Lion Air siapkan Rp 5 juta untuk biaya hidup keluarga korban JT610
Terkait kompensasi yang bakal diterima keluarga, kata Rusdi Kirana, hal tersebut sudah ada dalam peraturan dan akan diberikan. Fasilitas yang diberikan ini, jelas Rusdi, tidak termasuk dalam kompensasi sebagaimana yang telah diatur.
Pendiri dan CEO Lion Air Grup, Rusdi Kirana, mengatakan pihaknya akan berupaya untuk memberikan pelayanan dan akomodasi yang terbaik bagi anggota keluarga yang tengah menanti proses evakuasi. Salah satunya fasilitas dalam bentuk uang yang telah disiapkan.
"Memberikan mulai besok Rp 5 juta untuk biaya hidup. Kita kasih uang Rp 25 juta untuk biaya penguburan. Ini semua di luar klaim asuransi. Di luar Jasa Raharja, di luar asuransi kita," kata dia, saat ditemui, di Crisis Center Lion Air, Hotel Ibis Cawang, Jakarta, Selasa (30/10).
-
Bagaimana cara Lion Air merawat pesawatnya? Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro mengungkapkan, Batam Aero Technic (BAT) menjalankan proses MRO secara transparansi dan kepatuhan terhadap standar internasional. Setiap pesawat diperlakukan (penanganan) penuh perhatian dan ketelitian, mengikuti regulasi yang ketat industri penerbangan.
-
Apa saja jenis perawatan yang dilakukan pada pesawat Lion Air? Berbagai jenis pemeriksaan perawatan dan perbaikan pesawat terbang yang dilakukan di bengkel atau di bandar udara (line maintenance) Pemeriksaan harian yang dilakukan sebelum dan sesudah pesawat terbang beroperasi, seperti sebelum keberangkatan (preflight check/ inspection), transit check dan daily inspection.
-
Kenapa pesawat Lion Air masuk bengkel? Pesawat memasuki bengkel atau hanggar untuk menjalani proses Maintenance, Repair, and Overhaul (MRO) karena alasan krusial yang berkaitan dengan keamanan, kinerja, dan keandalan pesawat.
-
Kapan pesawat Lion Air masuk bengkel untuk perawatan? Jadwal ini mencakup interval waktu, jam terbang, atau jumlah pergerakan (lepas landas dan mendarat) yang harus dipenuhi oleh pesawat udara sebelum masuk bengkel.
-
Apa saja jenis kursi terbaik di pesawat Lion Air? Menurut testimoni sebagian besar penumpang, kursi terbaik untuk armada 737 milik Lion Air adalah nomor 17 dan 20. Kursi terbaik untuk armada Airbus 330 adalah yang terdekat dengan pintu keluar.
-
Kenapa AirAsia QZ8501 jatuh di Selat Karimata? AirAsia QZ8501 jatuh di Selat Karimata pada 28 Desember 2014 karena penyebab utamanya adalah kesalahan dalam manajemen penerbangan.
"Saya tidak katakan (untuk) meringankan beban mereka. Saya memahami, tapi saya berusaha yang terbaik yang saya bisa," jelas Rusdi.
Terkait kompensasi yang bakal diterima keluarga, kata dia, hal tersebut sudah ada dalam peraturan dan akan diberikan. Fasilitas yang diberikan ini, jelas Rusdi, tidak termasuk dalam kompensasi sebagaimana yang telah diatur.
"Kita belum bicara, ada aturan yang sudah dibuat yang jamin. Saya lakukan sebelum kompensasi itu dikeluarkan. Mereka kan perlu biaya di sini. Hotel kita bayar, ada biaya yang lain. Memang secara aturan (kompensasi) harus dan ini diasuransikan," tandasnya.
Baca juga:
Peradi bakal bantu advokasi keluarga korban Lion Air JT610
SAR gabungan kembali temukan serpihan dan korban Lion Air JT610
KNKT simpan rekaman percakapan pilot Lion Air meminta kembali bandara sebelum jatuh
Menhub Budi jatuhkan sanksi pada Lion Air usai proses investigasi rampung
KNKT kantongi informasi awal dugaan kerusakan Lion Air JT610
Bos Lion Air Rusdi Kirana temui keluarga korban pesawat jatuh
Tim SAR temukan bagian belakang pesawat sejauh 3 KM dari titik JT 610 jatuh