Pengusaha: Mentan sebut stok beras 1,2 juta ton itu beras raskin tak layak jual
Ketua Umum Koperasi Pasar Induk Beras Cipinang, Zulkifli Rasyid mengatakan, impor ini perlu dilakukan karena stok beras medium berkurang. Akibat kekurangan tersebut harga beras di pasar melambung tinggi.
Pemerintah Jokowi-Jk resmi melakukan impor 500.000 ton beras dari Thailand, Vietnam dan Pakistan. Impor dilakukan untuk meningkatkan cadangan beras dan menjaga ketersediaan beras.
Ketua Umum Koperasi Pasar Induk Beras Cipinang, Zulkifli Rasyid mengatakan, impor ini perlu dilakukan karena stok beras medium berkurang. Akibat kekurangan tersebut harga beras di pasar melambung tinggi.
-
Apa yang di ekspor oleh Kementan? Wakil Presiden RI, KH Maruf Amin melepas ekspor komoditas pertanian ke 176 negara dengan nilai transaksi sebesar 12,45 triliun.
-
Bagaimana cara Kementan untuk meningkatkan produksi beras di Indonesia? "Kita akan akselerasi di semua daerah karena kita tau ada potensi di indonesia. Dulu kita pernah lakukan selamatkan rawa di 8 provinsi. Rawa ini akan kita jadikan IP 2 dan itulah target kita. Kalau semua ini bisa kita lakukan Insyaallah masalah pertanian beres. Minimal tahun depan impor berkurang," katanya.
-
Bagaimana Kementan membantu daerah kering parah? Berikutnya, kata Mentan, pemerintah juga terus melakukan intervensi terhadap zona merah atau wilayah kering parah agar segera memompa sumber air yang masih tersedia. Pemda juga diharapkan segera menggulirkan Brigade Alsintan dalam mempercepat produksi melalui skema pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR).
-
Bagaimana Kementan mendukung pencapaian target produksi beras? Untuk mendukung target tersebut, Arief meminta Direktorat Jenderal Tanaman Pangan, Direktorat Jenderal PSP dan BPPSDMP untuk saling bersinergi dengan unit eselon I lainya dalam menyediakan benih unggul, ketersediaan pupuk hingga kesiapan penyuluh.
-
Apa yang dikampanyekan Kementerian Perhubungan? Kemenhub kampanyekan keselamatan pelayaran kepada masyarakat. Indonesia selain negara maritim, juga merupakan salah satu negara di dunia yang memiliki lalu lintas pelayaran yang sangat padat dan ramai dan keselamatan pelayaran menjadi isu penting.
-
Apa yang dilakukan Irjen Kementan di Manggarai Barat? Inspektur Jenderal Kementerian Pertanian (Irjen Kementan), Jan Samuel Maringka memantau jalannya Inseminasi Buatan (IB) di Desa Macang Tanggar, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).
"Saya sudah 40 tahun di pasar induk Cipinang baru kali ini saya menemukan harga beras tertinggi yang tidak jelas, harga sampai Rp 13.000- Rp 14.000," katanya dalam sebuah diskusi di Sekretariat Iluni Universitas Indonesia (UI), Jakarta, Kamis (18/1).
Menurutnya, di awal stok beras mulai berkurang dia telah mempertanyakan stok kepada pemerintah melalui Menteri Pertanian Amran Sulaiman. Tapi menurutnya, Mentan telah memastikan bahwa stok beras berlebih sampai 1,2 juta ton. Hal itu tentu bertolak belakang dengan fakta di lapangan bahwa stok beras kurang sehingga harga menjadi tinggi.
"Bapak menteri berkali-kaki mengatakan stok lebih dan berlebih. Itu bukan sekali dua Kali. Berkali-kali beliau mengatakan. Saya mengasih masukan kepada beliau 'Pak Januari Februari akan terjadi kekurangan beras medium'. Tapi bapak menteri mengatakan selalu surplus dan surplus. Seandainya data beliau benar dan valid tidak pernah terjadi harga beras seperti ini," jelasnya.
Lanjutnya, stok beras yang disebut Mentan itu ternyata beras raskin yang tidak layak diperjualbelikan. Ini terlihat ketika beras tersebut dikeluarkan saat operasi pasar (OP). Awal OP diadakan beras yang dikeluarkan adalah beras bagus. Namun saat ini beras yang dikelurakan beras raskin.
"Kalau mau jujur Mentan mengatakan masih punya stok 1,2 juta ton. Itu saya sudah bantah sebab yang 1,2 juta ton itu beras raskin yang tidak bisa diperjualbelikan. Tapi dia masih tetap dia mengatakan ada," ujarnya.
Dia menegaskan bahwa stok yang disebut Mentan tersebut sebenarnya tidak ada. Sehingga impor adalah jalan terbaik yang harus dilakukan. Zulkifli mengatakan impor boleh dilakukan jika diperlukan, dan tidak boleh dilakukan kalau panen berlebih.
"Sekarang terbukti omong beliau lempar batu sembunyi tangan, yang sebenarnya stok itu tidak ada menurut saya," tandasnya.
Baca juga:
MPR minta Jokowi batalkan izin impor 500.000 ton beras
Produksi beras Purwakarta surplus 20.000 ton
Wagub Sulut tegaskan daerahnya tak perlu impor beras
5 Kejanggalan saat pemerintah putuskan impor beras
Wali Kota Semarang: Polemik impor beras rawan digunakan untuk menekan petani