Incar wisman Australia, kuliner Indonesia dipamerkan di Perth
"Kita persembahkan makanan Indonesia di gedung yang menampung 300 orang,"
Kuliner yang berasal dari 10 destinasi unggulan di Tanah Air dipromosikan di Kota Perth, Australia. Langkah ini merupakan sebagai upaya memperkenalkan Indonesia ke salah satu negara yang memberikan kontribusi wisman terbanyak ke negeri ini.
"Kita persembahkan makanan Indonesia di gedung yang menampung 300 orang, makanan yang berasal dari 10 destinasi unggulan Tanah Air," ujar Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Mancanegara Kementerian Pariwisata, I Gde Pitana dalam keterangannya di Jakarta, Senin (30/5).
-
Bagaimana upaya pemerintah Provinsi Jawa Timur untuk meningkatkan kinerja kepariwisataan? Menyikapi hal tersebut, Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Timur berupaya untuk meningkatkan kinerja kepariwisataan pada berbagai lini, diantaranya pengembangan daya tarik wisata, penyusunan travel pattern, promosi pariwisata, pengembangan event daerah Tidak hanya itu, peningkatan kapasitas SDM berbagai sektor kepariwisataan mulai dari hotel, restaurant, desa wisata, daya tarik wisata, homestay, operator, hingga tour leader, berkolaborasi dengan pemangku kepentingan baik dari sektor pemerintah, swasta, akademisi, hingga media serta kegiatan kegiatan lain yang kiranya dapat meningkatkan kualitas dari kepariwisataan Jawa Timur mencakup atraksi, aksesbilitas, dan amenitas.
-
Bagaimana Pelindo membangun konektivitas pariwisata di Indonesia? Selain itu, para delegasi akan diajak untuk mengunjungi Bali Maritime Tourism Hub (BMTH) yang disiapkan untuk menjadi jangkar dalam membangun konektivitas pariwisata di Indonesia
-
Bagaimana cara Kementan untuk meningkatkan produksi beras di Indonesia? "Kita akan akselerasi di semua daerah karena kita tau ada potensi di indonesia. Dulu kita pernah lakukan selamatkan rawa di 8 provinsi. Rawa ini akan kita jadikan IP 2 dan itulah target kita. Kalau semua ini bisa kita lakukan Insyaallah masalah pertanian beres. Minimal tahun depan impor berkurang," katanya.
-
Bagaimana Desa Wisata Nusa mengembangkan pariwisata? Desa Wisata Nusa berada di Kabupaten Aceh Besar, Aceh bergerak dan mengembangkan desa wisata berbasis masyarakat. Pengunjung bisa berinteraksi langsung dengan penduduk sekitar, bahkan bisa menginap di rumah milik warga.
-
Apa yang mendorong pertumbuhan pesat industri game di Indonesia? Dengan semakin berkembangnya digitalisasi dan jumlah pemain game yang bertambah, serta dukungan dari ekosistem yang kuat, kedua industri ini diprediksi akan terus tumbuh dengan pesat.
-
Apa yang di ekspor oleh Kementan? Wakil Presiden RI, KH Maruf Amin melepas ekspor komoditas pertanian ke 176 negara dengan nilai transaksi sebesar 12,45 triliun.
Promosi kuliner Indonesia itu dilakukan dalam acara bertajuk Kuliner Wonderful Indonesia 2016. Acara itu digelar di Kota Perth, Kings Park, Frasser Function Hall, pada 29-30 Mei 2016.
"Masyarakat di Australia punya kebiasaan makan bersama di luar bersama keluarga dan kerabatnya. Dengan mencintai kuliner kita, mereka akan terus lebih sering ke Indonesia," ujar Pitana.
Selama ini Australia merupakan negara fokus pasar pariwisata Indonesia atau lima besar negara yang berkontribusi dalam jumlah wisatawan mancanegara (wisman) terbesar ke Indonesia.
Selain itu, kata Pitana, bagi masyarakat Australia, Indonesia dianggap sebagai negara yang paling mudah dikunjungi dengan biaya berlibur yang tidak mahal dan mereka mendapatkan tujuan destinasi yang indah.
"Banyak hal yang bisa didapat dan dilihat seperti pertunjukan seni dan kebudayaan, cindera mata, dan makanan khas. Hal itu nanti dikombinasikan juga di acara kuliner ini," katanya.
Makanan yang dipamerkan pada acara tersebut di antaranya adalah Gado-gado, Ayam Kemangi, Zerapah Sampi, Soto Lamongan, Ikan Lado Ijo, Kare Ayam, Acar, Sambal Ulek, Telur Asin, Teri Goreng, Sop Kambing, Gedang Mekuah, Ikan Lado Ijo, Iga Bakar, Empal Balado, Tumis Buncis, Kari Ayam, tumis buncis, dan sebagainya.
Menpar Arief Yahya menjelaskan, salah satu bidikan kebijakan deregulasi yang sedang dia promosikan di Australia adalah bebas visa kunjungan (BVK).
Visa fasilitation ini kata dia, tujuannya jelas yakni untuk mendongkrak kunjungan wisatawan mancanegara. "Australia harusnya efektif, karena tidak perlu lagi mereka kehilangan banyak waktu untuk mengurus visa berwisata ke Bali," kata Arief Yahya.
Kemenpar memproyeksikan jumlah wisatawan dari Australia yang semula rata-rata 1 juta orang tahun ini akan naik 20 persen (200 ribu orang).
Australia sendiri menjadi salah satu daftar negara yang tercantum dalam Peraturan Presiden Nomor 21/2016 yang ditandatangani Presiden Joko Widodo pada 2 Maret 2016.
Target penambahan jumlah 200 ribu wisatawan asing dari Australia itu setara dengan total kunjungan semua turis asing dari Jerman, Prancis, atau Belanda.
Baca juga:
Gaet minat turis, Sail Karimata bakal dibalut perlombaan unik
Menko Rizal ingin masyarakat pesisir sejahtera lewat Sail Karimata
Rizal Ramli: Pejabat daerah gagal majukan Danau Toba bunuh diri saja
Pariwisata Danau Toba: Selain keindahan, pemerintah andalkan sejarah
Genjot pariwisata, pemerintah bentuk badan otorita Danau Toba
Ada 'Surga' Tersembunyi di Pesisir Selatan Sumbar
Cara pemerintah agar Labuan Bajo sebagai destinasi utama turis asing