Sambangi Pasar Kramat Jati, Djarot klaim harga bawang putih turun
Gubernur DKI Jakarta Djarot Syaiful Hidayat memantau pasokan serta harga pangan di Pasar Kramat Jati, Jakarta Timur, Sabtu (17/6). Usai melakukan pengecekan, Djarot mengklaim semua harga relatif stabil, kecuali bawang putih yang tengah mengalami penurunan.
Gubernur DKI Jakarta Djarot Syaiful Hidayat memantau pasokan serta harga pangan di Pasar Kramat Jati, Jakarta Timur, Sabtu (17/6). Usai melakukan pengecekan, Djarot mengklaim semua harga relatif stabil, kecuali bawang putih yang tengah mengalami penurunan.
"Kita cek harga relatif stabil, turun untuk bawang putih. Justru beberapa daerah saya dapat info dari Pak Mentan (menteri pertanian) panen raya harga jatuh," kata Djarot, di lokasi, Pasar Kramat Jati, Jakarta Timur, Sabtu (17/6).
Menurut mantan Wali Kota Blitar itu, turunya harga secara drastis membuat petani merugi. Sebab itu, dia merasa perlu membangun Control Atmosfer Storage (CAS) untuk menstabilisasi harga secara murah serta wajar bagi para petani.
"Makanya kita dorong bangun seperti Kramat Jati mesin teknologi Control Atmosfer Storage (CAS). Supaya ketika musim panen raya, pemerintah bisa ambil dengan harga acuan dan petani tidak rugi. Ini peran kita stabilisasi harga. Bukan sekedar murah, tapi wajar. Sesuai dengan harga acuan supaya petani engga rugi," katanya.
Terkait mesin CAS ini, Djarot mengklaim sudah membangun kerja sama dengan Brebes, Jawa Tengah untuk menyimpan bawang merah. Mesin CAS ini sudah teruji bisa menyimpan bawang selama sebulan dengan tetap segarn
"Kami sudah bangun disini dan kerjasama dengan Brebes, Jawa Tengah, untuk bawang merah tadi sudah kita bongkar karena kebutuhan memang harus ya kita diskusikan, satu bulan masih bagus banget, fresh. Artinya sudah teruji dan ini teknologi dalam negeri. Pak Mentan tadi minta kalau perlu akan mengadakan mesin ini," ungkapnya.
Pria yang sempat mendampingi Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) ini sebagai Wakil Gubernur juga mengingatkan untuk tidak hanya membangun ketahanan pangan tetapi juga kedaulatan pangan terutama untuk bawang putih yang hampir 90 persen ekspor dari luar negeri. Sehingga, Indonesia bisa mengkontrol sendiri kebutuhan pangan termasuk bawang putih.
"Saya ingatkan kembali bahwa yang harus dibangun di Indonesia bukan sekedar ketahanan pangan lebih dari itu kita wujudkan kedaulatan pangan. Supaya berdaulat. Bawang merah sudah berdaulat. Kita engga bisa dikontrol lain, bisa kontrol diri sendiri. Bahkan bisa ekspor," pungkasnya.
-
Kapan harga bahan pangan di Jakarta terpantau naik? Situs Badan Pangan Nasional (Bapanas) per Rabu 21 Februari 2024 pukul 13.00 WIB menunjukkan kenaikan harga beberapa bahan pangan, terutama beras dan cabai rawit merah.
-
Di mana harga bahan pangan di pantau? Situs Badan Pangan Nasional (Bapanas) per Rabu 21 Februari 2024 pukul 13.00 WIB menunjukkan kenaikan harga beberapa bahan pangan, terutama beras dan cabai rawit merah.
-
Bahan pangan apa yang mengalami kenaikan harga di Jakarta? Situs Badan Pangan Nasional (Bapanas) per Rabu 21 Februari 2024 pukul 13.00 WIB menunjukkan kenaikan harga beberapa bahan pangan, terutama beras dan cabai rawit merah.
-
Siapa yang terdampak dengan naiknya harga kedelai di Purwakarta? Naiknya harga kedelai sejak awal November membuat produsen tahu menjerit Harga kedelai mengalami kenaikan sejak awal November lalu. Hal ini cukup berdampak kepada para produsen tahu yang memakai kedelai sebagai bahan baku utama.
-
Mengapa harga beras di Jakarta naik? Harga beras kualitas premium mengalami kenaikan menjadi Rp16.700 per kilogram dari kemarin Rp16.570.
-
Apa yang dilakukan BULOG untuk menstabilkan harga beras di Indonesia? “Masyarakat tidak perlu khawatir, Pemerintah melalui Bulog sudah menggelontorkan beras operasi pasar atau Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) di seluruh Indonesia dengan jumlah total per kemarin (14/12) sebanyak 1,1 juta ton dan kegiatan ini juga terus berlanjut digelontorkan sampai harga stabil," kata Tomi.
Baca juga:
Gubernur DKI minta harga pangan tidak anjlok dari harga acuan
Blusukan ke Cipinang, Djarot klaim harga pangan di DKI stabil
Mendag: Indonesia akan bergejolak jika stok pangan DKI kurang
Mentan: Setelah 3 tahun, baru kali ini kami merasa santai
Cegah harga naik, Kemendag gandeng perusahaan buat pasar murah
Mendag klaim harga daging sapi mulai turun jelang Lebaran
Ini rahasia pemerintah jaga harga barang stabil saat Ramadan