5.577 Lampu tenaga surya akan dibagikan di NTT tahun ini
Direktorat Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi (Ditjen EBTKE) Kementerian ESDM mencatat sebanyak 5.577 kepala keluarga di 39 desa di NTT yang akan mendapatkan LTSHE pada tahun ini. Hal tersebut termasuk Kabupaten Flores Timur yang mendapat 744 unit LTSHE.
Warga di Nusa Tenggara Timur (NTT) kembali mendapatkan bantuan Lampu Tenaga Surya Hemat Energi (LTSHE). Bantuan ini secara simbolis diberikan oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan kepada Bupati Flores Timur dan perwakilan warga setempat.
Direktorat Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi (Ditjen EBTKE) Kementerian ESDM mencatat sebanyak 5.577 kepala keluarga di 39 desa di NTT yang akan mendapatkan LTSHE pada tahun ini. Hal tersebut termasuk Kabupaten Flores Timur yang mendapat 744 unit LTSHE.
-
Apa yang dimaksud dengan energi listrik? Energi listrik adalah bentuk energi yang dihasilkan oleh pergerakan partikel bermuatan, khususnya elektron, melalui suatu penghantar atau rangkaian tertutup.
-
Kapan PLN mulai mendukung ekosistem kendaraan listrik? PT PLN (Persero) berkomitmen untuk terus mendukung ekosistem kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) yang berkembang pesat di Indonesia.
-
Di mana energi listrik disimpan? Accu = yaitu alat yang menyimpan energi listrik dalam bentuk energi kimia.
-
Apa definisi dari energi listrik? Pengertian energi listrik adalah suatu energi yang dipasok oleh arus listrik dan potensial listrik.
-
Mengapa Indonesia memprioritaskan pengembangan ekosistem Kendaraan Listrik (EV)? Pemerintah telah memprioritaskan pengembangan ekosistem Kendaraan Listrik (EV) dengan target 13 juta sepeda motor listrik dan 2 juta mobil listrik pada 2030.
-
Apa yang sedang dibangun oleh PLN untuk memfasilitasi penggunaan energi terbarukan di Indonesia? PLN sendiri saat ini sedang membangun green enabling supergrid yang dilengkapi dengan smartgrid dan flexible generations. “Karena adanya ketidaksesuaian antara lokasi energi terbarukan yang tersebar di Sumatera dan Kalimantan, serta jauh dari pusat demand yang berada di Jawa, maka kita rancang skenario Green Enabling Supergrid. Sehingga, potensi EBT yang tadinya tidak bisa kita manfaatkan, ke depan menjadi termanfaatkan. Selain itu, tentunya akan mampu membangkitkan kawasan dengan memunculkan episentrum ekonomi baru," jelas Darmawan.
Untuk itu, pemerintah daerah dapat menyampaikan usulan pemasangan LTSHE bagi masyarakat yang terhitung masih dalam kondisi gelap gulita dan luput dari pendataan. Hal ini dikutip laman resmi Kementerian ESDM, Senin (2/4).
Sementara itu, Kementerian ESDM akan terus berupaya menerangi wilayah Indonesia terutama pada desa-desa yang belum berlistrik. Seperti dengan membagikan LTHSE kepada masyarakat di daerah 3T (terdepan, terluar dan tertinggal), sebagai langkah untuk mewujudkan energi berkeadilan bagi seluruh rakyat Indonesia.
Selain LTSHE, Provinsi NTT juga menjadi target program sumur bor air tanah mengingat beberapa wilayahnya termasuk daerah sulit air. Hingga 2017 telah dibangun 90 titik sumur air bor, dan pada tahun 2018 akan dibor 2 titik lagi di Kelurahan Weri dan Kelurahan Sarotari, Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur.
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), diketahui terdapat 20 desa yang saat ini masih dalam kondisi gelap gulita. Dari 20 desa tersebut, sebanyak 12 desa sudah dan akan dilistriki oleh PT PLN dan untuk sisanya yakni 8 desa akan menjadi prioritas Kementerian ESDM untuk mendapatkan bantuan LTSHE.
Sebelumnya, Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral ESDM Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Boni menyebut bahwa sekitar 20 hingga 30 persen desa di wilayahnya belum terlistriki hingga saat ini.
"Masih banyak yang belum terlistriki, 20-30 persen yang belum terlistriki," ungkapnya di Wisma Nusantara, Jakarta, Rabu (24/1).
Dia menjelaskan, sebagian besar listrik di NTT dipasok oleh PLN, padahal menurut dia, wilayahnya sangat kaya dengan potensi Energi Baru Terbarukan (EBT). "Banyak dari PLN, beberapa dari EBT yang bisa mendukung. PLN punya program desa berlistrik. EBT ini kan baru beberapa tahun yang bisa dikembangkan," kata dia.
Baca juga:
Arcandra: Izin tambang bakal dicabut jika perusahaan tambang belum CnC
ESDM ingatkan Pertamina tak kurangi pasokan Premium
ESDM prediksi cadangan minyak RI habis dalam 12 tahun dan gas bumi 50 tahun
ESDM pesimis target pembangunan jargas tak capai target di 2019
ESDM minta peran aktif pemda untuk perizinan pembangunan jaringan gas