Menko Darmin Minta Perbankan Permudah Petani dan Peternak Mengakses KUR
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution meminta pihak perbankan dapat menyesuaikan penagihan kewajiban membayar angsuran Kredit Usaha Rakyat (KUR) sesuai dengan kemampuan masyarakat, terutama bagi masyarakat yang baru melakukan kredit.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution meminta pihak perbankan dapat menyesuaikan penagihan kewajiban membayar angsuran Kredit Usaha Rakyat (KUR) sesuai dengan kemampuan masyarakat, terutama bagi masyarakat yang baru melakukan kredit.
"Kita minta bank-bank BRI terutama, BNI, Mandiri, kalau disalurkan jangan mulai tagih bulan depan. Bisa jual kambing dia (untuk bayar angsuran). Itu prinsipnya," kata dia, di Pondok Pesantren Miftahul Huda, Tasikmalaya, Jawa Barat, Rabu (27/2).
-
Apa yang diraih oleh Dirut Pertamina? Nicke menjadi salah satu dari dua wanita Indonesia paling berpengaruh yang masuk ke dalam daftar ini.
-
Kapan Purnawarman meninggal? Purnawarman meninggal tahun 434 M.
-
Apa yang dilakukan Inul Daratista saat mudik ke Pasuruan? Tak hanya sekadar pulang untuk bertemu keluarga besar, Inul juga melakukan aksi berbagi bingkisan Lebaran kepada tetangga sekitar.
-
Siapa yang menjadi Dirut Pertamina? Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati kembali masuk dalam daftar 100 wanita berpengaruh dunia (The World’s 100 Most Powerful Women) versi Forbes tahun 2023.
-
Kapan Inul Daratista memberikan saweran kepada pengamen? Ingat Hidup Susah, Potret Detik-Detik Inul Daratista Sawer Pengamen di Restoran Bakso Malang Inul segera mendengar suara musik yang berasal dari kelompok pengamen yang sedang bernyanyi di luar resto.
-
Di mana lokasi Patung Perawan Sunti? Gua Sunyaragi jadi salah satu ikon sejarah tersohor di Cirebon. Lokasinya persis di jalur bypass menuju perbatasan Jawa Tengah.
"Untuk yang (kredit untuk modal mengolah) sawah, bayar yarnen, bayar setelah panen. Jadi tidak perlu dia jual ayam atau kambing, tunggu dia ada hasilnya," tegas Darmin.
Mantan Gubernur Bank Indonesia ini pun mengharapkan agar perbankan mulai mempermudah petani dan peternak untuk mengakses KUR.
"Proses pengurusan KUR tidak boleh susah. Memang belum semuanya tapi sebagian sudah pakai kartu. Kelihatan sawahnya di mana, kredit dia terakhir berapa. Itu namanya bank yang cerdas. Kalau masih pakai formulir berlembar-lembar masyarakat bingung," tegas dia.
Selain itu, dia pun menegaskan bahwa dalam pengajuan KUR, persyaratan agunan bukanlah hal yang wajib. "Masih ada bank tanya, sertifikat mana. Sebetulnya KUR itu tidak wajib agunan. Asal jelas sawah Anda," ungkapnya.
Dia pun mengimbau petani dan peternak diharapkan mulai membentuk kelompok-kelompok tani untuk mengembangkan usaha. "Kalau punya kelompok, yang satu sakit yang lain bantu. Jangan begitu sakit dua lirik kambing untuk dijual karena tidak ada yang rawat," tandasnya.
Baca juga:
Menko Darmin: Baru Era Jokowi Penyaluran KUR Besar-besaran dengan Bunga Rendah
Resmi Beroperasi, Bank BTPN Tawarkan Pelayanan Lebih Lengkap
Di Depan Ibu-ibu Mekaar, Jokowi Beberkan 3 Prinsip Membangun Usaha
BNI: KUR Pariwisata di Perbankan Masih Minim
Presiden Jokowi Ingatkan KUR Tidak Untuk Kepentingan Konsumsi
DPR Minta Pemerintah Ringankan Tagihan Kredit Korban Bencana Gempa Palu