Mulai April 2018, 15 trayek tol laut Jokowi beroperasi penuh
"Saat ini proses lelang untuk 3 trayek yaitu Trayek T-5, T-8 dan T-10 sedang berjalan dan harapannya pada bulan April ini akan selesai dan telah ditetapkan pemenangnya sehingga bisa langsung operasi," ucap Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Laut, Dwi Budi Sutrisno.
Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Laut akan mengoperasikan 15 trayek kapal tol laut pada April 2018 ini. Dari 15 trayek tol laut tersebut, 7 trayek dioperasikan oleh operator swasta melalui proses lelang murni, dan 8 trayek dioperasikan oleh Badan Usaha Milik Negara (BUMN) melalui penugasan.
Dari 7 trayek yang dilaksanakan melalui proses lelang murni, saat ini telah ditetapkan 4 perusahaan pemenang lelang dan telah beroperasi yakni PT Mentari Sejati Perkasa yang melayani Trayek T-7, PT Temas Line yang melayani 2 (trayek) yaitu Trayek T-9 dan Trayek T-11 serta PT. Meratus Line yang melayani Taryek T-12. Sedangkan 3 trayek lainnya yang dilelang kepada swasta yaitu trayek T-5, T-8, dan T-10 saat ini masih dalam proses lelang dan ditargetkan akan segera mendapatkan pemenang pada bulan April ini. Dengan demikian 15 trayek kapal tol laut tahun 2018 bisa beroperasi penuh.
-
Di mana pusat pemerintahan Kerajaan Tarumanegara berada? Saat dipimpin Purnawarman, pusat pemerintahannya terletak di antara Kecamatan Tugu, Jakarta Utara dan Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa jabatan Purwanto di DPRD DKI Jakarta? Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta Purwanto meninggal dunia pada Selasa (5/12) pukul 20.05 WIB.
-
Di mana letak permukiman terbengkalai di Jakarta yang diulas dalam video? Baru-baru ini sebuah kawasan di wilayah Jakarta Timur yang terbengkalai terungkap, dengan deretan rumah yang ditinggalkan oleh penghuninya.
-
Siapa yang menyerahkan kekuasaan atas wilayah Jakarta Raya kepada Pemerintah Republik Indonesia? Hal tersebut diawali dengan penandatanganan dokumen-dokumen peralihan kekuasaan atas wilayah Jakarta Raya dari tangan Co Batavia en Ommenlenden kepada Basis Co Jakarta Raya.
-
Kapan Kota Tua Jakarta dibangun? Kota ini hanya seluas 15 hektare dan memiliki tata kota pelabuhan tradisional Jawa. Kemudian di tahun 1619, VOC di bawah pimpinan Jan Pieterszoon Coen, Jayakarta pun dihancurkan. Setahun kemudian, kota baru bernama Batavia dibangun oleh VOC untuk menghormati Batavieren, yaitu leluhur bangsa Belanda.
"Saat ini proses lelang untuk 3 trayek yaitu Trayek T-5, T-8 dan T-10 sedang berjalan dan harapannya pada bulan April ini akan selesai dan telah ditetapkan pemenangnya sehingga bisa langsung operasi," ucap Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Laut, Dwi Budi Sutrisno di Jakarta (4/4).
Menurut Dwi Budi, dari 15 trayek kapal tol laut yang dioperasikan tahun ini, sebanyak 6 trayek telah ditugaskan kepada PT Pelni (Persero) yaitu untuk trayek T-2, T-4, T-6, T-13, T-14, dan T-15 serta dua trayek lainnya ditugaskan kepada PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero) yaitu trayek T-1 dan T-3.
"Dari 15 trayek tol laut yang dioperasikan tahun 2018, sebanyak 13 trayek yang sudah melakukan perjalanan dari Pelabuhan Pangkal (Home Base) di Tanjung Perak tujuan kawasan Timur Indonesia. Sedang 2 trayek lainnya ditugaskan untuk melayani kawasan Indonesia barat masing masing untuk Trayek T-1 dengan Pelabuhan Pangkal di Pelabuhan Teluk Bayur dan T-2 dengan Pelabuhan Pangkal di Pelabuhan Tanjung Priok," kata Dwi Budi.
Adapun daftar 15 trayek Tol Laut di 2018 adalah sbb:
Trayek T-1 : Rute Teluk Bayur – P. Nias (Gn. Sitoli) – Mentawai (Sikakap) – P. Enggano – Bengkulu PP. Dioperasikan oleh
PT. ASDP dengan KM. PRIMA NUSANTARA 01
Trayek T-2 : Tanjung Priok – Tanjung Batu – Blinyu – Tarempa – Natuna (Selat Lampa) – Midai– Serasan – Tanjung Priok. Dioperasikan
PT. PELNI dengan KM. CARAKA JAYA NIAGA III-4
Trayek T-3 : Tanjung Perak – Belang Belang – Sangatta – Nunukan – Pulau Sebatik (Sungai Nyamuk) – Tanjung Perak. Dioperasikan
PT. ASDP dengan KM. MELINDA 01
Trayek T-4 : Tanjung Perak – Makassar – Tahuna PP (KAPAL UTAMA) dioperasikan
PT. PELNI dengan KM. LOGISTIK NUSANTARA I .
Tahuna – Kahakitang – Buhias – Tagulandang – Biaro – Lirung – Melangoane – Kakorotan –Miangas – Marore – Tahuna (KAPAL PENGHUBUNG) dioperasikan
PT. PELNI dengan KM. KENDHAGA NUSANTARA
Trayek T-5 : Tanjung Perak – Makassar – Tobelo – Tanjung Perak (KAPAL UTAMA)
Tobelo – Maba – P.Gebe – Obi – Sanana – Tobelo (KAPAL PENGHUBUNG)
Masih proses lelang
Trayek T-6 :
Tanjung Perak – Tidore – Morotai – PP.
Dioperasikan PT.PELNI dengan KM. LOGISTIK NUSANTARA 2
Trayek T-7 : Tanjung Perak – Wanci – Namlea – Tanjung Perak. Dioperasikan oleh
PT. Mentari Sejati Perkasa.
Trayek T-8 : Tanjung Perak – Biak – Tanjung Perak (KAPAL UTAMA)
Biak – Oransbari – Waren – Teba – Sarmi – Biak (KAPAL PENGHUBUNG)
Masih proses lelang
Trayek T-9 : Tanjung Perak – Nabire – Serui – Wasior – Tanjung Perak. Dioperasikan
PT. TEMAS LINE.
Trayek T-10 : Tanjung Perak – Fak Fak – Kaimana – Tanjung Perak.
Masih proses lelang
Trayek T-11 : Tanjung Perak – Timika – Agats – Marauke – Tanjung Perak (Kapal Crossing). Dioperasikan
PT. TEMAS LINE
Trayek T-12 : Tanjung Perak – Saumlaki – Dobo – Tanjung Perak. Dioperasikan PT. Meratus Line.
Trayek T-13 : Tanjung Perak – Kalabahi – Moa – Rote (Ba’a) – Sabu (Biu) PP. Dioperasikan
PT. PELNI dengan KM. LOGISTK NUSANTARA 3
Trayek T-14 : Tanjung Perak – Loweleba – Adonara – Larantuka PP. Dioperasikan
PT. PELNI dengan KM. LOGISTIK NUSANTARA 4
Trayek T-15 : Tanjung Perak – Kisar (Wonreli) – Namrole PP. Dioperasikan
PT.PELNI dengan KM. CARAKA JAYA NIAGA III-32.
Reporter: Ilsyas Istianur Praditya
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Lima poin fokus pembangunan Pemerintah Jokowi hingga 2019
Genjot tol laut, Menteri Rini tinjau proyek Makassar New port
Pemerintah siapkan 15 trayek tol laut dan penambahan 5 kapal ternak di 2018
Kemenhub tambah 2 trayek tol laut di Indonesia Timur
Presiden Jokowi ingin laut jadi pusat pembangunan ekonomi APEC