Pemulihan Ekonomi Imbas Pandemi di Negara Asia Tenggara Diprediksi Butuh Waktu Lama
Kepala Ekonom Asean, Euben Paracuelles, menyatakan ketidakpastian global mengancam pemulihan pertumbuhan ekonomi imbas virus corona di negara Asia Tenggara semakin lama. Di mana, ekonomi ASEAN membentuk kurva U yang berarti ekonomi bakal menghabiskan waktu lebih lama di dasar resesi sebelum kembali pulih.
Kepala Ekonom Asean, Euben Paracuelles, menyatakan ketidakpastian global mengancam pemulihan pertumbuhan ekonomi imbas virus corona di negara Asia Tenggara semakin lama. Di mana, ekonomi ASEAN membentuk kurva U yang berarti ekonomi bakal menghabiskan waktu lebih lama di dasar resesi sebelum kembali pulih.
"Secara umum, grafik pemulihan berbentuk U. Menurut saya, ini dikarenakan masih penuh dengan ketidakpastian dan memiliki risiko condong ke bawah," jelas Euben Paracuelles dilansir dari CNBC "Street Signs Asia" pada Rabu (5/8).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Bagaimana cara mencegah penyebaran Flu Singapura? Untuk mencegah penyebaran Flu Singapura, penting untuk menjaga kebersihan tangan dan lingkungan, serta menghindari kontak langsung dengan orang yang terinfeksi.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Bagaimana mutasi virus Corona pada pria tersebut terjadi? Selama masa infeksi, dokter berulang kali mengambil sampel dari pria tersebut untuk menganalisis materi genetik virus corona. Mereka menemukan bahwa varian asli Omicron BA1 telah mengalami lebih dari 50 kali mutasi, termasuk beberapa yang memungkinkannya untuk menghindari sistem kekebalan tubuh manusia.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
Dia menjelaskan bahwa meskipun Thailand tampaknya berhasil menahan wabah, sektor ekonominya masih akan mengalami hambatan besar dari merosotnya pariwisata. Penurunan dari pariwisata kemungkinan akan berlanjut sampai kontrol perbatasan dilonggarkan atau vaksin sudah tersedia.
Sebuah laporan yang dirilis bulan lalu oleh Konferensi Perserikatan Bangsa-Bangsa tentang Perdagangan dan Pembangunan menyebut Thailand sebagai salah satu negara yang berpotensi mendapat pukulan ekonomi terbesar akibat hilangnya pariwisata. Adapun Indonesia dan Filipina yang masih berjuang melawan wabah, sebagai dua negara terpadat di Asia Tenggara, masih berjuang untuk mengendalikan angka korban virus corona.
Selain Indonesia yang baru saja mendapatkan kontraksi ekonomi pertamanya dalam 2 dekade, Filipina juga turut membukukan kontraksi sebesar 16,5 persen yoy - yang mana adalah rekor kontraksi terdalam.
Ekonom tersebut mengatakan kedua pemerintah tengah menghadapi urgensi yang lebih besar dalam mendukung ekonomi masing-masing negara. Untuk Indonesia, Paracuelles mengatakan semakin lama pihak berwenang mengendalikan wabah, akan semakin sulit menentukan langkah-langkah selanjutnya untuk menyokong perekonomian negara.
Tanpa Usaha Luar Biasa, Ekonomi RI Dipastikan Masuk Jurang Resesi di Kuartal III
Ekonom Senior Institute for Development of Economics and Finance (INDEF), Didik J. Rachbini, meyakini pertumbuhan perekonomian Indonesia di kuartal III akan masuk resesi.
"Ternyata dari data yang dikeluarkan oleh BPS dan juga fakta bahwa presiden marah-marah, ternyata fungsi pemerintah dalam menahan pertumbuhan minus ini tidak berjalan," kata Didik dalam press conference INDEF, Jakarta, Kamis (6/8).
"Justru pemerintah menjadi sumber kontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi negatif, saya yakin kuartal III masuk resesi dan kuartal IV akan jatuh lagi jika penanganannya begini," lanjutnya.
Menurutnya, pilar utama pemerintah sebagai penyelamat yang seharusnya berfungsi ternyata tidak berfungsi, ini sama persis dengan dinamika kebijakan yang dilakukan pemerintah mengatasi pandemi.
"Jadi ekonominya tidak teratasi dan pandeminya juga, sehingga ekonominya lebih jauh mengalami pertumbuhan negatif," katanya.
Reporter Magang: Theniarti Ailin
(mdk/bim)