Pengusaha Sambut Baik Keputusan Gubernur Anies Izinkan Mal Buka Mulai 15 Juni
Pengusaha akan mengikuti arahan sesuai dengan keputusan pemerintah pusat dan daerah untuk melakukan kegiatan ekonomi di tanggal ditetapkan tersebut. Pengusaha juga akan melakukan sosialisasi kepada seluruh pengelola mal agar mengikuti arahan Pemprov DKI Jakarta.
Ketua Umum Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI), Stefanus Ridwan, menyambut baik keputusan pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang mengizinkan pembukaan mal kembali pada 15 Juni 2020. Setidaknya kabar ini menjadi angin segar bagi pelaku usaha untuk kembali melakukan kegiatan ekonomi.
"Ini menjadi kabar gembira kabar ya informasi kapan mau dibuka. Jadi ya walaupun sudah siap kita tinggal lihat lagi," Tata Stefanus saat dihubungi merdeka.com, Kamis (4/6).
-
Apa bisnis yang dirintis oleh Risma di Yogyakarta? Risma memulai usaha kecil-kecilan dari pre-order di rumah. Dari sinilah Risma mulai mengumpulkan modal sedikit demi sedikit hingga akhirnya memberanikan diri untuk membuka bisnis ramen.
-
Kapan Ririn Ekawati merayakan bisnis barunya? Bisnis baru ini adalah hadiah terbaik untuk Ririn yang baru saja berulang tahun.
-
Apa yang dirayakan Ririn Ekawati dalam acara peluncuran bisnis barunya? Bisnis baru ini adalah hadiah terbaik untuk Ririn yang baru saja berulang tahun.
-
Dimana perusahaan rambut palsu milik Krisna berlokasi? Di kampung halamannya, pria yang akrab disapa Krisna itu mendirikan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang produksi rambut palsu. Nama perusahaannyae PT. Bejana Cita Settara (PT BCS).
-
Bagaimana QLola by BRI membantu bisnis? QLola by BRI hadir dengan mengintegrasikan berbagai fitur unggulan seperti Cash Management, Trade Finance, Foreign Exchange, Investment Services, Supply Chain Management, Financial Dashboard, dan layanan lainnya yang bisa mengoptimalkan kegiatan bisnis nasabah.
-
Siapa yang mendirikan perusahaan rambut palsu di Purbalingga? Hal itu dibenarkan oleh Adrianus Widya Krisnadi, pria asal Desa Karangbanjar, Kecamatan Bojongsari, Purbalingga. Di kampung halamannya, pria yang akrab disapa Krisna itu mendirikan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang produksi rambut palsu. Nama perusahaannyae PT. Bejana Cita Settara (PT BCS).
Pihaknya mengaku, akan mengikuti arahan sesuai dengan keputusan pemerintah pusat dan daerah untuk melakukan kegiatan ekonomi di tanggal ditetapkan tersebut. Dirinya juga akan melakukan sosialisasi kepada seluruh pengelola mal agar mengikuti arahan Pemprov DKI Jakarta.
"Kita akan mengikuti semua yang diberikan oleh pemerintah pusat maupun pemerintah daerah kita akan mengikuti. Saya kira tanggal 15 mungkin 80 mal sudah siap," kata dia
Menurutnya, dengan kepastian jadwal operasional mal membuat pelaku usaha lebih matang dalam mempersiapkan segala tata cara operasional. Apalagi dalam fase new normal seluruh aktivitas manusia akan mengalami penyesuaian dari kebiasaan sebelumnya.
Lakukan Penyesuaian
Dia kemudian merinci beberapa penyesuaian yang dilakukan mal dalam operasionalnya. Yakni, Pembatasan jumlah pengunjung maksimal 50 persen dari kapasitas mal, penyediaan ruang kesehatan bagi pengunjung, dan pemberlakuan physical distancing.
Selain itu, seluruh restoran yang berada di area pusat perbelanjaan diharuskan membatasi jumlah pengunjung yang akan makan di tempat. Pun restoran harus mengatur tempat duduk untuk menjaga kaidah physical distancing dan menghindari penularan covid-19.
"Sekarang bedah jauh aturan untuk restoran. Tapi saya kita ini bagus. Jadi, tempat pusat perbelanjaan belanjaan lebih aman," tegas dia.
Stefanus menambahkan, mal akan lebih ketat dalam menerapkan protokol kesehatan penanganan covid-19. Misalnya melarang masuk pengunjung dengan suhu tubuh tinggi (di atas 37 derajat) dan pengunjung yang tidak mengenakan masker.
"Intinya kalau sudah ada kepastian, saya kira persiapan pun lebih matang untuk mal," tandasnya.
(mdk/idr)