Intip Penampilan Stasiun Kereta Bandara Adi Soemarmo
General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Adi Soemarmo, Abdullah Usman mengatakan pengoperasian stasiun bandara tersebut masih menunggu pengerjaan lintasan yang dilakukan oleh Balai Teknik Perkeretaapian.
Pembangunan Stasiun Kereta Api Bandara Internasional Adi Soemarmo Solo sudah selesai beberapa waktu lalu. Bangunan dua lantai tersebut siap dioperasikan terhubung dengan jalur KA hingga Stasiun Solo Balapan hingga Yogyakarta.
General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Adi Soemarmo, Abdullah Usman mengatakan pengoperasian stasiun bandara tersebut masih menunggu pengerjaan lintasan yang dilakukan oleh Balai Teknik Perkeretaapian.
-
Apa yang diangkut menggunakan Jalur Kereta Api Solo-Boyolali? Di sisi lain jalur ini juga digunakan untuk layanan kereta api penumpang. Selain diperpanjang, jalur kereta api ini juga mengalami perubahan rute.
-
Bagaimana cara Jalan Tol Solo-Jogja membantu mengurai kemacetan? Diharapkan dengan dibukanya tol tersebut mampu mengurai kemacetan pada jalur nasional Solo-Yogyakarta.
-
Bagaimana sistem satu arah diterapkan di tol fungsional Solo-Yogyakarta? Untuk tanggal 5-11 April, tol Solo-Yogyakarta ruas Kartasura-Klaten akan diberlakukan satu arah untuk pemudik arah selatan. Sedangkan tanggal 12-15 April diberlakukan sebaliknya, untuk arus balik dari Yogyakarta ke Solo.
-
Bagaimana kondisi jalan tol fungsional Jogja-Solo? Karena masih dicor dasar, jalan sejauh 13 kilometer itu terasa bergelombang.
-
Apa yang di bangun oleh Staatsspoorwegen (SS) di Yogyakarta untuk menghubungkan jalur kereta api Batavia-Surabaya? Di wilayah Yogyakarta, mereka perlu membangun beberapa jembatan untuk jaringan jalur kereta api itu. Salah satu jembatan kereta api terbilang unik. Selain membentang di atas sebuah sungai, jembatan ini juga membentang di atas jalur kereta api milik perusahaan kereta api Belanda lainnya bernama Nederlandsch Indische Spoorweg Maatschappij (NISM) yang menghubungkan Semarang-Solo-Yogyakarta.
-
Apa yang menjadi sisa kejayaan lalu lintas kereta api di Bandung? Konon, rel ini menggambarkan sisa kejayaan lalu lintas kereta api rute Bandung Kota hingga Ciwidey, Kabupaten Bandung.
"Proyek pembangunan stasiun KA Bandara sudah selesai 100 persen. Sudah siap untuk dioperasikan, kita tinggal menunggu perlintasannya," ujar Usman, Rabu (5/12).
Usman menambahkan, sambil menunggu perlintasan, pihaknya masih harus melakukan penyempurnaan dan pemeliharaan hingga 5 bulan kedepan. Terkait pembebasan tanah di lingkungan TNI AU yang ada di kawasan bandara, Usman mengaku tidak menemukan kendala.
"Tidak ada masalah, sudah selesai. Sampai sekarang proses pembangunan tiang pancang sudah dikerjakan," katanya.
Stasiun KA Bandara Adi Sumarmo dibangun sebanyak dua lantai. Pada lantai pertama difungsikan sebagai ruang tunggu, boarding pass, peron, lift dan lainnya. Sedangkan lantai dua, difungsikan untuk keberangkatan KA. Bangunan gedung juga dilengkapi eskalator dan fasilitas untuk difabel.
Dihubungi terpisah, Kasubdit Prasarana Wilayah I, Ditjen Perkeretaapian, Kementerian Perhubungan, Bram Hertasning menyampaikan, progres pembangunan perlintasan KA Bandara Solo, hingga saat ini dianggap masih sesuai track. Proses pembebasan lahan ditargetkan dapat selesai pada akhir tahun ini. Sedangkan untuk pembangunan fisik jalur yang digunakan ditargetkan dapat selesai Maret 2019 mendatang.
Stasiun Kereta Bandara Adi Soemarmo ©2018 Merdeka.com/Arie Sunaryo"Progresnya masih dalam track. Kita juga membangun ruang tunggu di Stasiun Solo Balapan dan membangun stasiun baru di Kadipiro. Targetnya Mei tahun depan KA Bandara ini sudah dapat dioperasikan.
Baca juga:
4 Ruas Tol Baru Ini Bisa Dipakai Sebelum Natal 2018
Penutupan Jalan Otista III untuk Proyek Sodetan Ciliwung
Jokowi Kebut Pembangunan Infrastruktur, PKS sebut Bakal Ada Risiko Fiskal & Kualitas
Penampakan Tol Sragen-Ngawi Usai Diresmikan Jokowi
Usai Resmikan Tol, Jokowi Ngopi di Rest Area
3 JPO di Sepanjang Jalan Jenderal Sudirman Akan Difasilitasi Lift dan CCTV