Cek Dulu Aturan Bagasi Yang Diizinkan Etihad Airways Agar Tidak Gagal Terbang Seperti Calon Penumpang Ini
Jika keberangkatan dari Indonesia menuju negara Timur Tengah, maka dikenakan biaya tambahan sebesar USD36 atau setara Rp566.000 per kg.
Calon penumpang itu mengatakan petugas tidak memberikan waktu untuk mengurangi kelebihan bagasi.
Cek Dulu Aturan Bagasi Yang Diizinkan Etihad Airways Agar Tidak Gagal Terbang Seperti Calon Penumpang Ini
Cek Dulu Aturan Bagasi Yang Diizinkan Etihad Airways Agar Tidak Gagal Terbang Seperti Calon Penumpang Ini
Seorang calon penumpang Etihad Airways mengalami gagal terbang karena pembatalan tiket dari pihak maskapai. Calon penumpang itu mengatakan petugas tidak memberikan waktu untuk mengurangi kelebihan bagasi.
Kejadian tersebut kemudian diunggah melalui akun TikTok @is.tyy_ dalam video berdurasi 2.20 menit itu menunjukan seorang wanita yang berada di garbarata menuju pintu pesawat.
Wanita yang diketahui merupakan calon penumpang itu mengatakan pihak maskapai secara sepihak membatalkan tiket pesawat.
Maskapai juga disebut tidak memberi tambahan waktu saat mengetahui bagasi yang akan dibawa, oleh calon penumpang, ke dalam kabin melebihi batas ketentuan. Dalam video juga dimuat informasi bahwa calon penumpang merupakan member Etihad Platinum.
Lantas bagaimana ketentuan membawa bagasi ke dalam pesawat maskapai Etihad Airways?
Dalam laman resmi Etihad Airways, jika Anda merupakan penumpang kelas ekonomi maka batas maksimal bagasi yang bisa dibawa ke dalam kabin yaitu 7 kg dengan ukuran maksimal lebar 56 cm, tinggi 36 cm and ketebalan 23 cm.
Penumpang kelas ekonomi juga hanya diizinkan membawa satu tas saja ke dalam kabin. Seluruh gawai seperti komputer jinjing, dompet, dan dokumen penting wajib ditempatkan di dalam tas. Biaya tambahan akan dikenakan jika melebihi batas ketentuan.
Jika Anda penumpang kelas Business, First and The Residence, tas yang diizinkan masuk ke dalam kabin maksimal dua tas dengan berat dari gabungan keduanya yaitu 12 kg. Setiap tas tidak boleh lebih dari 56cm x 36cm x 23cm.
Jika dimensi tas Anda melebihi ketentuan Dari Etihad, Anda akan dikenakan biaya tambahan bagasi sesuai destinasi dan keberangkatan penumpang.
Jika keberangkatan dari Indonesia menuju negara Timur Tengah, maka dikenakan biaya tambahan sebesar USD36 atau setara Rp566.000 per kg.
Bagasi dengan berat total melebihi 32 kg atau panjang lebih dari 300 cm tidak akan diterima.