BI Catat Ekonomi RI Mulai Membaik di Juni Seiring Pelonggaran PSBB
Bank Indonesia (BI) mencatat perekonomian pada Juni 2020 mulai membaik seiring relaksasi pembatasan sosial berskala besar (PSBB). Meskipun, ekonomi belum akan kembali kepada level sebelum pandemi COVID-19. Beberapa indikator dari permintaan domestik menunjukkan perkembangan positif.
Bank Indonesia (BI) mencatat perekonomian pada Juni 2020 mulai membaik seiring relaksasi pembatasan sosial berskala besar (PSBB). Meskipun, ekonomi belum akan kembali kepada level sebelum pandemi COVID-19.
Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo, mengatakan beberapa indikator dari permintaan domestik menunjukkan perkembangan positif. Misalnya pada penjualan ritel, Purchasing Manager Index, ekspektasi konsumen, dan berbagai indikator domestik lain, yang mulai meningkat.
-
Bagaimana Bank Indonesia memperkuat ketahanan eksternal dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan? "Bank Indonesia juga terus memperkuat sinergi dengan Pemerintah dalam memperkuat ketahanan eksternal sehingga dapat menjaga stabilitas perekonomian dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan," tegas dia.
-
Bagaimana cara bank pemerintah berperan dalam mengatasi tantangan ekonomi? Selain itu, bank pemerintah juga seringkali memiliki peran strategis dalam mengatasi tantangan ekonomi, seperti mengelola krisis keuangan dan memberikan dukungan finansial kepada sektor-sektor yang dianggap vital bagi pembangunan ekonomi.
-
Apa yang menjadi catatan BPS tentang pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023? Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia berada di angka 5,17 persen secara tahunan (yoy) pada kuartal II-2023.
-
Kapan kinerja industri perbankan Indonesia terjaga stabil? Di tengah meningkatnya ketidakpastian perekonomian dan gejolak geopolitik global, kinerja industri perbankan Indonesia per Juni 2024 terjaga stabil," jelas Mahendra Siregar dalam konferensi pers Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK), Jumat (2/8).
-
Apa yang Airlangga Hartarto katakan tentang target pertumbuhan ekonomi Indonesia? Penerapan ekonomi hijau dalam jangka panjang diproyeksikan dapat menstabilkan pertumbuhan ekonomi rata-rata sebesar 6,22 persen hingga 2045," kata Airlangga di Jakarta, Kamis (4/7).
-
Bagaimana pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023 dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya? Jika dibandingkan dengan kuartal II-2022, ekonomi RI mengalami perlambatan. Sebab tahun lalu di periode yang sama, ekonomi mampu tumbuh 5,46 persen (yoy).
"Kinerja ekspor Juni 2020 pada beberapa komoditas seperti besi dan baja juga membaik. Ini seiring dengan adanya peningkatan permintaan dari Tiongkok untuk proyek infrastruktur," ujarnya di Gedung Bank Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis (16/7).
Ke depan, akselerasi pemulihan ekonomi domestik diharapkan dapat membaik. Yakni melalui kecepatan penyerapan stimulus fiskal, keberhasilan restrukturisasi kredit dan korporasi. Termasuk pemanfaatan digitalisasi dalam kegiatan ekonomi, kegiatan UMKM, dan efektivitas implementasi protokol kesehatan Covid-19 di era kenormalan baru.
Pertumbuhan Ekonomi Kuartal II Alami Kontraksi
BI juga memperkirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia pada triwulan II-2020 kembali mengalami kontraksi. Kontraksi level terendah berada pada Mei 2020.
"Pertumbuhan ekonomi nasional pada triwulan II 2020 diperkirakan mengalami kontraksi, dengan level terendah tercatat pada Mei 2020," katanya.
Perry menuturkan, kontraksi ekonomi domestik pada April-Mei 2020 akibat dampak kebijakan PSBB yang mengurangi aktivitas ekonomi.
Bank Indonesia melalui bauran kebijakannya akan terus memperkuat sinergi dengan pemerintah dan otoritas terkait agar berbagai kebijakan yang ditempuh semakin efektif mendorong pemulihan ekonomi.
(mdk/bim)