Daop 7 Madiun Akan Tutup 33 Perlintasan Kereta Sebidang
Berdasarkan data per 9 Mei 2019, di wilayah Daop 7 Madiun terdapat total 50 perlintasan yang akan dilakukan normalisasi atau penutupan (quickwins). Sejak Januari hingga Mei 2019, sebanyak 17 perlintasan sudah dinormalisasi atau ditutup.
Data yang dimiliki PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 7 Madiun, kejadian kecelakaan kereta dengan pengguna jalan yang terjadi pada periode Januari-April 2019 tercatat sebanyak 22 kejadian dan memakan korban jiwa sebanyak empat orang serta korban luka-luka sebanyak tiga orang. Dari kejadian-kejadian itu, manajer Humas Daop 7 Madiun Ixfan Hendriwintoko mengatakan, pihaknya berencana menormalisasi jalur kereta sebidang.
Jika mengacu Undang-Undang No. 23 Tahun 2007 tentang Perkeretaapian yang tertuang di pasal 91 sampai dengan pasal 94, disebutkan bahwa perpotongan antara jalur kereta api dibuat tidak sebidang.
-
Apa saja jenis kereta api wisata yang ditawarkan oleh PT. Kereta Api Indonesia? Kereta api wisata yang diadakan oleh KAI ini memiliki beberapa tipe dengan karakteristik dan fasilitas berbeda-beda.
-
Kenapa kereta kencana Kiai Garuda Yeksa dijuluki "kereta kencana"? Dilansir dari Kemdikbud.go.id, kereta itu mendapat julukan “kereta kencana” karena komponennya berlapis emas 18 karat.
-
Kapan jalur kereta api Jogja-Bantul ditutup? Karena kalah bersaing dengan kendaraan pribadi maupun angkutan umum, PJKA akhirnya menutup jalur tersebut pada tahun 1973.
-
Di mana Jalur Kereta Api Kematian itu dibangun? Jalur Kereta Api Kematian atau terkenal dengan istilah “The Death Railway” merupakan sebuah jalur kereta api di Provinsi Kanchanaburi yang melewati batas negara Thailand-Myanmar.
-
Kapan jalur kereta api Purwokerto-Wonosobo terakhir kali dilintasi kereta? Jalur kereta api itu terakhir kali dilintasi kereta api pada tahun 1986 di mana kereta api terakhir itu berhenti di Stasiun Mantrianom atau 8 kilometer sebelah barat pusat kota Banjarnegara.
-
Mengapa jalur kereta api Kedungjati-Ambarawa-Magelang-Yogyakarta ditutup? Jalur kereta api Kedungjati-Ambarawa-Magelang-Yogyakarta dulunya merupakan jalur strategis militer Hindia Belanda. Namun sejak tahun 1976, jalur kereta api itu ditutup.
"Kemudian, untuk pembangunan jalan, jalur kereta api khusus, terusan, saluran air dan/atau prasarana lain yang memerlukan persambungan, perpotongan dan/atau persinggungan dengan jalur kereta api umum harus mengantongi izin dan tidak membahayakan keselamatan perjalanan kereta api," kata Ixfan pada merdeka.com, Sabtu (11/5).
Berdasarkan data per 9 Mei 2019, di wilayah Daop 7 Madiun terdapat total 50 perlintasan yang akan dilakukan normalisasi atau penutupan (quickwins). Sejak Januari hingga Mei 2019, sebanyak 17 perlintasan sudah dinormalisasi atau ditutup.
Dengan demikian masih ada 33 perlintasan yang rencananya akan dinormalisasikan guna meningkatkan keselamatan perjalanan KA. Apalagi, kata dia, menjelang arus mudik dan balik lebaran 2019, serta aktifnya jalur ganda di beberapa wilayah Daop 7 Madiun.
Dia membeberkan data 33 perlintasan yang akan ditutup pada tahun 2019. Antara lain, tiga di Kabupaten Jombang, tiga di Kabupaten Nganjuk, tiga di Kabupaten Madiun, satu di Kabupaten Magetan, 12 di Kabupaten Ngawi, tiga di Kabupaten Blitar, dan delapan di Kabupaten Kediri.
"Untuk meningkatkan keselamatan perjalanan KA, maka akan segera dilakukan normalisasi atau penutupan di perlintasan tersebut," tegas Ixfan.
Apabila ada pemanfaatan tanah pada ruang milik jalur kereta api untuk perpotongan atau persinggungan yang sudah mengantongi izin, dikenakan biaya oleh pemilik prasarana perkeretaapian. Demi menjaga keselamatan perjalanan kereta api dan pemakai jalan, perlintasan sebidang yang tidak mengantongi izin resmi harus ditutup.
"Penutupan perlintasan yang tidak mengantongi izin dilakukan oleh pemerintah atau pemerintah daerah," imbuh Ixfan.
Baca juga:
Perlintasan KA Pisangan Lama-Stasiun Cakung Ditutup, Ini Rekayasa Lalin
Sambut Lebaran, KAI Siapkan 1.480 PJL Ekstra
Dirut KAI Edi Sukmoro Resmikan Klinik Mediska Solo Balapan
Tiket Kereta Api untuk Mudik Lebaran 2019 Masih Tersisa 56 Persen
KAI Siapkan 2.500 Kursi Mudik Gratis 2019, Ini Rincian dan Syaratnya
Naik Kereta Inspeksi, Bos KAI Cek Kesiapan Angkutan Lebaran 2019