Makna Idul Adha Bagi Menteri PUPR: Ikhlas Tak Hanya Materi, Tapi Juga Kerja Keras
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menunaikan Salat Iduladha 1444 Hijriah di Masjid As-Salam Kementerian PUPR, Jakarta, Kamis (29/6). Menurutnya, peringatan Hari Raya Iduladha tahun ini dapat dimaknai untuk menanamkan sifat keikhlasan dalam diri.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menunaikan Salat Iduladha 1444 Hijriah di Masjid As-Salam Kementerian PUPR, Jakarta, Kamis (29/6). Menurutnya, peringatan Hari Raya Iduladha tahun ini dapat dimaknai untuk menanamkan sifat keikhlasan dalam diri.
Salah satunya adalah penerapan rasa ikhlas dalam memberikan sesuatu yang terbaik dalam diri kita kepada orang lain, pekerjaan, maupun negara.
-
Apa yang dilakukan saat Idul Adha? Idul Adha termasuk salah satu hari raya besar yang diperingati oleh masyarakat Muslim di seluruh dunia. Ini disebut juga dengan hari raya haji atau hari raya kurban. Sebab, Idul Adha bertepatan dengan momentum ibadah haji dan ritual penyembelihan kurban yang dilakukan umat Muslim.
-
Kapan puasa Idul Adha dilakukan? Puasa sunah menjelang Idul Adha, dapat dilakukan pada tanggal 1 hingga 7 Dzulhijjah, tanggal 8 Dzulhijjah untuk puasa Tarwiyah, dan tanggal 9 Dzulhijjah untuk puasa Arafah.
-
Idul Adha itu apa? Idul Adha juga dikenal dengan sebutan Hari Raya Kurban, di mana umat muslim melaksanakan ibadah penyembelihan hewan di setiap perayaan ini.
-
Mengapa ucapan selamat Idul Adha penting? Di mana umat muslim saling mendoakan agar bisa mendapatkan ampunan dan keberkahan di hari yang penuh keutamaan.
-
Kenapa puasa Idul Adha memiliki keutamaan tersendiri? Meski hukumnya sunah, namun puasa Idul Adha memiliki keutamaan yang baik bagi umat muslim. Keutamaannya dapat melipatkangakan pahala serta mampu menghapus dosa-dosa yang telah diperbuat.
-
Apa makna dari perayaan Idul Adha? Hari Raya Idul Adha merupakan perayaan yang penuh makna di dalamnya. Perayaan ini memperingati pengorbanan Nabi Ibrahim dan Ismail, serta sebagai ungkapan syukuran atas nikmat yang diberikan Allah SWT.
"Intinya makna Idul Adha bagi kita semua adalah keikhlasan untuk berbuat sesuatu, untuk memberikan sesuatu yang terbaik dari kita, tidak hanya materi, tetapi juga bisa pikiran, tenaga, dan kerja keras," ujar Menteri Basuki.
Menteri Basuki mencontohkan khusus untuk Insan PUPR yang menjalankan tugas di mana saja di seluruh Indonesia, banyak sekali pegawai PUPR bertugas di luar Jakarta yang berpisah dengan keluarganya yang hari ini tidak bisa pulang. Hal ini juga bisa dimaknai keikhlasan untuk berbuat yang terbaik bagi organisasi, bagi rakyat, dan bagi negara.
"Saya kira untuk kita semua, makna kurban bagi kita semua adalah keikhlasan untuk berbuat sesuatu, memberikan sesuatu yang terbaik dari kita, memberikan sesuatu bukan yang tidak kita senangi, tetapi justru yang kita senangi kita berikan, itu makna keikhlasan dari Idul Adha," ucap Menteri Basuki.
Pada peringatan Idul Adha tahun 2023 ini, penerimaan hewan kurban Kementerian PUPR sebanyak 106 ekor sapi dan 125 ekor kambing yang disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan seperti di 21 masjid dan musala di kompleks perumahan Kementerian PUPR di Jabodetabek, 53 masjid dan musala serta 17 pondok pesantren dan panti asuhan di Jabodetabek dan Banten. Hewan kurban juga didistribusikan di daerah-daerah yang membutuhkan seperti Bantul, Yogyakarta, Boyolali, Manado, Flores, termasuk kawasan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.
Hewan kurban ini merupakan donasi pribadi pegawai Kementerian PUPR yang dikumpulkan oleh Panitia Kurban Kementerian PUPR dan pengurus Masjid As-Salam. Penyaluran hewan kurban ini merupakan bentuk kepedulian/solidaritas/gotong-royong Keluarga Besar Kementerian PUPR kepada masyarakat yang membutuhkan.
Baca juga:
388.942 Kendaraan Keluar Jabotabek Saat Idul Adha, Terbanyak ke Jawa dan Bandung
Dewi Perssik dan Ketua RT Ketemu Bahas Penolakan Hewan Kurban, Ini hasilnya
Jokowi: Dengan Berkurban Kita Mengejawantahkan Rasa Syukur dan Ikhlas
Penampakan Sapi Kurban Kabur Masuk Tol Dalam Kota Saat Hendak Disembelih
Libur Iduladha 2023, Ancol Dipadati 40.000 Pengunjung
Ini Dampak Lingkungan Jika Limbah Hewan Kurban Dibuang Sembarangan