Survei BPS: Masyarakat Indonesia Habiskan Uang di Luar Negeri Hingga Rp38 Juta
Presiden Joko Widodo (Jokowi) berharap bisa mengerem laju wisatawan nusantara yang pelesiran ke luar negeri. Ini perlu dilakukan agar tidak terlalu banyak devisa yang terbuang masuk ke negara lain.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) berharap bisa mengerem laju wisatawan nusantara yang pelesiran ke luar negeri. Ini perlu dilakukan agar tidak terlalu banyak devisa yang terbuang masuk ke negara lain.
"Kalau kita rem separuh saja, devisanya akan sangat besar sekali yang tidak terbuang masuk ke negara lain," kata Jokowi saat meresmikan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Lido di Bogor, Jawa Barat, Jumat (31/3).
-
Apa saja destinasi wisata menarik di Bogor? Itu dia sejumlah destinasi wisata menarik dan indah yang ada di Bogor.
-
Apa saja destinasi wisata yang ditawarkan di Jawa Tengah? Jawa Tengah adalah provinsi yang kaya akan keindahan wisata alam, budaya, dan sejarah. Salah satu destinasi yang memikat adalah Candi Borobudur, sebuah keajaiban arsitektur Buddha yang terletak dekat Magelang. Dibangun pada abad ke-9, Borobudur dikenal sebagai salah satu situs bersejarah terbesar dan paling indah di dunia.
-
Kapan Wisata Perahu Kalimas diresmikan? Bertepatan dengan Hari Jadi Kota Surabaya ke-729, pada Selasa (31/5/2022) malam, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi meresmikan wisata “Perahu Kalimas Reborn”.
-
Bagaimana cara memesan tiket kereta api wisata? Terlebih dengan memanfaatkan pemesanan online, calon penumpang bisa mendapatkan tiket tanpa harus mengantri di stasiun.
-
Kenapa Desa Wisata Ketapanrame memiliki daya tarik wisatawan? Kekayaan alam dan budaya yang terjaga menjadi daya tarik wisatawan.
-
Apa saja destinasi wisata menarik yang dimiliki oleh Kabupaten Sidoarjo? Walau dikenal karena industrinya, nyatanya Kabupaten Sidoarjo juga menawarkan beragam tempat wisata menarik yang patut dikunjungi. Beberapa di antaranya adalah:Wisata Sungai PorongSungai Porong menawarkan pengalaman unik dengan pulau Sarinah yang terbentuk di tengah kawah lumpur Lapindo. Aktivitas yang dapat dilakukan meliputi memancing, menyusuri sungai, serta menikmati matahari terbit dan terbenam.
Berdasarkan hasil survei digital yang dilakukan Badan Pusat Statistik (BPS) pada tahun 2021, uang yang dikeluarkan orang Indonesia untuk perjalanan personal rata-rata menghabiskan USD2.379 atau setara Rp35,62 juta.
Sedangkan orang yang melakukan perjalanan bisnis menghabiskan dana rata-rata USD2.538 atau setara Rp38 juta. Dalam survei tersebut dijelaskan pengeluaran untuk perjalanan bisnis cenderung lebih besar dibandingkan tujuan personal.
Namun di sisi lain orang Indonesia yang melakukan perjalanan personal paling banyak dilakukan untuk menjalani pengobatan di luar negeri yang mencapai USD6.873 atau setara Rp102,84 juta.
Pengeluaran secara umum yang dihabiskan orang Indonesia sebagian besar untuk biaya akomodasi atau perjalanan (34,91 persen) antar negara. Kemudian sebanyak 18,23 persen digunakan untuk makan dan belanja keperluan pribadi sebanyak 11,75 persen.
Survei ini dilakukan BPS pada tahun 2021 melalui survei digital dari orang-orang yang melakukan perjalanan luar negeri di tahun tersebut. Survei ini diikuti oleh 506 responden. Dari jumlah responden tersebut, sebagian besar 63,75 persen orang yang pergi keluar negeri untuk tujuan personal yakni liburan dan mengunjungi teman atau keluarga yang berada di luar negeri. Sedangkan sisanya 36,25 persen melakukan perjalanan bisnis.
Negara-negara di wilayah Asia masih menjadi tujuan utama orang Indonesia pergi keluar negeri. Persentase tertinggi ke berbagai negara di Asia (36,25 persen), ASEAN (24,27 persen), Eropa (16,83 persen), Timur Tengah (9,71 persen), Amerika Serikat (10,68 persen), Oseania (1,29 persen) dan Afrika (0,97 persen).
Baca juga:
Malaysia dan Singapura Jadi Negara Paling Banyak Dikunjungi Masyarakat Indonesia
Lebih Murah, Banyak Masyarakat Kalangan Menengah Bawah Liburan ke Luar Negeri
Sejak 2011, Jumlah Masyarakat Indonesia Liburan ke Luar Negeri Terus Meningkat
Terungkap, Ini yang Bikin Masyarakat Indonesia Malas Liburan di Dalam Negeri
Wisata di Majalengka yang Wajib Dikunjungi, Suguhi Pemandangan yang Manjakan Mata
Bali dan Thailand Jadi Destinasi Favorit Wisatawan Australia