Dorong Pemulihan Ekonomi, Menko Luhut Minta Para Menteri Kesampingkan Ego Sektoral
Luhut meminta tidak ada pihak yang saling mendahului. Sebab, upaya pemulihan ekonomi bidang ini harus dilakukan dengan cara saling mengisi satu sama lain.
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan meminta pemulihan ekonomi ekonomi kreatif dan sektor pariwisata dilakukan secara terintegrasi. Dia meminta Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno dan Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki untuk saling bersinergi.
"Saya mau garisbawahi di sini, bahwa ekonomi kreatif di pariwisata dan UMKM di tempat Pak Teten harus betul-betul sejalan dan seiring," tutur Luhut dalam Pembukaan Karya Kreatif Indonesia (KKI) Sesi I bertema Eksotisme Lombok secara virtual, Jakarta, Rabu (3/3).
-
Bagaimana pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023 dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya? Jika dibandingkan dengan kuartal II-2022, ekonomi RI mengalami perlambatan. Sebab tahun lalu di periode yang sama, ekonomi mampu tumbuh 5,46 persen (yoy).
-
Apa yang Airlangga Hartarto katakan tentang target pertumbuhan ekonomi Indonesia? Penerapan ekonomi hijau dalam jangka panjang diproyeksikan dapat menstabilkan pertumbuhan ekonomi rata-rata sebesar 6,22 persen hingga 2045," kata Airlangga di Jakarta, Kamis (4/7).
-
Mengapa pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023 meningkat dibandingkan dengan kuartal I-2023? “Pertumbuhan ekonomi kita secara kuartal (q-to-q) lebih tinggi dibandingkan dengan triwulan sebelumnya yang ini sejalan dengan pola yang terjadi di tahun-tahun sebelumnya, yaitu pertumbuhan triwulan II selalu lebih tinggi dibandingkan di triwulan I,” terang Edy.
-
Apa yang dilakukan Kemenkumham untuk meningkatkan perekonomian Indonesia? Menurut Yasonna, dengan diselenggarakannya Temu Bisnis Tahap VI, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan perekonomian Indonesia.
-
Kapan pertumbuhan ekonomi Indonesia mencapai 5,17 persen secara tahunan? Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia berada di angka 5,17 persen secara tahunan (yoy) pada kuartal II-2023.
-
Bagaimana strategi pemerintah untuk mendorong pertumbuhan ekonomi? Oleh karena itu, pendekatan pembangunan perlu diubah dari reformatif menjadi transformatif yang setidaknya mencakup pembangunan infrastruktur baik soft maupun hard, sumber daya manusia, riset, inovasi, reformasi regulasi, tata kelola data dan pengamanannya serta peningkatan investasi dan sumber pembiayaan.
Luhut meminta tidak ada pihak yang saling mendahului. Sebab, upaya pemulihan ekonomi bidang ini harus dilakukan dengan cara saling mengisi satu sama lain.
"Tidak boleh satu mendahului yang lain karena menurut hemat saya ini harus saling mengisi," kata dia.
Untuk itu dia meminta, para menteri untuk mengesampingkan ego sektoral. Sebaliknya, harus bekerjasama dan bergotong royong dalam mempercepat pemulihan ekonomi nasional demi sebuah hasil yang optimal.
"Tetaplah kita semua bekerja sama, kesampingkan ego sektoral," kata luhut.
"Jangan merasa ini hanya bagiannya ini bagian kita ramai-ramai dan kita harus selesaikan gotong royong untuk sebuah hasil yang optimal," tutup Luhut.
Baca juga:
Menko Airlangga: Pemulihan Ekonomi Sudah Berada di Jalur yang Tepat
Airlangga Optimis Ekonomi Mulai Pulih Tahun Ini
Ragam Keuntungan Saat Pemerintah Tebar Diskon Pajak Mobil dan Hunian Kala Pandemi
Diskon Pajak Mobil dan Perumahan Beri Andil Pertumbuhan Ekonomi 1 Persen
Tujuan Kebijakan Perdagangan Internasional, Hingga Pengaruhnya dari Pandemi Covid-19
Butuh Kerja Keras Pemerintah Capai Pertumbuhan Ekonomi 5,5 Persen di 2021