Mendag Thomas Lembong nilai ekonomi Indonesia tak berdaya saing
Hal ini menjadi penyebab melemahnya nilai tukar Rupiah.
Menteri Perdagangan Thomas Lembong menyayangkan nilai tukar Rupiah terus terpuruk hingga mencapai angka Rp 14.700 per Dolar Amerika Serikat (USD). Menurutnya, lemahnya daya saing perekonomian Indonesia menjadi penyebab utama.
Tidak adanya daya saing menyebabkan pasar global menganggap Rupiah tidak memiliki nilai tawar. "Akar permasalahan kita itu di daya saing. Maka dari itu perlu untuk mengembalikan daya saing kita di pasar global," tegasnya di Kantornya, Jakarta, Senin (28/9).
Mendag Lembong mengaku sangat prihatin dengan kondisi Indonesia saat ini. Untuk itu pemerintah, baik kementerian ataupun lembaga, harus melakukan inovasi dalam kondisi krisis ini.
"Something have to change, dan ini akan membutuhkan tingkat keseriusan dari kita semua untuk tingkat kesungguhan yang berbeda dari periode atau kondisi normal atau sulit," tutupnya.