Minta laporan soal penerimaan negara, Jokowi panggil Sri Mulyani dan dirjen pajak
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dan Direktur Jenderal pajak Ken Dwijugiasteadi. Jokowi ingin mendapatkan laporan perkembangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Perubahan 2017.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dan Direktur Jenderal pajak Ken Dwijugiasteadi. Jokowi ingin mendapatkan laporan perkembangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Perubahan 2017.
"Salah satunya tentang penerimaan (APBNP 2017)," ungkap Sri Mulyani di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (3/10).
Terpisah, Ken Dwijugiasteadi mengaku melapor soal penerimaan dari sektor pajak yang mencapai 60 persen dari target APBN. Meningkat dari Agustus 2017 yang hanya menyentuh angka 53 persen.
Ken optimis bisa mencapai target Rp 1.283,6 triliun di akhir tahun. Sebab, daya beli masyarakat semakin meningkat.
"Orang sekarang kan konsumsi bergeser ke pariwisata, ngopi, enggak beli barang saja. Orang kalau senang bayar pajak kan kita senang juga, makan juga kan ada PPN-nya," jelasnya.
Ken menambahkan, untuk menggenjot penerimaan APBN Perubahan 2017, pihaknya akan melakukan usaha ekstra (extra effort).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Bagaimana pengaruh Presiden Jokowi pada Pilkada Jateng? Peta kompetisi Pemilihan Gubernur Jawa Tengah berdasarkan temuan survei ini tampak masih cair. Semua kandidat masih berpeluang untuk saling mengungguli. Selain faktor popularitas calon, faktor Jokowi Effect, melalui tingkat kepuasan kepada presiden dapat berpengaruh," imbuh dia.
-
Apa yang dilakukan Presiden Jokowi saat mengunjungi Pasar Purworejo? Salah satu kunjungan Presiden Jokowi adalah ke Pasar Purworejo. Di sana dia asyik berbincang dengan para pedagang.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
Baca juga:
Pengusaha ngaku dilema saat Rupiah anjlok maupun menguat
Pengusaha ingatkan di era digital bisa kurangi penggunaan tenaga kerja
Isu pajak buat masyarakat kelas menengah malas belanja
Kemiskinan di Indonesia masih tinggi, ini buktinya
Menkeu Sri Mulyani lebih khawatirkan geopolitik Korut ketimbang kebijakan AS
Tiga penyebab Rupiah melemah ke posisi Rp 13.500-an per USD