Manjakan Pelanggan Setia, Urban Icon Hadirkan Tas Merek Doughnut di Grand Indonesia
Urban Icon menghadirkan salah satu brand tas asal Hongkong, Doughnut dengan 3 jenis rekomendasi produk unggulan.
Urban Icon menghadirkan salah satu brand tas asal Hongkong, Doughnut dengan 3 jenis rekomendasi produk unggulan.
- Dukung Keberlanjutan Bisnis, 700 Pengusaha Kopi dan Barista Dilatih agar Berani Bereksplorasi
- Berawal dari Tukang Salon, Ini Dia Sosok Pemilik J.CO Donuts & Coffee
- Rayakan HUT ke-15, Urban Icon Ubah Logo dan Terapkan Konsep Lebih Stylish dan Chic
- Ini Dia Sosok Peracik Bumbu Indomie Hingga Jadi Mi Instan Terenak di Dunia
Manjakan Pelanggan Setia, Urban Icon Hadirkan Tas Merek Doughnut di Grand Indonesia
Urban Icon Hadirkan Tas Merek Doughnut di Grand Indonesia
Sebagai ritel besar yang eksklusif sejak 15 tahun lalu, Urban Icon berhasil mempertahankan dan menyebarkan nilai-nilai utamanya seperti care, fun, community, creativity, dan personalization.
Di tahun 2024, Urban Icon menghadirkan salah satu brand tas asal Hongkong, Doughnut.
Pada Lauch Party Urban Icon di Grand Indonesia pada, Kamis (29/2), berbagai produk tas dari brand Doughnut tertata rapih mencuri perhatian dengan ciri khas keunikannya.
Urban Icon yang sangat mengutamakan pelanggan setianya, menghadirkan brand Doughnut untuk memenuhi kebutuhan fashion bagi pelanggan setianya.
Doughnut hadir di Urban Icon dengan menyediakan tas dengan berbagai jenis ukuran, mulai dari tiny, mini, classic, sampai large.
"Jika dilihat secara menyeluruh, desain tas Doughnut dapat dikatakan memiliki ciri khas atau keseragaman. Mulai dari pemilihan warna cerah, tampilan yang segar, hingga kesan penuh energi,"
ujar Product & Planning Manager PT Sentralwatch Perkasa Internasional, Dameria Hutabarat, Kamis (29/2).
Selain itu, Dame mengatakan, dengan desain tas yang menarik dan ramah lingkungan, koleksi tas DOUGHNUT juga dilengkapi dengan banyak kompartemen mengoptimalkan berbagai penggunaannya.
Dari banyaknya jenis produk DOUGHNUT, Urban Icon memilih 3 model tas yang sangat di rekomendasikan untuk dimiliki.
Pilihan pertama, Macaroon Tiny Dreamwalker Crossbody Bag. Jenis tas yang cocok untuk keseharian.
Terbuat dari poliester daur ulang 600D dan kulit barley. Tas ini memiliki desain dengan penuh warna dan kompartemen ponsel khusus.
Kedua ada Macaroon Large Go Wild Series Black x Navy Backpack.
Terbuat dari nilon limbah laut daur ulang Nylonplus, yang ramah lingkungan, ringan, tahan lama, dan tahan air.
Macaroon Large menyediakan berbagai warna dan kombinasi yang nyaman untuk segala aktivitas dan kebutuhan sehari-hari.
Tas terbaik ketiga ada Camper Series Lake Backpack. Terbuat dari bahan Crinkle Nylon Twill yang sangat ringan, tahan lama, dan tahan air.
Backpack ini mempunyai berbagai ukuran warna dan kombinasi yang sempurna hingga nyaman digunakan untuk berbagai aktivitas.
Macaroon Happy dan Macaroon Large Go Wild, dilengkapi dengan tali pengikat yang diberi bantalan di belakangnya agar nyaman dan lembut saat digenggam.
Tiga rekomendasi tas yang tadi telah disebutkan hanyalah sebagian dari banyaknya produk berkualitas brand Doughnut.
Terdapat banyak koleksi warna koleksi Doughnut lainnya dapat ditemui di Urban Icon.
Berbagai jenis koleksi jam tangan, tas, dan aksesoris lainnya juga bisa didapatkan di Urban Icon special superstore online www.urbanicon.co.id Instagram Instagram @urbaniconstore atau berkunjung langsung ke toko offline.