Cara Mudah Dapatkan Pin Khusus Ibu Hamil untuk Penumpang KRL
Dengan adanya PIN ini, diharapkan ibu hamil dapat lebih nyaman dan mudah mendapatkan kursi prioritas selama perjalanan dengan KRL.
Tarif yang terjangkau, menjadikan KRL sebagai transportasi publik berbasis rel yang menjadi andalan bagi masyarakat Jabodetabek. Di satu sisi, volume penumpang KRL sangat membludak khususnya di jam-jam sibuk.
Bagi para ibu hamil yang menggunakan KRL, kondisi ini akan cukup menyulitkan. Berdasarkan kondisi ini, KCI Commuter meluncurkan pin khusus ibu hamil. Yang mana pemilik pin berhak mendapatkan prioritas untuk mendadpatkan tempat duduk di tengah sesaknya penumpang dalam gerbong kereta.
-
Kapan kejadian ibu hamil marah di KRL terjadi? Peristiwa itu terjadi pada 16 September 2023
-
Bagaimana cara mendapatkan PIN ibu hamil di KRL Jabodetabek? Untuk menggunakan layanan ini pengguna terlebih dahulu harus mendaftar secara daring pada tautan http://bit.ly/30DZ20k untuk pengguna wilayah Jabodetabek dan tautan http://bit.ly/3rRIIGE untuk pengguna di wilayah Yogyakarta dan Solo. Berkas yang dibutuhkan Dalam pendaftaran tersebut, pengguna harus melampirkan dokumen-dokumen yang harus diunggah seperti foto pengguna, surat kehamilan dan Hari Perkiraan Lahir (HPL) dari Rumah Sakit atau Bidan serta mendaftarkan nomor KMT yang dimilikinya.
-
Siapa yang merekam ibu hamil tersebut di KRL? Sebuah video viral diunggah oleh akun TikTok @rismasf10 terkait peristiwa di gerbong wanita KRL jurusan Tanah Abang-Rangkas.
-
Apa yang membuat ibu hamil di KRL marah? Ia marah karena direkam sembarangan oleh penumpang lain yang juga seorang wanita. "Nggak usah foto-foto saya, hapus! Terus maksudnya apa? Orang hamil diketawain? Gue lagi hamil pengen pakai kaya gini, nggak boleh? Saya udah curiga dari tadi. Etika anda kemana!" ucap ibu hamil tersebut.
-
Kapan pengguna KRL Jabodetabek yang mendapatkan PIN ibu hamil harus mengembalikannya? "Jadi kami memberikan batas waktu selama satu bulan untuk mengembalikan pin tersebut," ucap Joni.
-
Bagaimana kronologi kejadian ibu hamil marah di KRL? "Dia orang Cikande. Aku cerita ya tentang awalnya. Temannya duduk sebelahku, ngobrol sama ibu-ibu. Dia ada persis di depan ku kursi prioritas, dia dengan pakaian agamis sekali," Hana tak segaja melihat WhatsApp orang yang duduk disebelahnya, di mana foto dirinya beredar di grup wa orang tersebut. "Sedang asik WA mereka, aku liat wanita yg depanku kirim WA ke temannya dan aku lihat dia mencemooh aku dengan fotoku. Itu WA grup bukan pribadi yang notabennya teman dia yang di dalam grup juga bisa liat rupaku, pakaian ku. Tanpa pikir panjang aku marah," jelasnya menceritakan asal kronologi kejadian tersebut. "Tanpa mikirin anakku. Hingga lupa diri dan akhirnya aku kram hebat. Aku menangis bukan dasar amarah saja tapi perutku kram. Aku menyesal telah terbawa emosi saat itu tanpa pedulikan anakku, seharusnya aku tutup mata dan telinga," lanjutnya menceritakan kronologi saat itu sambil mengaku menyesal.
Program pin ibu hamil itu pertama kali diluncurkan pada tahun 2019, bertepatan dengan hari pelanggan nasional. Pin ini dapat digunakan oleh ibu selama dalam masa kehamilan sebagai pengguna jasa Commuter Line dengan terlebih dahulu mendaftar secara daring.
Cara daftar untuk mendapatkan pin khusus ibu hamil
1.Kunjungi tautan https://bit.ly/30DZ20k
2. Lengkapi data diri seperti email, nama lengkap, tanggal lahir, alamat domisili, dan nomor KTP
3.Input 16 digit nomor Kartu Multi Trip (KMT), e-money, atau kartu lainnya
4. Cantumkan nomor HP aktif untuk keperluan komunikasi
- Cara Pilih Tempat Duduk Kereta Api Agar Tidak Berjalan Mundur
- Cara Dapatkan Pin Hamil Buat Penumpang KRL Jabodetabek
- Cara Pilih Kursi Kereta Api agar Nyaman Selama Perjalanan, Cari Posisi Duduk Maju dan Perhatikan Arah Semburan AC
- Penumpang KA Jarak Jauh Melonjak Hampir 50 Persen Saat Libur Natal 2023
5. Pilih salah satu stasiun pengambilan PIN yang terdekat seperti Bogor, Sudirman, Juanda, Tanah Abang, Duri, atau Bekasi
6. Isi Hari Perkiraan Lahir (HPL)
7. Unggah foto penumpang dan surat keterangan usia kehamilan dari dokter atau bidan
8. Klik "Kirim" untuk mengajukan permohonan
9. Tunggu Konfirmasi. Periksa email untuk konfirmasi dan nomor registrasi pengambilan PIN. Pastikan alamat email yang digunakan aktif
Selain pendaftaran daring, ibu hamil juga bisa mendaftar langsung di petugas passenger service di stasiun-stasiun besar seperti Stasiun Bekasi, Bogor, Juanda, Duri, Sudirman, dan Tanah Abang.
PT KAI juga menggandeng komunitas KRL di jalur Bekasi, Depok-Bogor, Nambo, Serpong, dan Duri-Tangerang untuk mempermudah pendaftaran.
Dengan adanya PIN ini, diharapkan ibu hamil dapat lebih nyaman dan mudah mendapatkan kursi prioritas selama perjalanan dengan KRL.