Pembangunan Hasil Tangan Dingin Basuki Hadimuljono Sepanjang 2014-2019
Basuki Hadimuljono menjadi salah satu orang yang dipanggil Presiden Jokowi ke istana kepresidenan hari ini jelang pengumuman kabinet. Sebagai seorang pegawai karir yang menghabiskan hampir 40 tahun di kementerian yang mengurusi pembangunan, Basuki tercatat memiliki banyak prestasi selama menjabat Menteri PUPR.
Basuki Hadimuljono menjadi salah satu orang yang dipanggil Presiden Jokowi ke istana kepresidenan hari ini jelang pengumuman kabinet. Sebagai seorang pegawai karir yang menghabiskan hampir 40 tahun di kementerian yang mengurusi pembangunan, Basuki tercatat memiliki banyak prestasi selama menjabat Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Saat masih menjadi pegawai di instansi Pekerjaan Umum, dia berhasil mendapatkan prestasi sebagai pegawai teladan pada usia 41 tahun. Semenjak itu kariernya terus naik, dia menjabat Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan, lalu menjadi Inspektur Jenderal Kementerian Pekerjaan Umum, dan menjadi Direktur Jenderal Penataan Ruang di Kementerian Pekerjaan Umum.
-
Apa yang dikatakan Bahlil tentang kondisi kabinet Jokowi? Menteri Investasi Bahlil Lahadalia menegaskan, bahwa situasi di dalam Kabinet Indonesia Maju pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin dalam keadaan baik. Dia membantah jika ada menteri yang merasa tidak nyaman berada di Kabinet.
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas
-
Bagaimana Pramono Anung berencana untuk meningkatkan kualitas infrastruktur di Jakarta? "Itulah yang kita perbaiki, jadi kita memperbaiki dari hal kecil, yang baik-baik yang sudah dilakukan oleh para gubernur. Jadi tujuan saya adalah mempersatukan peninggalan para gubernur yang baik-baik ini," ucap dia.
-
Apa saja contoh infrastruktur yang dibangun oleh Kementerian PUPR? Kementerian PUPR diamanahi 125 PSN yang harus dikerjakan, yang terdiri dari 51 ruas jalan tol dan jembatan, 56 bendungan dan irigasi, 13 proyek sektor air dan sanitasi, 2 proyek perumahan, 1 proyek tanggul pantai, 1 proyek pembangunan Indonesia Internasional Islamic university dan 1 proyek kawasan industri batang.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan Jokowi meresmikan rekonstruksi bangunan di Sulawesi Barat? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan rekonstruksi 147 bangunan yang rusak akibat gempa di Sulawesi Barat (Sulbar) pada 2021 silam.
Kinerja Basuki dalam membangun infrastruktur cukup mumpuni. Banyak sekali pembangunan yang ditugaskan di pundaknya selama periode I Jokowi. Mulai dari Tol Trans Jawa hingga Tol Trans Sumatera yang telah banyak diselesaikannya.
Berdasarkan data Kementerian PUPR, hingga Mei 2019, jalan tol yang telah dioperasikan sepanjang 949 km dan akan bertambah 406,14 km dengan beroperasinya 9 ruas tol secara bertahap hingga akhir tahun 2019. Menteri Basuki menargetkan hingga akhir 2019 nanti, panjang jalan tol yang terbangun akan mencapai 1.851 kilometer.
Selain pembangunan tol Basuki juga membangun jalan baru untuk memperlancar konektivitas. Pembangunan jalan baru, berdasarkan data per Agustus 2019, sepanjang 793,11 km diantaranya melanjutkan pembangunan jalan perbatasan Kalimantan, NTT, dan Papua; Trans Papua. Kemudian jalan Selatan – Selatan Jawa, By Pass Bandara Internasional Lombok (BIL) – Kuta Mandalika (NTB) dan Jalan Lingkar Utara Brebes (Jateng). Untuk jembatan sudah terbangun total 24,4 km dari target 29,8 km jembatan pada 2019.
Untuk lahan penyerapan dan irigasi Kementerian PUPR telah membangun 8 dari target 36 bendungan. Bendungan yang telah selesai tersebut menambah luas layanan irigasi waduk dari semula 761.542 hektare (11 persen) menjadi 859.626 hektare (12,9 persen). Kapasitas tampung air pun naik menjadi 1.031 juta meter kubik, kapasitas air baku sebesar 5 meter kubik per detik, serta potensi energi sebesar 112 megawatt.
Kementerian PUPR juga berhasil membangun rumah untuk masyarakat berpenghasilan rendah. PUPR berhasil membangun 2.490.378 unit rumah dengan perincian 699.570 unit pada 2015, 881.102 unit pada 2016, dan 904.758 unit pada 2017.
Selain prestasi-prestasi yang telah diraih oleh Basuki, kini dia mengatakan perlu adanya terobosan dalam hal mitigasi bencana. Hal ini karena Indonesia yang berada di 'cincin pasifik' dan menjadikannya seperti Supermall bencana.
Basuki juga mengatakan Kementerian PUPR akan membentuk Komisi Keamanan Bangunan Gedung yang salah satu tugasnya mendampingi Pemerintah Daerah agar konsekuen dalam mengimplementasikan rencana tata ruang dan zonasi yang sudah ditetapkan. Selain itu juga yang sangat penting adalah meningkatkan investasi dan pendanaan untuk mengurangi resiko bencana sesuai dengan kesepakatan internasional.
Baiknya kinerja Basuki, anggota DPR RI Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera menilai dia laik untuk kembali dipercayakan Jokowi untuk mengisi kursi yang sama di Kabinet Kerja periode II.
"Pak Basuki Hadimuljono laik dipertahankan. Pekerja keras dan berpikir terbuka. Bisa bekerjasama dengan semua. Dan paling utama dia itu bersih," ujar mantan Wakil Ketua BPN Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
Reporter Magang: Winda Ayu Lestari
Sumber: Liputan6
Baca juga:
Fakta Unik Basuki Hadimuljono, Bapak Infrastruktur Modern yang Tak Pakai Whatsapp
Berhadiah Rp 2 Miliar, Peserta Sayembara Desain Ibu Kota Baru Capai 762 Orang
Alunan Lagu Queen dan Metallica di Audisi Calon Menteri Jokowi
Basuki Hadimuljono Kembali Diminta Jokowi Urus Infrastruktur
Berprestasi dan Dipercaya Jokowi, Basuki Dinilai Layak Pimpin Kementerian PUPR
Tak Lama Syahrul Yasin Limpo Keluar, Giliran Basuki Hadimuljono Tiba di Istana
Sayembara Ibu Kota Baru Indonesia Belajar dari Kazakhstan