, dalam menjadikan industri pemenang di negeri sendiri dan di dunia.
"Forum ini merupakan wujud IA ITB untuk berkontribusi dalam memperkuat kedaulatan dan kemakmuran
ekonomi Indonesia dengan mendorong perkuatan di bidang penguasaan teknologi, manufaktur dan infrastruktur. Harapannya agar Indonesia menjadi bangsa pemenang di sektor industri" ujarnya di Grand Sahid, Jakarta, Sabtu (9/12).
Dalam kesempatan yang sama, Sekretaris Jenderal IA ITB sekaligus Ketua Panitia Pelaksana Indonesianisme Summit 2017, Gembong Primadjaja, berharap acara tersebut dapat menjadi ajang untuk saling bertukar informasi dan pemikiran antara pemerintah, korporasi dan institusi pendidikan.
"Acara Indonesianisme Summit 2017 akan berisi paparan pandangan industri tahun 2018 (industrial outlook), memberikan kesempatan pada korporasi dan teknopreneur untuk menjelaskan karya – karya yang sudah mereka lakukan di bidang – bidang yang vital untuk dikuasai," jelasnya.
"Dikarenakan industri tersebut sangat vital untuk kedaulatan dan keberlangsungan hidup serta memenangkan persaingan di dunia berdasarkan prinsip-prinsip Indonesianisme atau keberpihakan pada Indonesia. Bidang-bidang tersebut di antaranya ialah industri energi, industri transportasi dan infrastruktur, industri pangan dan obat serta industri digital kreatif."
(mdk/idr)