Pemerintah diminta jamin keamanan operasi taksi online saat dipasangi stiker
Salah satu isi dalam aturan transportasi online adalah setiap kendaraan harus mengenakan stiker resmi dari Kemenhub. Untuk itu, pemerintah diminta tetap menjamin keamanan operasi saat memakai stiker di daerah-daerah. Terlebih lagi di daerah-daerah yang masih menolak taksi online.
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah mengeluarkan revisi Peraturan Menteri (PM) 26 Tahun 2017 tentang Penyelenggaraan Angkutan Orang dengan Kendaraan Umum Tidak Dalam Trayek, menjadi PM 108 tahun 2017 tentang Penyelenggaraan Angkutan Orang dengan Kendaraan Umum Tidak Dalam Trayek.
Salah satu isi dalam aturan yang mulai berlaku per 1 November 2017 ini adalah setiap kendaraan harus mengenakan stiker resmi dari Kemenhub.
-
Siapa yang menggunakan layanan transportasi online di Indonesia? Berdasarkan riset Google, Temasek, dan Bain & Company pada 2022, layanan transportasi online digunakan oleh 80 persen populasi Indonesia.
-
Kenapa pelaku membunuh driver taksi online? "Saya tulang punggung keluarga, setelah bapak dipenjara tersangkut kasus pidana ganjal ATM di Yogya. Ibu juga bingung minta saya untuk biayai kuliah adik yang di Bandung," kata Baaghastian.
-
Kapan layanan transportasi online mulai marak di Indonesia? Layanan transportasi online mulai marak di Indonesia sekitar tahun 2014-2015.
-
Apa contoh kecanggihan AI di bidang transportasi online? Aplikasi Transportasi Online Aplikasi transportasi online menggunakan teknologi AI untuk melakukan hal yang sangat kompleks yaitu menganalisis lalu lintas, memprediksi waktu tempuh, dan menemukan rute tercepat.
-
Mengapa transportasi umum di Jakarta beralih ke mobil? Perkembangan pembangunan membuat kondisi jalan di DKI Jakarta yang padat membuat transportasi beralih ke mobil yang disebut oplet.
-
Mengapa transportasi online bisa menjadi pilihan yang lebih hemat? Banyak penyedia transportasi online yang menawarkan promo dan ada pula promo ketika Anda menggunakan metode pembayaran tertentu. Dengan tarif yang lebih murah, Anda pun bisa berhemat dan uangnya bisa digunakan untuk keperluan yang lain.
Managing Director Grab Indonesia, Ridzki Kramadibrata mendukung peraturan pemerintah mengenai penggunaan stiker tersebut, karena aturan tersebut cukup baik.
Meski demikian, dia tetap meminta pemerintah menjamin keamanan operasi saat memakai stiker di daerah-daerah. Terlebih lagi di daerah-daerah yang masih menolak taksi online.
"Apabila penggunaan stiker menjadikan risiko keamanan tentunya perlu ada keluwesan dari pemerintah untuk menerapkan aturan itu di daerah yang mungkin masih cukup rawan," katanya, di Kementerian Perhubungan, Jakarta, Jumat (27/10).
Oleh karena itu, katanya, memerlukan kerjasama dengan pemerintah dan pihak keamanan di daerah untuk meredam situasi yang kurang kondusif.
"Menaati wajib tapi kalau lihat dari setiap kasus kalau penggunaan stiker jadi membahayakan driver dan penumpang tentu di sini dengan ada keluwesan itu," ujar Ridzki.
Menurutnya, daerah yang masih sensitif dengan keberadaan taksi online ialah Bali dan Batam. Sementara di Jakarta dinilai lebih kondusif karena sudah terbiasa dengan keberadaan transportasi online.
"Tapi memang ada beberapa daerah yang masih sensitif Bali dan Batam.Bandara juga lebih makin sensi," ungkapnya.
Baca juga:
Grab minta pemerintah dengar curhatan driver online sebagai evaluasi aturan
Aturan Kemenhub soal taksi online kini memiliki kekuatan hukum tetap
Transportasi online berperan wujudkan ekonomi Indonesia 5 besar dunia
Ratusan driver di Makassar konvoi sambut revisi Permenhub soal taksi online
Kondisi taksi online setelah diberi izin & stiker, termasuk bebas ganjil-genap
Cerita Menhub Budi dimaki pengemudi taksi online dan konvensional di Surabaya
Pengemudi angkutan online keluhkan tarif murah dari perusahaan aplikasi