PGN Raup Untung Rp1,31 Triliun di Kuartal 1-2023
Direktur Utama PGN, M Haryo Yunianto mengatakan, kinerja positif tersebut dicapai di tengah normalisasi pascapandemi Covid-19 sekaligus menghadapi ketidakpastian kondisi geopolitik global.
Subholding Gas PT Pertamina (Persero), PT PGN Tbk mencatat kinerja operasional positif dengan meraih laba bersih yang diatribusikan ke entitas induk pada triwulan I 2023 sebesar USD 86 juta atau setara Rp1,31 triliun.
Direktur Utama PGN, M Haryo Yunianto mengatakan, kinerja positif tersebut dicapai di tengah normalisasi pascapandemi Covid-19 sekaligus menghadapi ketidakpastian kondisi geopolitik global.
-
Siapa yang memberikan penghargaan JDIHN kepada BPH Migas? Penghargaan yang diberikan Badan Pembinaan Hukum Nasional, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (Kemenkumham RI) ini merupakan bentuk apresiasi atas pengelolaan dokumen dan informasi hukum berdasarkan penilaian kinerja Anggota JDIHN.
-
Dimana BPH Migas melakukan kunjungan lapangan untuk memastikan pasokan BBM? Demi memastikan keamanan pasokan BBM di Sulawesi Utara dan sekitarnya, Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) mengunjungi Integrated Terminal (IT) di Bitung, Sulawesi Utara, pada Minggu (22/09/09/2024) lalu.
-
Bagaimana BPH Migas mendorong pemanfaatan gas bumi? BPH Migas terus mendorong peningkatan konsumsi gas dalam negeri serta memberikan dukungan penyediaan energi bersih lewat penetapan harga gas bumi melalui pipa.
-
Apa saja yang ditinjau oleh BPH Migas di Terminal BBM Palaran? Kunjungan tersebut dihadiri oleh Anggota Komite BPH Migas Eman Salman Arief dan Saleh Abdurrahman melihat secara langsung kesiapan pasokan BBM di fasilitas yang dikelola PT AKR Corporindo Tbk, termasuk fasilitas bongkar muat/jetty (pelabuhan khusus BBM).
-
Siapa yang mendorong kolaborasi antara SKK Migas dan BPH Migas? Sementara itu, Anggota Komite BPH Migas Yapit Sapta Putra juga mendorong adanya kolaborasi antara SKK Migas dan BPH Migas dalam menjalankan program yang memberi dampak positif bagi masyarakat.
-
Apa yang dilakukan oleh BPH Migas di Batam? Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) melakukan kunjungan ke Stasiun Gas Panaran PT Transportasi Gas Indonesia (PT TGI), Batam, Kepulauan Riau.
Menurut dia, dalam menghadapi tantangan-tantangan tersebut, PGN menjalankan strategi yang tepat sasaran untuk mencapai target dengan menerapkan aspek keberlanjutan yang terintegrasi dengan seluruh proses bisnis serta optimasi perluasan infrastruktur gas bumi dan keandalan pasokan.
Haryo menjelaskan, laba bersih pada triwulan I 2023 itu berasal dari pendapatan sebesar USD 933,7 juta dengan pencapaian laba bruto USD 176,8 juta, laba operasi USD 139,3 juta, dan EBITDA USD 281,9 juta.
Secara operasional, lanjutnya, volume lifting minyak dan gas meningkat tujuh persen menjadi 27.568 BOEPD dari 26.885 BOEPD pada triwulan I 2022 dengan adanya tambahan dari Blok Fasken.
Adapun produksi minyak dan gas naik tiga persen sebesar 28.685 BOEPD, transportasi minyak juga meningkat mencapai 15.718 BOEPD atau naik cukup signifikan 66 persen secara year to date (ytd), dan pemrosesan elpiji mencapai 10.846 ton.
"Dari sisi penjualan gas ke pelanggan selama periode Januari-Maret 2023 mencapai 976 BBTUD. Sedangkan, volume transmisi sebesar 1.438 MMSCFD, dengan peningkatan untuk kebutuhan industri, PLN, dan pupuk, di antaranya di ruas Sumatera Utara, Sumatera Selatan, dan Kalimantan," jelasnya.
Haryo juga menambahkan di tengah bisnis perusahaan yang terus bertumbuh, PGN terus menjaga kinerja di segala aspek dengan menjalankan program cost saving melalui inovasi, improvement, dan peningkatan efisiensi di setiap aktivitas perseroan agar utilisasi gas bumi nasional semakin andal sebagai energi yang bersih dan ramah lingkungan pada masa transisi energi menuju net zero emission (NZE).
"Melalui kinerja Subholding Gas Grup, PGN mengoptimalkan pemenuhan pasokan gas dan kinerja layanan migas dengan komitmen HSSE untuk mencegah insiden fatal, yang salah satunya dengan melakukan assessment asset integrity management dan meningkatkan pengawasan semua kegiatan yang memiliki risiko tinggi," ujarnya.
Baca juga:
PGN Raup Laba Rp4,4 Triliun di 2022, Ini Faktor Penyumbangnya
Pembangunan Pipa Gas Bumi Semarang-Kendal Sesuai Target, Rampung Triwulan III-2023
PGN: Penyaluran Gas Bumi ke Pelanggan Aman Selama Lebaran 2023
CEK FAKTA: Hoaks PGN Minta Biaya Akomodasi untuk Seleksi Calon Karyawan
PGN: 100 Persen Pejabat Telah Laporkan Harta Kekayaan
BPH Migas Pantau Jargas Rumah Tangga PGN di Semarang, Lebih Hemat dari Elpiji 12 Kg