Budi dan Michael Hartono genap 8 tahun jadi orang terkaya Indonesia
Budi dan Michael Hartono genap 8 tahun jadi orang terkaya Indonesia. Forbes kembali merilis daftar orang terkaya di Indonesia untuk 2016. Pada tahun ini, dari 50 orang terkaya, Forbes mencatat ada tiga orang pendatang baru.
Forbes kembali merilis daftar orang terkaya di Indonesia untuk 2016. Pada tahun ini, dari 50 orang terkaya, Forbes mencatat ada tiga orang pendatang baru.
Dilihat dari jumlah kekayaan, 36 orang mengalami kenaikan kepemilikan harta dan hanya 12 orang yang kekayaannya justru turun. Secara total, harta 50 orang terkaya Indonesia ini mencapai USD 99 miliar, atau meningkat dari USD 92 miliar tahun lalu.
Di peringkat pertama orang terkaya di Indonesia tahun ini masih ditempati oleh Budi dan Michael Hartono dengan jumlah kekayaan mencapai USD 17,1 miliar. Penasbihan tahun ini membuat posisi Hartono bersaudara belum tergoyahkan dalam delapan tahun berturut-turut.
Nampaknya akan sulit bagi pesaing untuk merebut posisi pertama dalam waktu dekat. Melihat margin perbedaan kekayaan Hartono bersaudara dengan posisi kedua yang mencapai USD 10 miliar.
Budi dan Michael Hartono juga merupakan peraup penghasilan terbesar yakni senilai USD 1,7 miliar. Dana ini berhasil didapat dari kenaikan nilai investasinya di Bank Central Asia (BCA).
Baca juga:
5 Pejabat dan pengusaha Indonesia ini punya pulau pribadi
5 Pemimpin dunia ini tak mau ambil gaji dari negara
5 Miliarder dunia ini sudah berbisnis sejak usia 5 tahun ke atas
7 Pemimpin dunia ini punya harta ratusan triliun
Pemilu AS buat para miliuner dunia semakin kaya
Kekayaan Mark Zuckerberg lenyap Rp 41,9 triliun
SBY: Kalau harta saya Rp 9 T masuk 150 orang terkaya di Indonesia
-
Siapa orang terkaya di Indonesia berdasarkan Forbes? Prajogo Pangestu masih menjadi orang terkaya di Indonesia versi Forbes.
-
Siapa orang terkaya di Indonesia berdasarkan daftar Forbes? Di posisi pertama daftar orang terkaya Indonesia masih ditempati oleh Prajogo Pangestu dengan nilai kekayaan USD67,4 miliar.
-
Siapa saja konglomerat teknologi Indonesia yang tercatat sebagai orang terkaya versi Forbes? Merujuk data terkini Forbes, ada tiga konglomerat baru yang datang dari bisnis sektor teknologi. Mereka adalah Otto Toto Sugiri, Marina Budiman, dan Han Arming Hanafia.
-
Siapa orang terkaya di Indonesia? Adapun Prajogo Pangestu seorang pengusaha yang masuk posisi pertama sebagai orang terkaya di Indonesia dengan kekayaan bersih sekitar 55,6 miliar dollar AS atau sekitar Rp862,8 triliun (dalam kurs Rp 15.519 per USD).
-
Bagaimana cara Forbes menentukan daftar orang terkaya di Indonesia? Majalah Forbes belum memperbaharui daftar 10 orang terkaya di Indonesia pada edisi Juli 2024.
-
Siapa saja orang terkaya di Indonesia? Memiliki kekayaan gabungan sebanyak US$ 48 miliar (Rp 744 triliun), Robert Budi dan Michael Hartono bertahan di posisi pertama.