Menko Darmin pastikan harga gas 3 industri prioritas turun hari ini
Harga gas untuk ketiga industri ini akan turun di bawah USD 6 per meter kubik (MMbtu) sesuai dengan Peraturan Presiden (Perpres) nomor 40 tahun 2016 yang mengatur tentang Penetapan Harga Gas Bumi.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution memastikan harga gas untuk 3 industri prioritas akan turun hari ini, yakni industri pupuk, petrokimia, serta baja dan logam.
"Iya (harga gas) yang 3 industri (turun hari ini," kata Darmin di Hotel Fairmont, Jakarta, Rabu (23/11).
-
Apa peran gas bumi di era transisi energi? Sektor hilir migas memiliki peranan penting di era transisi ekonomi, salah satunya yang terkait dengan pengoptimalan pemanfaatan gas bumi untuk kebutuhan domestik.
-
Apa yang menunjukkan pertumbuhan industri manufaktur Indonesia? Geliat pertumbuhan ini dapat terlihat dari peningkatan permintaan baru yang menunjukkan aktivitas produksi yang semakin terpacu.
-
Bagaimana semburan gas di Bogor terjadi? Semburan tersebut muncul setelah para pekerja hendak menghentikan pencarian sumber air baru. Saat itu mereka merasa putus asa, dan hendak membereskan alat. Di tengah suasana itu, tiba-tiba semburan kencang dengan suara gemuruh muncul di lokasi hingga menghebohkan orang di sana.
-
Kenapa semburan gas itu muncul? Pihak berwenang pun masih mencari tahu penyebab munculnya semburan tersebut secara tiba-tiba.
-
Kapan semburan gas itu terjadi? Disampaikan jika kejadian tersebut berlangsung pada Rabu (11/10) sore hari setelah aktivitas kegiatan penggalian dihentikan.
-
Mengapa Pertamina Patra Niaga membangun tanki BBM dan LPG di Indonesia Timur? Apalagi kita tahu, Indonesia ini negara kepulauan dengan salah satu pola distribusi energi tersulit di dunia, jadi dengan adanya storage di lokasi-lokasi Indonesia Timur ini akan sangat berdampak terhadap ketersediaan bahan bakar bagi masyarakat.
Dia memastikan, harga gas untuk ketiga industri ini akan turun di bawah USD 6 per meter kubik (MMbtu) sesuai dengan Peraturan Presiden (Perpres) nomor 40 tahun 2016 yang mengatur tentang Penetapan Harga Gas Bumi.
Meski begitu, Darmin menambahkan bahwa harga gas untuk sektor industri lainnya, seperti oleokimia, keramik, kaca, ban dan sarung tangan karet, pulp dan kertas, makanan dan minuman, serta tekstil dan alas kaki, dan satu tambahan lainnya adalah satu kawasan industri akan tetap turun tahun depan.
"Kita usahakan dalam waktu sebelum akhir tahun. Kita akan selesai," imbuhnya.
Sebelumnya, Menteri Koordinator Kemaritiman dan Sumber Daya, Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan dari 11 sektor industri yang mendapatkan diskon harga gas, ada 3 sektor industri yang menjadi prioritas, yakni industri pupuk, petrokimia, serta baja dan logam.
"Karena dia punya nilai tambah di hilir yang lebih besar. Besok akan rapat tim terpadu, untuk mengkaji supaya semua ini kita cari. Kalau sudah ketemu kita hitung mana yang akan porsi pemerintah di hulu diambil untuk subsidi di hilir," ujar Luhut.
Usulan tersebut meningkat dari yang sudah ditetapkan dalam Peraturan Presiden (Perpres) nomor 40 tahun 2016 yang mengatur tentang 7 sektor industri yang berhak menerima diskon harga gas.
Selain itu, pihaknya juga akan melakukan efisiensi pada sektor hulunya. Sebab, saat ini well head (alat pengebor minyak) sudah berada di kisaran USD 4 per meter kubik (MMbtu). Jumlah tersebut belum terakumulasi dengan biaya logistik ke industri yang ada di beberapa daerah.
"Kita coba efisienkan di hulu, cost di hulu coba dibreakdown apa item yang bisa dikurangi. Selama ini tidak ada itu. Karena per daerah itu berbeda. Harga gas di Indonesia masih USD 4 LNG nya untuk yang berada di tempat. Nanti saat regasifikasi terus toll fee-nya berapa dolar akan dihitung," tandasnya.
Baca juga:
DPR minta Jonan tindaklanjuti 65 temuan BPK hingga Desember 2016
Jonan laporkan 65 temuan BPK ke DPR
Luhut pastikan Inpex tetap garap Blok Masela
Jonan tak permasalahkan Chappy Hakim diangkat jadi bos Freeport
4 Fakta di balik penunjukan Chappy Hakim jadi Presdir Freeport
Chappy Hakim jadi Presdir Freeport, ini kata ESDM
Beredar surat internal Chappy Hakim jadi Presdir baru PT Freeport