Viral Penumpang Pesawat Gagal Terbang Akibat Barang Bawaan Kabin Berlebih, Begini Aturan Bagasi Maskapai Etihad Airways
Ingat, penumpang Etihad Airways dilarang untuk membawa barang pribadi tambahan ke dalam pesawat.
Dari video yang beredar, wanita tersebut mengaku tidak bisa terbang karena tertahan aturan bagasi.
Viral Penumpang Pesawat Gagal Terbang Akibat Barang Bawaan Kabin Berlebih, Begini Aturan Bagasi Maskapai Etihad Airways
Viral Penumpang Pesawat Gagal Terbang Akibat Barang Bawaan Kabin Berlebih, Begini Aturan Bagasi Maskapai Etihad Airways
- Wanita Ini Bagikan Momen Bertemu Bernadya 'Konser' di Pesawat, Bikin Iri Warganet
- Viral Calon Pemudik Keluhkan Harga Tiket Pesawat yang Melambung Tinggi, Ternyata Ini Alasan Rute Domestik Cenderung Lebih Mahal
- Jangan Sampai Gagal Terbang, Pahami Perbedaan Barang Boleh Dibawa ke Kabin Pesawat dan Wajib Bagasi
- Cek Dulu Aturan Bagasi Yang Diizinkan Etihad Airways Agar Tidak Gagal Terbang Seperti Calon Penumpang Ini
Jagat dunia maya tengah dihebohkan dengan sebuah video yang menampilkan seorang penumpang pesawat wanita menangis akibat gagal terbang.
Dari video yang beredar, wanita tersebut mengaku tidak bisa terbang karena tertahan aturan bagasi.
"Saya gagal berangkat karena dibatalin sama Etihad. Saya minta waktu saja buat naroh barang saya titipin di lounge tapi dilarang sama Etihad. Akhirnya dibatalin," ungkap wanita tersebut dalam akun TikToknya @is.tyy_ dikutip Kamis (25/1).
Sontak video wanita tersebut mengundang perhatian warganet. Hingga Kamis lagi, tercatat sebanyak 40,5 ribuan komentar memenuhi unggahan video tersebut.
Lantas bagaimana aturan bagasi maskapai Etihad?
Melansir laman Etihad.com, untuk kelas ekonomi penumpang hanya diperkenankan untuk membawa satu tas kabin dengan berat mencapai 7 kilogram (kg). Atau Tidak boleh lebih besar dari 56cm x 36cm x 23cm.
Selian itu, penumpang dilarang untuk membawa barang pribadi tambahan ke dalam pesawat.
Sementara untuk kelas bisnis, first class, dan the residence penumpang diperbolehkan membawa Dua tas kabin dengan berat gabungan hingga 12kg. Dengan catatan, setiap tas tidak boleh lebih besar dari 56cm x 36cm x 23cm.
Berbeda dengan kelas ekonomi, penumpang kelas bisnis, first class, dan the residence diperbolehkan untuk membawa satu barang pribadi. Seperti tas laptop yang beratnya mencapai 5 kg atau tidak boleh lebih besar dari 23cm x 39cm x 19cm.
Bagi penumpang dengan membawa anak-anak dan bayi, penumpang diharuskan untuk memesan tiket anak untuk usia dua tahun ke atas. Adapun, peraturan bagasi normal berlaku seperti di atas.
Sementara bagi penumpang bayi berusia tujuh hari hingga 23 bulan dapat membawa satu tas kabin dengan berat hingga 5kg.
Penumpang yang membawa bayi juga dapat membawa satu kursi dorong, atau tempat tidur bayi, atau kursi mobil tanpa biaya tambahan.
Namun, untuk dibawa sebagai bagasi kabin, kursi dorong tidak boleh lebih panjang dari 115cm (panjang + tinggi + lebar) dan beratnya tidak lebih dari 7kg. Jika terlalu besar untuk penyimpanan kabin, maka perlu dilakukan check-in.