Saingi Vietnam, Jokowi Beri Sinyal Gratiskan Lahan Bagi Industri Orientasi Ekspor
Diakui Jokowi, ada beberapa kebijakan Vietnam yang lebih menarik dibandingkan Indonesia, yaitu dalam hal pembebasan lahan. Pemerintah Vietnam menawarkan pembebasan lahan yang dilakukan oleh negara sehingga para investor tinggal merealisasikan investasinya.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengaku geram dengan tingkat realisasi investasi di Indonesia tak secepat yang diharapkan. Padahal, saat ini Indonesia tengah bersaing dengan Vietnam dalam menggaet investor untuk menanamkan modalnya di masing-masing negara.
Diakui Jokowi, ada beberapa kebijakan Vietnam yang lebih menarik dibandingkan Indonesia, yaitu dalam hal pembebasan lahan. Pemerintah Vietnam menawarkan pembebasan lahan yang dilakukan oleh negara sehingga para investor tinggal merealisasikan investasinya.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Mengapa Presiden Jokowi mengajak investor Tiongkok untuk berinvestasi di Indonesia? Mengingat sejumlah indikator ekonomi di Indonesia menunjukkan capaian positif, antara lain pertumbuhan ekonomi yang konsisten di atas 5 persen, neraca dagang yang surplus 41 bulan berturut-turut, Purchasing Manager Index (PMI) berada di level ekspansi selama 25 bulan berturut-turut, dan bonus demografi.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kenapa Presiden Jokowi ingin menerapkan skema investasi 'family office' di Indonesia? Pemerintah memproyeksikan investasi dari pengelolaan dana berbasis keluarga atau family office yang bisa ditarik ke Indonesia mencapai USD500 miliar dalam beberapa tahun ke depan.
-
Apa yang menjadi fokus pembahasan dalam rapat khusus Presiden Jokowi? Presiden akan mengadakan rapat internal besok (hari ini) mengenai ini dan tentu kita akan mempersiapkan langkah-langkah
"Banyak investor yang sudah ke Indonesia tapi mereka balik badan pergi ke Vietnam, di sana lahan sudah dibebasin, tidak usah beli. Saya mau coba juga kayak siapkan lahan buat investor, investor tidak usah beli, tidak usah sewa, langsung dirikan pabrik saja," tegas Jokowi dalam Peresmian Pembukaan Rakornas Investasi 2019 yang diselenggarakan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) di ICE BSD, Tangerang Selatan, Selasa (12/3).
Hanya saja, ada satu syarat yang diberikan Jokowi. Yaitu investor yang mendapatkan fasilitas lahan gratis ini adalah investor yang siap menanamkan modalnya untuk industri yang berorientasi ekspor atau memiliki nilai tambah.
Dalam wacananya, lokasi lahan yang memungkinkan adalah di luar Pulau Jawa. Selain masih terdapat lahan yang luas, dengan begitu membantu pemerataan ekonomi Indonesia itu sendiri.
Dia mencontohkan, saat ini banyak industri kerajinan berbahan dasar kayu dari China yang ingin merelokasi pabriknya ke luar negeri. Ini sebagai dampak perang dagang yang dilakukan Tingkok dengan Amerika Serikat.
Namun para pemodal asal China tersebut justru berbondong-bondong pindah pabriknya ke Vietnam. Padahal semua bahan baku berupa kayu, rotan dan lainnya diimpor dari Indonesia.
Reporter: Ilyas Istianur Praditya
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Jokowi: Saya Senang Banget Lihat Tenaga Kerja Konstruksi Pintar dan Bersertifikat
Presiden Jokowi Berencana Bentuk 2 Kementerian Baru, Investasi dan Ekspor
Siang Ini, Jokowi Bakal Serahkan Sertifikat ke 16.000 Tenaga Kerja Konstruksi
Pemerintah Jokowi Bangun dan Revitalisasi 1.037 Pasar Rakyat di 2019
Presiden Jokowi Ingin Pasar Rakyat Punya Aplikasi Online
Jokowi Sebut Indonesia Siap Gelar Moto GP 2021