Mentan: Serapan KUR Pertanian Capai Rp43,6 Triliun
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo melaporkan, serapan Kredit Usaha Rakyat (KUR) pertanian sudah mencapai Rp 43,60 triliun. Itu sekitar 62,29 persen dari total alokasi 70 triliun untuk tahun ini.
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo melaporkan, serapan Kredit Usaha Rakyat (KUR) pertanian sudah mencapai Rp 43,60 triliun. Itu sekitar 62,29 persen dari total alokasi 70 triliun untuk tahun ini.
"Ini kita akan gulirkan kurang lebih Rp 70 triliun, dan sekarang sudah terpakai Rp 43,6 triliun. Sepertinya ini jadi sandaran utama dari sektor pertanian yang terus tumbuh di tingkat lapangan," ujar SYL dalam sesi teleconference, Kamis (5/8).
-
Apa yang sedang didorong oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) untuk para pelaku usaha pemindangan? Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mendorong skema kemitraan para pelaku usaha pemindangan dengan penyedia bahan baku ikan agar ketersediaan bahan baku pengolahan pindang dapat terjamin.
-
Bagaimana KKP mendorong kemitraan usaha pemindangan? Menurutnya, pertemuan para supplier (pemasok), distributor, dan pengolah pindang diharapkan dapat memberikan pemahaman bersama terkait gambaran makro industri pemindangan. Sebagai bentuk komitmen, Ditjen PDS mengkolaborasikan mereka dengan penandatanganan kesepakatan bersama antara pelaku usaha perikanan besar (supplier) dengan distributor pemindang, kemudian kesepakatan antara distributor pemindang dengan kelompok pengolah pindang, yang kesemuanya merupakan para pelaku usaha dalam rantai pasok usaha pemindangan.
-
Kenapa Kementan giat dalam mengekspor produk pertanian? Kita melakukan ekspor untuk yang kesekian kalinya. Dan menurut pak menteri ekspor ini bisa mencapai 900 triliun. Artinya kita tidak hanya negara pengimpor tetapi juga pengekspor. Ini adalah usaha keras kita dan apa yang kita ekspor juga bukan hanya mentah tapi hilirisasi. Kita memang ingin produk hilirisasi ini terus berkembang. Ini akan membantu mengembangkan usaha masyarakat, terutama UMKM," katanya.
-
Bagaimana Kementan meningkatkan ekspor pertanian? Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) mengatakan bahwa kegiatan ekspor pertanian akan terus ditingkatkan dengan mendorong pengembangan hilirisasi produk jadi sesuai arahan Wapres "Oleh karena itu kemajuan kita dalam ekspor harus lebih kuat. Kita tidak boleh kalah dengan negara lain. Dan ini suatu kebanggan Karena apa yang kita lakukan ini lahir dari sebuah proses dan kerja keras," jelasnya.
-
Apa yang dikampanyekan Kementerian Perhubungan? Kemenhub kampanyekan keselamatan pelayaran kepada masyarakat. Indonesia selain negara maritim, juga merupakan salah satu negara di dunia yang memiliki lalu lintas pelayaran yang sangat padat dan ramai dan keselamatan pelayaran menjadi isu penting.
-
Apa tujuan utama Kementerian Pertanian dalam perayaan HUT ke-78 RI? Kementerian Pertanian (Kementan) mendorong HUT ke 78 RI menjadi semangat dalam membangun pertanian yang berdaulat pangan.
Mentan SYL pun optimis total alokasi KUR pertanian bisa terserap habis di 2021 ini. Sebab berkaca pada serapan 2020 lalu, realisasi mencapai Rp 55,94 triliun dari total alokasi Rp 50 triliun, atau mencapai 112 persen.
Lebih lanjut, dari total alokasi Rp 70 triliun, KUR pertanian itu terbagi untuk empat sektor. Pertama KUR pangan senilai Rp 26,81 triliun, dengan realisasi Rp 11,48 triliun untuk 441.065 debitur.
Lalu KUR Holtikultura senilai Rp 7,85 trilun dengan realisasi Rp 5,48 triliun untuk 198.992 debitur, KUR perkebunan Rp 20,28 triliun dengan realisasi Rp 15,34 triliun untuk 350.671 debitur, dan KUR peternakan Rp 15,06 triliun dengan realisasi Rp 9,08 triliun untuk 244.590 debitur.
Dari capaian tersebut, Mentan SYL menilai penyaluran KUR pertanian sudah tumbuh baik. Sedikit pengecualian diberikannya untuk KUR pangan, lantaran musim tanam yang sudah lewat pada kuartal II 2021, dan baru akan masuk musim tanam kedua pada Agustus-Desember 2021.
"Kurang lebih ini menunjukkan bahwa sektor pertanian menjadi penunjang utama yang bisa kita andalkan ke depan untuk menjadi backbone perekonomian, dan kelihatannya ini masih terus terjaga dengan baik," tukas Mentan.
Reporter: Maulandy Rizky Bayu Kencana
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Memanfaatkan Lahan Kosong Ibu Kota untuk Bertani Sayur
Kisah Inspirasi Suharto, Bisa Beli Harley Davidson dari Bertani Cabai
Nestapa Penduduk Desa di Spanyol Terkepung Air Beracun
Menko Airlangga Beberkan Strategi Tingkatkan Kesejahteraan Petani di Tengah Pandemi
Petugas PPSU Cipinang Melayu Pakai Lahan di Kolong Tol Becakayu untuk Bertani
Mengenal Kedaulatan Pangan, Pengertian Beserta Tujuh Pilarnya