Tiru Bulog, Menteri Susi ingin ada lembaga stabilisator harga ikan
Perum Perikanan Indonesia dan PT Perikanan Nusantara sebagai lembaga stabilisator harga dan ketersediaan ikan.
Kementerian Kelautan dan Perikanan berencana menjadikan dua Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Perum Perikanan Indonesia (Perindo) dan PT Perikanan Nusantara (Perinus) sebagai lembaga stabilisator harga dan ketersediaan ikan. Fungsi ini mirip seperti Perum Badan Urusan Logistik (Bulog) untuk komoditas beras.
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengatakan, pemberdayaan dua perusahaan pelat merah ini untuk memastikan kesejahteraan nelayan. Dia telah melakukan koordinasi dengan Menteri BUMN Rini Soemarno mengenai ide ini.
"Hari ini dicoba. Saya bilang kepada Bu Rini (bahwa) BUMN ini akan existing dan kerja sama erat dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan," ujarnya di Kantornya, Jakarta, Selasa (8/9).
Dia menambahkan, Perindo dan Perinus akan menyerap hasil perikanan dari nelayan. Sehingga akan menjadi penyangga harga (buffer) seperti Bulog, namun di sektor perikanan.
"Seolah-olah seperti Bulog untuk menahan dan menjaga harga agar tidak jatuh," terangnya.
Sekjen KKPS Sjarief Widjaja mengungkapkan, salah satu usaha untuk menguatkan dua perusahaan yang bergerak di perikanan tersebut dengan pemerintah memberikan penyertaan modal. Rencananya, pada 2016, kedua perusahaan pelat merah tersebut masing-masing akan mendapatkan penyertaan modal negara (PMN) sebesar Rp 300 miliar.
"Nah sekarang dengan adanya penyertaan modal dari pemerintah, dari BUMN untuk mereka, kami berharap mereka bisa berperan sebagai penyangga," tutupnya.
Baca juga:
Menteri Susi: Pencurian ikan sudah sampai Raja Ampat
Susi Pudjiastuti baru sadar jabatan menteri politis
Mimpi Menteri Susi nelayan lokal berdaulat di RI terbentur regulasi
Menteri Susi geram kapal asal Hong Kong tangkap ikan pakai bom
Menteri Susi kembali sindir Ahok soal reklamasi pantai utara Jakarta
-
Apa usia Bumi? Dilaporkan ScienceFocus, Jumat (7/7), faktanya Bumi telah berusia 4,54 miliar tahun.
-
Apa yang dibicarakan Susi Pudjiastuti dan Anies Baswedan saat bertemu? Tak diketahui apa saja yang dibicarakan keduanya selama melewati sore bersama. Sebelum pulang, Anies dan Susi sempat membahas soal tanaman anggrek yang menghiasi ruangan. Keduanya terlihat sangat seru berdiskusi soal bunga alih-alih membicarakan politik dan pemilu.
-
Siapa suami dari Susi Pudjiastuti? Anak Susi Pudjiastuti Nadine Kaiser adalah anak dari Susi dan mantan suaminya, Daniel Kaiser, yang berasal dari Swiss.
-
Mengapa Susi Pudjiastuti bertemu dengan Prabowo dan Anies Baswedan? Meski capres telah diumumkan, hingga kini bakal cawapres belum terlihat hilalnya. Justru Susi Pudjiastuti mencuri perhatian publik setelah bertemu dengan dua tokoh besar Prabowo dan Anies Baswedan.
-
Dimana letak pulau pribadi milik Susi Pudjiastuti? Pulau yang diberi nama Pulau Susi itu merupakan pemberian warga Nanggroe Aceh Darussalam sebagai bentuk penghargaan terhadap Susi ketika menolong korban tsunami.
-
Apa tugas utama Kementerian BUMN? Kementerian BUMN Bertugas menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang badan usaha milik negara