Edhy Prabowo Pastikan Bisnis Budidaya Udang Lebih Kondusif dan Ramah Investasi
Menteri Kelautan dan Perikanan, Edhy Prabowo memastikan Pemerintah akan menjamin iklim usaha perudangan nasional lebih kondusif dan ramah investasi. Untuk itu, pelaku usaha maupun investor untuk tidak lagi merasa ragu terjun dalam bisnis budidaya udang.
Menteri Kelautan dan Perikanan, Edhy Prabowo memastikan Pemerintah akan menjamin iklim usaha perudangan nasional lebih kondusif dan ramah investasi. Untuk itu, pelaku usaha maupun investor untuk tidak lagi merasa ragu terjun dalam bisnis budidaya udang.
Menurutnya, saat ini Pemerintah tengah memfasilitasi penyederhanaan berbagai jenis izin yang tidak diperlukan dan dinilai menghambat investasi masuk di usaha ini.
-
Siapa yang dikabarkan sebagai calon Menteri Keuangan di pemerintahan Prabowo? Prabowo didampingi sejumlah pejabat, yang salah satunya dikabarkan sebagai calon menteri keuangan.
-
Siapa yang memberi Prabowo pangkat Jenderal Kehormatan? Presiden Joko Widodo atau Jokowi merespons soal munculnya pro dan kontra dalam kenaikan pangkat Menteri Pertahanan sekaligus capres nomor urut 02, Prabowo Subianto menjadi Jenderal Kehormatan TNI.
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Surya Paloh mengenai jatah menteri di kabinet? "Saya kira Pak Prabowo pasti sudah punya rumusan sendiri yang itu sudah rumusan, itu sudah muncul pembicaraan antara ketua umum partai politik terutama yang di Koalisi Indonesia Maju," kata Doli, saat diwawancarai di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (25/4).
-
Kapan Prabowo dikabarkan akan menambah jumlah Kementerian? Presiden terpilih Prabowo Subianto dikabarkan akan menambah jumlah kementerian lembaga menjadi 40.
-
Apa yang diklaim oleh Prabowo? Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto mengatakan dirinya sudah menyatu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sebab, Jokowi mampu menyatukan lawan menjadi kawan.
-
Apa yang sedang didorong oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) untuk para pelaku usaha pemindangan? Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mendorong skema kemitraan para pelaku usaha pemindangan dengan penyedia bahan baku ikan agar ketersediaan bahan baku pengolahan pindang dapat terjamin.
"Berkali-kali selalu saya tegaskan, bahwa sebagai pelayan masyarakat, KKP akan selalu hadir untuk memfasilitasi para pelaku usaha mendapat berbagai kemudahan akses. Masalah perizinan yang kemarin banyak dikeluhkan diberbagai daerah, kami dengan lintas sektoral terkait sudah sepakat melakukan penyederhanaan perizinan," kata Edhy melalui keterangan resminya, Kamis (13/8).
Dia menjelaskan, secara administratif nanti yang keluarkan izin usaha (SIUP) hanya satu pintu yakni di BKPM, sehingga lebih efisien. Sementara untuk masalah permodalan, pihaknya juga mendorong untuk mengakses kredit program seperti KUR, karena dana yang tersedia masih banyak untuk diserap.
"Kemarin BNI sudah berkomitmen, siap mengucurkan pinjaman modal untuk usaha budidaya skala besar," ungkapnya.
Khusus untuk pengembangan tambak udang di Kabupaten Pandeglang, pihaknya akan mendorong program 100 Ha tambak dengan sistem pengelolaan berbasis klaster. "Bapak ibu tidak usah khawatir, kalian tidak sendiri. Seluruh eselon 1 di KKP sekarang bersatu melayani masyarakat langsung. Apa masalahnya kita akan tanggap untuk cari solusi," pungkas Edhy.
Sementara itu, Bupati Pandeglang, Irna Narulita, yang turut hadir mendampingi Menteri KP, mengatakan bahwa potensi untuk pengembangan tambak udang di Kabupaten Pandeglang cukup besar. Oleh karenanya, dia meminta dukungan langsung dari pemerintah pusat untuk memfasilitasi pengembangannya.
"Kita punya potensi besar, namun masalahnya budidaya udang ini butuh modal besar, sehingga hingga saat ini pemanfaatannya masih minim. Saya berharap kehadiran pak Menteri ke sini bisa menjadi motivasi dan tentu berbagai program dan kemudahan yang ditawarkan secara langsung bisa memicu minat pelaku usaha dan investor untuk berbudidaya udang. Dengan begitu, perekonomian masyarakat bisa terangkat," ungkap Irna.
Baca juga:
Menteri Edhy Sebut Keuntungan Penambak Udang Bisa Capai Rp 300 Juta
Banyak Syarat Berbelit, Nelayan Kerap Sulit Urus Permodalan ke Bank
KKP dan Polri Gagalkan Penyelundupan 54,9 Ton Ikan Patin Ilegal
Menteri Edhy Ingin Lulusan Perguruan Tinggi KP Jadi Pembudidaya
Edhy Prabowo Mewisuda 1.356 Lulusan Satuan Pendidikan Tinggi KKP Secara Daring
KKP Tambah Rp474,9 Miliar Percepatan Pemulihan Ekonomi Imbas Covid-19