Produksi beras Purwakarta surplus 20.000 ton
Sepanjang 2017 Purwakarta menanam padi di atas lahan pertanian seluas 42.550 hektare. Hasil produksinya rata-rata mencapai 6,3 ton gabah per hektare.
Pemerintah Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat mencatat produksi beras pada 2017 mengalami surplus sekitar 20.000 ton dibandingkan kebutuhan penduduknya.
"Jika dihitung-hitung, pada tahun lalu, Purwakarta mengalami surplus beras," kata Kepala Dinas Pangan dan Pertanian Kabupaten Purwakarta Agus Rachlan Suherlan seperti ditulis Antara Purwakarta, Kamis (18/1).
-
Mengapa harga beras di Jakarta naik? Harga beras kualitas premium mengalami kenaikan menjadi Rp16.700 per kilogram dari kemarin Rp16.570.
-
Kenapa bisnis baju bekas impor dilarang di Indonesia? Presiden Jokowi mengungkapkan bisnis baju bekas impor ilegal sangat mengganggu industri tekstil dalam negeri.
-
Bagaimana cara Kementan untuk meningkatkan produksi beras di Indonesia? "Kita akan akselerasi di semua daerah karena kita tau ada potensi di indonesia. Dulu kita pernah lakukan selamatkan rawa di 8 provinsi. Rawa ini akan kita jadikan IP 2 dan itulah target kita. Kalau semua ini bisa kita lakukan Insyaallah masalah pertanian beres. Minimal tahun depan impor berkurang," katanya.
-
Dimanakah Indonesia mendapatkan banyak beras? Dengan tanah yang luas dan subur, membuat masyarakat Indonesia bisa dengan mudah menanam tanaman apa aja, termasuk pula padi.
-
Bagaimana dampak kemarau panjang terhadap harga beras? Produksi sawah petani terancam gagal karena hal ini.
-
Bagaimana Indonesia ingin meningkatkan indeks tanam dan produksi beras nasional? Pemerintah Indonesia telah mengambil tindakan cepat dan konkrit dalam jangka pendek untuk meningkatkan index tanam dan produksi beras nasional melalui sejumla program. Program yang dijalankan antara lain Perluasan areal tanam melalui program, Optimalisasi lahan rawa untuk penanaman padi sekali dalam setahun, sistem tanam terpadu pada lahan sawah dataran rendah (padi gogo) di areal perkebunann dan Peningkatan Indeks Tanam melalui optimalisasi lahan rawa untuk penanaman padi 2-3 kali dalam setahun.
Dia menjelaskan sepanjang 2017 Purwakarta menanam padi di atas lahan pertanian seluas 42.550 hektare. Hasil produksinya rata-rata mencapai 6,3 ton gabah per hektare.
Dengan demikian, selama 2017, wilayah Purwakarta memanen sebanyak 268.097 ton gabah. Dari hasil produksi 268.097 ton gabah itu, dengan angka konversi padi ke beras sebesar 0,6247, maka didapat 167.480 ton beras.
Jumlah penduduk Purwakarta mencapai 935 ribu jiwa dengan konsumsi beras 109 kilogram per kapita per tahun.
Dengan begitu, lanjutnya, kebutuhan beras selama setahun di Purwakarta diperoleh 147.150 ton beras.
"Sementara, hasil produksi beras selama 2017 mencapai 167.480 ton, sehingga kalau dikurangi kebutuhan selama setahun 147.150 ton, maka ada kelebihan atau surplus beras sebanyak 20.330 ton," kata Agus.
Baca juga:
Wagub Sulut tegaskan daerahnya tak perlu impor beras
5 Kejanggalan saat pemerintah putuskan impor beras
Wali Kota Semarang: Polemik impor beras rawan digunakan untuk menekan petani
Cegah polemik beras berulang, KPPU dorong perbanyak sentra produksi
PDIP tolak rencana impor beras pemerintah Jokowi, ini sebabnya