Ditanggung BPJS Rp400 Juta, Biaya Transplantasi Ginjal di Amerika Sentuh Rp6 Miliar
Di Indonesia, biaya transplantasi ginjal ditanggung Badan Pelayanan Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan mencapai Rp400 juta.
Di Indonesia, biaya transplantasi ginjal ditanggung Badan Pelayanan Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan mencapai Rp400 juta.
Ditanggung BPJS Rp400 Juta, Biaya Transplantasi Ginjal di Amerika Sentuh Rp6 Miliar
Ditanggung BPJS Rp400 Juta, Biaya Transplantasi Ginjal di Amerika Sentuh Rp6 Miliar
Kasus tindak pidana perdagangan orang (TPPO) dengan modus jual organ ginjal yang diungkap Polda Metro Jaya mengejutkan publik. Ada 122 warga negara Indonesia (WNI) turut menjadi korban sindikat internasional perdagangan ginjal.
- Takjub, Begini Kondisi Ruang Ganti Timnas Jepang U-17 Usai Telan Kekalahan, Beri Pesan Buat Indonesia
- 6 Momen Cinta Kuya Jualan Nasi Warteg di Amerika, Ternyata yang Beli Orang Indonesia
- Cerita Pilu Pekerja Migran Ingin Pulang Usai Dikasari Majikan & Disuruh Makan Sampah, Minta Bantuan Jokowi
- Pengakuan Korban TPPO usai Ginjalnya Diambil di Kamboja: Mudah Lelah, Buang Air jadi Berbusa
Biaya untuk transplantasi ginjal tergolong cukup mahal. Di Indonesia, biaya transplantasi ginjal ditanggung Badan Pelayanan Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan mencapai Rp400 juta.
Direktur Utama BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti menjelaskan pembiayaan untuk kasus penyakit katastropik, menempati proporsi terbesar dari total biaya pelayanan kesehatan seperti tahun-tahun sebelumnya.
Biaya katastropik mencapai 21 persen - 25 persen dari biaya pelayanan kesehatan rujukan pada tahun 2018 - 2021.
Sementara untuk diagnosa gagal ginjal, termasuk dalam empat terbesar pembiayaan katastropik yaitu 10 persen dari total biaya katastrofik pada tahun 2021.
Merdeka.com
Ketua Asri Urology Center (AUC) dokter Nur Rasyid mengatakan, transplantasi ginjal di Indonesia masih ditanggung oleh pemerintah.
“Alhamdulilah, sekarang ini BPJS itu mengganti kira-kira Rp 400 juta untuk transplantasi ginjal,” kata Nur Rasyid pada acara: Launching Transplantasi Ginjal Siloam Hospitals Asri, di Ballroom Hotel JS Luwansa, Jakarta, Kamis (12/1/2022) lalu.
Biaya Transplantasi Ginjal di AS
Sementara berdasarkan data dari statista.com, biaya transplantasi ginjal di Amerika Serikat tahun 2020 mencapai Rp6 miliar.
Biaya tersebut mencakup biaya administrasi Rumah Sakit USD152.300 atau setara Rp2,2 miliar (kurs dollar Rp15.021).
Kemudian biaya untuk pengadaan (procurement) Rp1,7 miliar. Selanjutnya biaya 180 hari pasca transplantasi Rp1,2 miliar.
Biaya tersebut juga mencakup 30 hari pasca transplantasi sebesar Rp491 juta.
Selanjutnya immunosppressants & other Rx Rp479 juta. Dan, pemulihan fisik pasca transplantasi Rp393 juta.