Mendag Lutfi Nilai Program Vaksinasi Covid-19 Dunia Belum Selesai dalam 3,5 Tahun
Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi pesimistis program vaksinasi dunia bakal bisa selesai dalam waktu kurun 3,5 tahun. Sebab, dibutuhkan banyak dosis vaksin Covid-19.
Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi pesimistis program vaksinasi dunia bakal bisa selesai dalam waktu kurun 3,5 tahun. Sebab, dibutuhkan banyak dosis vaksin Covid-19.
Saat ini jumlah penduduk dunia mencapai 7,7 miliar. Artinya jika ditargetkan sebanyak 70 persen masyarakat dunia divaksin, maka setidaknya 5,5 miliar penduduk dunia yang harus divaksin.
-
Apa itu Vaksin Herpes Zoster? Vaksin Herpes ZosterSangat penting bagi masyarakat untuk melakukan pencegahan dengan mendapatkan vaksin Herpes Zoster. Hal ini agar kondisi seperti yang dijelaskan sebelumnya bisa dicegah. Vaksin Herpes Zoster sendiri perlu didapatkan oleh kelompok usia 50 tahun ke atas.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Apa itu vaksin HPV? Vaksin HPV merupakan vaksin untuk mencegah infeksi human papillomavirus (HPV). HPV adalah virus yang dapat menyebabkan kutil kelamin dan berbagai jenis kanker di organ kelamin dan reproduksi, seperti kanker serviks, kanker penis, kanker anus, dan kanker tenggorokan.
-
Kenapa bentuk kapsid virus berbeda-beda? Bentuk kapsid sangat bergantung pada jenis virusnya. Kapsid virus bisa berbentuk bulat, polihedral, heliks, atau bentuk lain yang lebih kompleks. Kapsid tersusun atas banyak kapsomer atau sub-unit protein.
-
Kenapa vaksin Herpes Zoster penting? Vaksin Herpes ZosterSangat penting bagi masyarakat untuk melakukan pencegahan dengan mendapatkan vaksin Herpes Zoster. Hal ini agar kondisi seperti yang dijelaskan sebelumnya bisa dicegah.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
Sedangkan jatah vaksin untuk satu orang dibutuhkan dua dosis. Maka sangat tidak mungkin, dalam waktu periode tersebut program vaksinasi dunia bisa selesai.
"Maka harus ada 11 miliar dosis untuk mematahkan rantai, di dunia ini hanya ada 6 miliar, termasuk TBC, Polio, kalau hanya separuh untuk mencapai 11 miliar kita tidak akan menyelesaikan vaksin selama 3,5 tahun," kata dia dalam Rapat Kerja Nasional Hipmi 2021, Jumat (5/3).
Seperti diketahui, pemerintah saat ini sedang gencar untuk melaksanakan program vaksinasi Covid-19 pada seluruh masyarakat. Presiden Joko Widodo (Jokowi) membeberkan sudah lebih dari 2 juta orang diberikan vaksin.
"Pelaksanaan vaksinasi hingga hari ini sudah lebih dari 2 juta orang sudah disuntik vaksin dan sebanyak 12 juta vaksin telah didistribusikan ke 34 provinsi dan 514 kabupaten kota," kata Jokowi dalam akun YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (4/3).
Pemerintah Target Vaksinasi 40 Juta Orang Hingga Juni 2021
Dia menargetkan pemberian vaksin pada Januari-Juni adalah 40 juta orang. Sehingga setiap harinya, kata Presiden Jokowi, harus mencapai 1 juta orang yang diberikan vaksin.
"Agar pelaksanaan vaksinasi ini dapat selesai tepat waktu sesuai target yang telah kita berikan," katanya.
Sebab itu, vaksinasi tidak hanya diberikan di Jakarta. Tetapi harus digulirkan ke provinsi dan kabupaten. Mulai dari Jakarta sampai Papua.
"Semuanya akan memulai secara besar-besaran proses vaksinasi yang tentunya kita harapkan juga didukung oleh distribusi vaksin yang baik," ungkapnya.
(mdk/bim)